Dalam pernikahan, restu orangtua sangatlah penting. Sebab ketika kalian menikah, tak hanya menyatukan dua individu, melainkan juga menyatukan dua keluarga. Oleh karena itu, akan sulit rasanya hubungan bisa berjalan dengan lancar apabila tak ada restu dari orangtua.
Meski penting, nyatanya ada sebagian orang yang tetap lanjut menikah sekalipun tanpa restu dari orangtua. Ada beberapa hal negatif bila kamu dan pasangan memaksa menikah tanpa restu orangtua. Apa saja? Simak ulasannya di bawah ini!
1. Akan selalu diselimuti rasa bersalah
Hati pasti tidak akan tenang bila kamu senantiasa dihantui rasa bersalah. Itulah yang akan terjadi, apabila kalian tetap menikah tanpa adanya restu dari orangtua.
Ketika kalian tetap melanjutkan hubungan, hati orangtua pasti sakit, karena merasa tak dianggap penting. Padahal, kamu dibesarkan dari kecil oleh mereka dengan penuh cinta kasih. Namun ketika besar, malah lebih mementingkan orang lain yang menjadi pasanganmu.
2. Kehidupan rumah tangga sulit harmonis
Keharmonisan akan terjadi tidak hanya ketika kamu dan pasangan bisa saling mengerti. Akan tetapi, juga bila ada dukungan dari keluarga.
Kalau kamu dan pasangan tetap kukuh menikah meski tanpa restu, keharmonisan akan sulit terjadi. Sebab, sikap orangtua akan selalu bias terhadap pasangan, diakibatkan sejak awal sudah tidak suka dengan hubungan kalian.
3. Kamu akan dicap anak durhaka
Rasanya pasti tidak enak ketika dicap sebagai anak durhaka. Namun, itulah yang mungkin terjadi apabila kamu tetap memaksa menikah dengan pilihanmu, kendati ditentang oleh orangtua. Sebab, perbuatanmu itu sama saja dengan membangkang.
Hal buruk yang dapat terjadi saat kamu dicap durhaka, yakni dikucilkan oleh keluarga besar. Kamu dianggap telah menyakiti hati orangtua sendiri, sehingga tak layak untuk didekati.
Memang, adakalanya hubungan tak direstui karena sikap subjektif orangtua. Untuk mengatasinya, cobalah dekati orangtua dan buktikan pada mereka bahwa pasanganmu itu orang baik-baik dan sangat tepat untuk menjadi pendampingmu. Sebab, pertentangan orangtua tidak selamanya karena keegoisan mereka, justru lebih banyak disebabkan rasa cintanya padamu sebagai buah hati mereka.
Jadi, jangan langsung menilai buruk ketika tak mendapat restu orangtua. Cermati dulu apa yang jadi penyebabnya. Sebab bisa jadi, mereka menentang disebabkan bisa merasakan bahwa pasanganmu itu bukan orang baik-baik.
Baca Juga
-
Hottest Merapat! Lee Jun Ho 2PM Umumkan Tur Konser pada Januari 2025 Mendatang
-
Min Hee-jin Mantap Ambil Langkah Hukum Usau Tinggalkan ADOR
-
Sejarah Baru! ATEEZ Jadi K-Pop Artist Ketiga dengan Album No. 1 Billboard
-
Jeongnyeon: The Star Is Born, Puncaki Peringkat Drama Korea dan Aktor Terbaik
-
Nantikan! Ji Seung Hyun dan Jung Hye Sung Siap Menghibur di Film Aksi Komedi Baru
Artikel Terkait
-
Kenapa Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini Dianggap Tidak Sah? Kini Disarankan Menikah Ulang
-
5 Fakta Pernikahan Mahalini-Rizky Febian yang Disebut Tidak Sah, Kini Disarankan Nikah Ulang
-
Dari Skeptis hingga Yakin, Vidi Aldiano Sempat Tak Mau Nikah Sebelum Bertemu Sheila Dara
-
Segini Mahar yang Diberikan Rizky Febian ke Mahalini, Kini Pernikahan Dianggap Tidak Sah
-
Beda Nasib Mulan-Ahmad Dhani Vs Mahalini-Rizky Febian Ajukan Isbat Nikah, Ada yang Pernikahannya Tidak Sah
Lifestyle
-
3 Peel Off Mask yang Mengandung Collagen, Bikin Wajah Glowing dan Awet Muda
-
Dari Kafe hingga Mall! 4 Outfit Hangout ala Bua Nalinthip yang Mudah Ditiru
-
4 Tisu Penghapus Makeup yang Praktis dan Travel Friendly, Dijamin Bersih!
-
4 Rekomendasi Blush On Berbentuk Stick, Anti Ribet dan Praktis!
-
3 Serum yang Mengandung Green Tea untuk Kontrol Minyak Berlebih pada Wajah
Terkini
-
4 Rekomendasi Lagu Romantis Jadul Milik Justin Bieber, Ada Tema Natal!
-
Review Film Totally Killer: Mencari Pembunuh Berantai Ke Masa Lalu
-
Review Film Aftermath, saat Terjadi Penyanderaan di Jembatan Boston
-
Gadget di Tangan, Keluarga di Angan: Paradoks Kemajuan Teknologi
-
Rekomendasi 4 Film dan Series yang Dibintangi Indra Birowo di Tahun 2024