Senin (22/11/2021) malam, melalui akun media sosial resmi, IVE membagikan foto konsep pertama untuk album single debut bertajuk 'ELEVEN.' Kali ini dimulai dengan merilis foto teaser Ahn Yujin dan Gaeul.
Dalam foto konsep tersebut, keduanya tampak memesona dengan balutan outfit berwarna hitam dan berpose di sebuah ruangan, dengan beberapa cermin di dalamnya.
Album 'ELEVEN' sendiri akan rilis pada 1 Desember2021 mendatang, pukul 18.00 KST atau 16.00 WIB.
Adapun sebelumnya, Starship Entertainment telah mengumumkan bahwa formasi girl group IVE akan terdiri dari 6 member. Keenam anggota ini secara satu-persatu diperkenalkan melalui foto profil mereka masing-masing.
Ahn Yujin sendiri dipilih dan dipercaya memegang peranan sebagai leader grup. Kemudian terdapat 5 anggota lainnya, yakni Gaeul, Wonyoung, Liz, Rei, dan Lee Seo.
Nama Yujin dan Wonyoung tampaknya sudah tidak asing lagi, mengingat keduanya merupakan mantan personil girl group bentukan ajang survival show Mnet 'Produce 48', IZ*ONE.
Mereka diketahui berpromosi bersama IZ*ONE selama kurang lebih 2,5 tahun. IZ*ONE pun resmi bubar pada bulan April 2021 lalu. Setelahnya, Yujin dan Wonyung pun kembali ke agensinya dan mempersiapkan diri untuk kembali melakukan debut bersama IVE.
Saat ini, keduanya aktif menjadi MC. Yujin menjadi MC untuk program musik SBS Inkigayo bersama Sungchan NCT dan Jihoon TREASURE. Sementara Wonyoung menjadi MC untuk program musik KBS Music Bank bersama Sunghoon ENHYPEN.
Sedangkan Gaeul merupakan gadis kelahiran 24 September 2002. Ia dikabarkan sempat dicasting oleh agensi JYP Entertainment saat sudah berada di Starship.
Sementara Liz dan Rei sama-sama kelahiran 2004. Liz memiliki nama asli Kim Ji Won dan Rei memiliki nama lengkap Naoi Rei dan berasal dari Jepang. Keduanya masing-masing diketahui tengah mengeyam pendidikan di SMA Cheongdam dan School of Performing Arts Seoul (SOPA).
Terakhir, ada Lee Seo yang merupakan maknae grup. Ia merupakan kelahiran 21 Februari 2007. Saat ini ia masih berusia 14 tahun (umur Internasional) dan 15 tahun untuk umur Korea Selatan. Lee Seo sendiri diketahui merupakan mantan model cilik SM. Saat ini idol K-Pop tersebut diketahui tengah bersekolah di Sekolah Menengah Seni Kaywon.
Bagaimana tanggapan kalian? Kira-kira ada gak nih dari kalian yang sudah tidak sabar menunggu debut dari girl grup besutan Starship Entertainment ini?
Baca Juga
-
STAYC Getarkan Jakarta, Awali Tur Dunia 2025 dengan Energi Penuh Gairah
-
Kapan Jurassic World Rebirth Tayang? Cek Jadwal dan Sinopsisnya Disini!
-
Bertepatan Dengan Ultah, V BTS dan Umi Siap Rilis 'wherever u r' Sabtu Ini
-
Comeback pada Tahun Baru, Choi Yena Rilis Poster Schedule 'GOOD MORNING'
-
Jennie Dirikan Agensi Sendiri, Jay Park Lontarkan Candaan Ingin Bergabung
Artikel Terkait
Lifestyle
-
Stop Salah Urutan! Ini 5 Langkah Skincare Malam yang Benar buat Kulit Kering
-
Review Drama Dear X: Kisah Manipulatif Kim Yoo Jung yang Menguras Emosi
-
Melambat untuk Bahagia: Mengenal Manfaat Gaya Hidup Slow Living
-
4 Sunscreen Green Tea Efektif Sembuhkan Jerawat Ringan pada Kulit Sensitif
-
Bukan Cuma Bikin Melek, Ini 6 'Sisi Gelap' Kopi yang Jarang Kamu Sadari
Terkini
-
8 Rekomendasi Lipstik untuk Guru 40 Tahun Keatas yang Tahan Lama Seharian
-
Lingkaran Setan Upah Minimum: Tertinggal dari Tetangga, Tergerus Inflasi
-
Butuh Ketenangan, Jennifer Coppen Pertimbangkan Tinggal Sementara di Eropa
-
Jungwoo NCT Ungkap Harapan Manis untuk Penggemar di Lagu Debut Solo 'Sugar'
-
Dari Penasaran Jadi Keyakinan, Celine Evangelista Ungkap Alasan Jadi Mualaf