Wanita mana pun pasti akan senang ketika mendapatkan sosok pasangan yang ia cintai. Hanya saja, belum tentu pria yang kamu cintai adalah pasangan yang tepat untukmu.
Terkadang karena dibutakan oleh perasaan cinta, kamu tak menyadari bahwa ia yang telah kamu pilih sebagai pasangan, ternyata bukanlah pria baik. Oleh sebab itu, kenali tanda-tanda berikut ini untuk mengecek apakah dia sosok pria yang nggak baik untukmu. Simak terus!
1. Perhatiannya nggak konsisten
Hal pertama yang bisa menandakan kalau dia bukanlah pria yang baik untukmu, yakni sikapnya itu nggak konsisten. Terkadang ia terlihat begitu mencintai, tapi tak jarang ia jadi begitu dingin dan cuek.
Menghadapi pasangan seperti ini akan melelahkan mentalmu. Kamu jadi kerap diterpa perasaan bersalah atau perasaan bertanya-tanya, apakah sikap dinginnya itu diakibatkan olehmu. Kondisi demikian mencirikan hubungan asmara yang nggak sehat, lho!
2. Tak ada komitmen
Tanda lain kalau pasangan bukanlah pria yang baik untukmu, yaitu komitmennya terhadap hubungan patut dipertanyakan. Ketika ada konflik, malah menghindar, dan bisa menghilang berhari-hari. Tiap kali janji bertemu, sering kali membatalkan.
Bila kamu evaluasi, selama menjalin hubungan dengannya selalu kamu yang getol berusaha agar hubungan asmara kalian bisa berjalan. Sementara usaha dari pihaknya tampak minim sekali. Itu berarti, dia nggak memperlakukan hubungan kalian dengan serius.
3. Tak bisa menerimamu apa adanya
Sebagai pasangan yang baik, harusnya bisa membuatmu bebas menunjukkan jati diri. Bukan malah menuntutmu untuk menjadi orang lain. Kalau kamu nyaman, sih, nggak masalah. Yang menjadi persoalan, bila standar yang ia tetapkan itu bukan kamu banget. Hidup dalam kepura-puraan itu sangat menyiksa hati, lho!
4. Melakukan kekerasan verbal
Sebagian orang menganggap kekerasan dalam hubungan asmara hanyalah dalam bentuk kekerasan fisik. Padahal, kekerasan verbal tak kalah berbahaya dampaknya bagi kondisi mentalmu.
Bila ia sering menyalahkanmu terhadap berbagai persoalan, sering menghinamu, mempermalukanmu di depan umum, membentakmu, dan berbagai ucapan yang menyakiti lainnya, hal tersebut menunjukkan pasanganmu bukanlah pria yang baik. Dia bukanlah sosok yang pantas mendapat cinta dan perhatianmu.
Bila telah ada tanda-tanda tadi, kamu jangan terus menutup mata. Sadarilah bahwa dia bukan pasangan yang tepat untukmu. Kamu layak mendapat pasangan yang lebih baik lagi!
Baca Juga
-
Netflix Hadirkan Dokumenter Baru: Sisi Rentan Elvis Presley Terungkap!
-
Dokumenter 'Madaniya': Cara Mohamed Subahi Suarakan Revolusi tanpa Senjata
-
Blossom in Darkness: Drama China Romantis Horor yang Dibintangi Li Hongyi dan Sun Zhenni
-
Kabar Gembira! Aktor Song Joong-ki Umumkan Kelahiran Putri Keduanya di Roma
-
16 Tahun Vakum, Oasis Umumkan Konser Perdana di Korea
Artikel Terkait
-
Lirik Lagu Iclik Cinta, Makna Tersembunyi di Balik Kontroversi Lokasi Syutingnya
-
Review Film Setetes Embun Cinta Niyala: Perjalanan Cinta yang Menyentuh Hati
-
Usai Jurnalis Tewas di Hotel, Kini Mayat Wanita Bercelana Doraemon Ngambang di Kali Cengkareng
-
Tiga Wanita Penghuni Neraka yang Disebutkan dalam Al-Qur'an
-
Bikin Ngakak, Momen Pertemuan Shireen Sungkar dan Dinda Kanya Bak Adegan Sinetron
Lifestyle
-
Gaya Chic hingga Edgy, 4 Ide Outfit ala Seulgi RED VELVET yang Wajib Dicoba
-
Youthful dan Energik! Ini 4 Padu Padan Outfit ala Ryu Sarang izna
-
Anggun dan Stylish dengan 4 OOTD Sweet Feminine ala Sakura LE SSERAFIM
-
4 Gaya Kasual ala Seohyun SNSD, Nyaman tapi Tetap Fashionable!
-
Keren dan Minimalis, 4 Daily Outfit ala Lee Sun-bin yang Mudah Ditiru!
Terkini
-
Bikin Nangis! Ini 4 Drama Korea yang Mirip When Life Gives You Tangerines
-
Sempat Dititipkan di Level U-20, Evandra Florasta Makin Tunjukkan Kematangannya di Timnas U-17
-
Manis dan Menyegarkan, NCT Wish Usung Lagu Cinta di Comeback Album 'Poppop'
-
Review Film The Life List: Perjalanan Mewujudkan Impian yang Tertunda
-
Apresiasi Kinerja Timnas Indonesia U-17, Erick Thohir: Perjuangan Belum Selesai!