Tidak lama lagi Natal 2021 akan segera tiba. Biasanya Natal identik dengan memberikan kado sebagai pelengkap suka cita dalam merayakannya. Kado bisa diberikan kepada sahabat, keluarga, maupun orang terkasih yang kehadirannya dianggap penting dalam hidup sebagai ungkapan kasih sayang atau cinta yang tulus.
Dikarenakan ingin memberikan sesuatu yang terbaik, Anda pasti pernah mempertimbangkan mengenai hadiah seperti apa yang menarik, berkesan, dan tetap memberikan makna bagi penerimanya. Nah, berikut merupakan beberapa pilihan kado Natal yang bisa Anda pilih. Jelas berbeda daripada biasanya lho!
1. Gift Box
Jika Anda bingung harus memberikan kado apa untuk orang terkasih, gift box bisa menjadi pilihan yang tepat. Apabila Anda cukup asing dengan istilah tersebut, gift box merupakan bingkisan kotak yang di dalamnya sudah diisi dengan berbagai macam barang. Pada umumnya pilihan barang yang akan dimasukkan dalam gift box sudah disediakan oleh toko-toko.
Anda hanya perlu memilih berdasarkan kesukaan orang yang akan menerimanya. Selain itu pastikan pilihan Anda juga sudah sesuai budget, ya! Untuk mendapatkan gift box Anda dapat membelinya di toko-toko offline maupun online. Agar lebih menarik, Anda juga dapat menghiasnya menggunakan pita serta menambahkan kartu ucapan.
2. Parfum
Menggunakan parfum sebagai kado di hari Natal sepertinya ide yang bagus. Akan tetapi Anda harus tetap memperhatikan selera parfum penerima. Akan lebih baik lagi bila Anda juga paham merek parfum yang sering digunakan penerima, dengan begitu Anda dapat memberikan parfum dengan aroma yang dia sukai. Sebab setiap orang pasti memiliki kecenderungan yang berbeda, termasuk tentang aroma favoritnya.
3. Lilin Aroma
Lilin dengan aroma tertentu merupakan barang yang dapat membantu dalam mengatur suasana hati, selain itu juga berguna untuk kesenangan, relaksasi, atau justru memberikan efek tenang bagi pemiliknya. Oleh sebab itulah, lilin aroma dapat menjadi ide yang tepat untuk kado Natal.
Aroma yang dihasilkan dari lilin yang mulai dibakar akan memberikan kesan kemewahan. Pada umumnya kado yang berisi lilin aroma pada hari Natal akan dikemas dengan elegan dan unik, sehingga mampu menjadikan kado tersebut semakin tampak berkelas dan mengesankan.
4. Tumbler
Botol minum atau yang lebih akrab disebut tumbler ternyata bisa menjadi pilihan kado natal yang sederhana. Anda bisa memilih tumbler dengan desain tertentu atau justru memilih desain yang terkesan unik.
Bahkan, Anda juga dapat memesannya secara khusus atau disebut kustom gambar sesuai keinginan. Dengan demikian, Anda akan memperoleh kado unik yang kemudian dikemas secara rapi sebelum akhirnya diberikan kepada orang terkasih.
Itulah empat rekomendasi kado Natal yang bisa Anda gunakan untuk diberikan kepada orang-orang terkasih. Tak perlu membuang-buang waktu untuk memilihnya, karena bagian yang terpentingnya adalah ketulusan di balik bingkisan yang Anda berikan.
Baca Juga
-
Suara.com Harus Terus Terbaca hingga Pelosok Nusantara
-
Berkat Suara.com dan Yoursay, Kini Mencari serta Berbagi Informasi Tak Sulit Lagi
-
3 Tips Menghemat saat Bekerja, Pengeluaran Jadi Gak Membengkak
-
Perlu Dicoba! Ini 4 Cara Memulai Usaha Jus Buah supaya Laris
-
3 Cara Jualan Makanan Secara Online, Dijamin Banyak Untungnya!
Artikel Terkait
-
Destinasi Liburan Akhir Tahun, Menikmati Tradisi Natal di 3 Negara Asia
-
Libur Natal 2024 Berapa Hari? Maksimalkan Liburan Akhir Tahun
-
Mana Tahan! Kado Rayyanza untuk Ulang Tahun Azura Bikin Netizen Salfok: Tasnya Kecil, tapi Harganya ...
-
Dari Gadget Hingga Selimut Hangat: Rekomendasi Kado Spesial Hari Guru
-
Bingung Ucapkan Selamat Natal ke Bos? 30 Contoh Ucapan Ini Solusinya!
Lifestyle
-
3 Exfoliating Toner Mengandung Salicylic Acid, Ampuh Hempaskan Bruntusan
-
Prediksi Trend Fashion 2025: Angkat Isu Lingkungan, Gender hingga Teknologi
-
3 Pelembab Panthenol untuk Redness dengan Harga Terjangkau, Cuma Rp48 Ribu
-
Rentan Harapan Palsu, Mengapa Praktik Ghosting Marak di Aplikasi Kencan?
-
Tampil Elegan dan Chic, Yuk Sontek 4 Gaya Mid-Formal ala Honey Lee!
Terkini
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Cetak 2 Gol, Bukti "Anak Emas" Tak Sekadar Julukan bagi Marselino Ferdinan
-
Nissa Sabyan dan Ayus Resmi Menikah Sejak Juli 2024, Mahar Emas 3 Gram dan Uang 200 Ribu
-
Ulasan Buku Sabar, Syukur, dan Ikhlas: Kunci Sukses Bahagia Dunia Akhirat
-
Spoiler! Hunter X Hunter Chapter 403: Balsamilco vs Pangeran Halkenburg