Meskipun bisa berdamai dan berteman baik dengan mantan pacar dianggap sebagai ‘tanda kedewasaan,’ tapi tetap saja hal tersebut bukan kewajiban bagimu. Apabila kamu memang ingin mencoba melakukan itu, cobalah periksa terlebih dahulu motif pada diri sendiri mengapa ingin melakukannya.
Sebab, kebanyakan orang ingin berteman dengan mantan pacar karena masih mempunyai berbagai alasan, seperti keinginan mendapat perilaku romantis yang belum terselesaikan, memperoleh keamanan (dukungan emosional, nasihat, kepercayaan), serta masih ada kepemilikan seperti uang tabungan bersama.
Memang tak ada salahnya untuk berteman dengan mantan pacar. Namun, kamu juga harus tahu beberapa alasan sebaiknya tidak perlu lagi berteman dengan mantan pacar.
1. Kamu Bisa Terus Memiliki Perasaan pada Mantan
Meskipun kamu berusaha menutup-nutupinya dari orang lain, tapi perasaanmu tidak mungkin bisa dibohongi. Jika kamu tetap berteman dengan mantan pacar, besar kemungkinan kamu justru tetap menyimpan perasaan khusus padanya. Ini akan mempersulit kamu ketika ingin move on.
Ketertarikanmu pada orang lain bahkan bisa hilang karena terlalu fokus menyimpan rasa untuk mantan pacar. Bahkan kamu jadi tidak yakin apakah hubungan kalian sudah benar-benar berakhir atau belum.
Jika kamu ingin memiliki hubungan yang sehat dengan orang lain, kamu harus siap berduka terlebih dahulu karena kehilangan hubungan sebelumnya, dan harus rela merasakan patah hati akibat melepaskan mantan. Dengan begitu, kamu akan lebih mudah menjalani kehidupan yang menyenangkan dibandingkan hanya menjadi teman bagi mantan yang belum tentu masih mempunyai perasaan untukmu.
2. Menghalangi Kamu Mendapatkan Pacar Baru
Ketika kamu terus-terusan menempel pada mantan pacar, itu artinya kamu mempunyai lebih sedikit energi dan waktu untuk bertemu dengan calon pacar baru. Apalagi jika kamu masih saja merasa nyaman berhubungan dengan mantan, kamu akan condong untuk menutup hati dan tidak mau memberikan kesempatan nyata pada orang baru.
Mungkin kamu tidak menyadarinya, tapi saat masih memiliki perasaan rindu pada mantan pacar, kamu akan cenderung mempunyai hubungan yang kurang sukses dengan orang baru. Pastinya kamu tidak ingin hal ini terjadi, kan?
3. Kamu Jadi Protektif sama Mantan Pacar
Karena masih sering menjalin komunikasi dan bertemu dengan mantan pacar, kamu pun jadi tahu dengan siapa dia akan mulai kencan. Namun, karena kamu masih tidak bisa merelakannya, pada akhirnya kamu menciptakan peran sebagai ‘teman baik’ dan mulai mengatur siapa saja yang cocok dia temui atau tidak.
Hal tersebut sama saja kamu sedang melarangnya mempunyai kekasih baru agar kekosongan hatinya kembali terisi oleh namamu. Selain itu, sikapmu tersebut adalah bentuk manipulasi kehidupan cinta mantan pacarmu yang tentu tidak baik bagi kehidupan kalian berdua jika diterusan.
Itulah ketiga alasan yang harus benar-benar kamu pertimbangkan ketika ingin tetap berteman dengan mantan pacar. Sebaiknya kamu berusaha membuka diri untuk orang lain karena perasaan tidak bisa dipaksakan, begitu juga dengan mantan pacarmu.
Baca Juga
-
Suara.com Harus Terus Terbaca hingga Pelosok Nusantara
-
Berkat Suara.com dan Yoursay, Kini Mencari serta Berbagi Informasi Tak Sulit Lagi
-
3 Tips Menghemat saat Bekerja, Pengeluaran Jadi Gak Membengkak
-
Perlu Dicoba! Ini 4 Cara Memulai Usaha Jus Buah supaya Laris
-
3 Cara Jualan Makanan Secara Online, Dijamin Banyak Untungnya!
Artikel Terkait
-
Kantor Hyundai Digeledah Buntut Dugaan Suap Rp 6,5 Miliar Mantan Bupati Cirebon
-
Dikenal Kalem, Aaliyah Massaid Akhirnya Murka terhadap Haters Belum Move On: Berisik Tau Nggak!
-
Ngaku Malah Makin 'Miskin' Setelah Jadi Wakil Bupati Indramayu, Segini Harta Kekayaan Lucky Hakim Dulu dan Sekarang
-
Beda Nasib Denny Cagur Vs Cinta Mega yang Terseret Judol, Diperiksa Polisi Vs Dipecat Partai
-
Potret Rumah Uya Kuya di Amerika Serikat: Ditempati Cinta Kuya, Dilaporkan di LHKPN?
Lifestyle
-
4 Rekomendasi Liquid Blush Warna Mauve, Tampil Cantik dan Natural!
-
Sontek 4 Look OOTD Modern ala Sophia KATSEYE, Biar Gaya Hangout Makin Kece!
-
Serum dan Pelembab, 3 Produk Mengandung Buah Kiwi untuk Kecilkan Pori-Pori
-
4 Ide Outfit Kasual ala Dayeon Kep1er, Stylish Setiap Hari Tanpa Ribet!
-
Youthful Vibes! 4 OOTD Chic Ala Minnie (G)I-DLE yang Bisa Jadi Inspirasi
Terkini
-
Sinopsis Citadel: Honey Bunny, Series Terbaru Varun Dhawan di Prime Video
-
4 Rekomendasi Film yang Dibintangi Dakota Fanning, Terbaru Ada The Watchers
-
Sukses! Mahasiswa Amikom Yogyakarta Adakan Sosialisasi Pelatihan Desain Grafis
-
EXO 'Monster': Pemberontakan dari Psikis Babak Belur yang Diselamatkan Cinta
-
Tayang 22 November, Ini 4 Pemain Utama Drama Korea When The Phone Rings