Saat mantan datang dan mengajak balikan, lalu setelah ditimbang-timbang rasanya kamu tetap tidak bisa menjalin hubungan asmara dengannya. Kamu tentu kesulitan untuk menolaknya, karena khawatir mantanmu merasa direndahkan atau tersinggung. Namun, sepahit apa pun keputusan tetap harus disampaikan.
Kalau kamu menunda-nunda untuk menyampaikan alasan, bisa jadi keputusanmu membuat lukanya semakin dalam. Lalu, kamupun bisa jadi tidak konsisiten dengan apa yang sudah kamu putuskan. Jadi, saat kamu sudah merasa mantap untuk menolaknya, kamu harus langsung menyampaikannya.
Nah, di bawah ini beberapa cara menyampaikan penolakan kepada mantan yang ngajak balikan.
1. Meminta maaf
Cara pertama untuk menolak ajakan mantan yang meminta balikan, yakni meminta maaf. Bagaimanapun, penolakanmu ini bisa menyakiti hatinya, membuatnya merasa terhina dan direndahkan. Untuk mengantisipasi hal tersebut, kamu harus meminta maaf denga baik dan tulus.
Penolakan yang didahului dengan permintaan maaf, setidaknya bisa membuat mantanmu merasa tetap dihargai. Sehingga meminimalisir emosi atau keributan yang bisa saja terjadi antara kamu dan mantan.
2. Menyampaikan alasan
Cara kedua, kamu harus menyampaikan alasan penolakanmu dengan jelas ketika mantan mengajak balikan. Hal ini dilakukan agar mantanmu memahami bahwa keputusan yang kamu ambil harus tetap dihargai. Kamu harus menjelaskan tentang prinsip, lalu apa yang mendasarimu menolak ajakannya tersebut. Misalnya, karena dia belum bisa merubah sikap buruknya, dia belum bisa memenuhi apa yang kamu inginkan, kamu sudah punya pacar baru, kamu sudah dilamar orang, dan sebagainya.
Dengan penjelasan yang gamblang, mantan tentu akan memahami maksud yang melatar belakangi kamu sehingga menolak cintanya. Berbeda jika kamu asal menolaknya saja, dia justru bisa merasa marah lalu segala sesuatu terlihat salah.
3. Beri waktu si dia menanggapi keputusanmu
Cara ketiga, kamu harus memberinya waktu untuk menanggapi keputusanmu. Mungkin dia akan kecewa dan sedih. Misalnya, kamu bisa mengatakan bahwa semua ini untuk kebaikan bersama dan kamu berharap bahwa ke depannya dia bisa mendapatkan seseorang yang terbaik. Dengan begitu, dia akan menganggap bahwa meskipun kamu menolak ajakannya untuk balikan, tapi kamu masih menganggapnya sebagai seorang teman.
4. Putuskan komunikasi
Cara terakhir yang bisa kamu lakukan untuk menolak ajakan mantan balikan, yakni memutuskan komunikasi dengannya. Terlebih jika kamu sudah mendapatkan pasangan yang baru. Bagaimanapun, komunikasi yang terus berlanjut dengan mantan akan menjadi pengaruh yang buruk untuk hubungan asmaramu saat ini.
Sekalipun kamu masih sendiri, komunikasi yang terus berlanjut bisa membuat perasaanmu berlarut-larut, entah sedih maupun senang. Sikap terbaik memang harus disudahi saat itu juga, agar kamu bisa merasa tenang untuk menjalani hidupmu dan menghindari diri dari masalah-masalah yang bisa terjadi.
Itu dia empat cara baik menolak mantan yang mengajak balikan. Semoga beemanfaat!
Baca Juga
-
Fenomena Mager di Pertengahan Ramadan, Ini 4 Penyebabnya!
-
5 Langkah Jitu agar Keuangan UMKM Tetap Sehat di Bulan Ramadan
-
5 Tips Ramadan Produktif ala Gen Z : Tetap Aktif Ibadah Maksimal!
-
Mau Tajir Mendadak? Ini 5 Bisnis Ramadan yang Selalu Laris Manis!
-
5 Strategi Keuangan di Bulan Ramadan yang Harus Kamu Kuasai
Artikel Terkait
-
Ketika Isu Ijazah Palsu Jokowi Makin Menggema
-
Nathalie Holscher Kerja Apa sebelum Dinikahi Sule? Kini Jadi DJ, Sekali Manggung Disawer Rp150 Juta
-
Teman Deddy Corbuzier Sampai Putus Gegara Isu Selingkuh Ridwan Kamil dan Lisa Mariana: Bodoh Banget!
-
Peran Ayah sebagai Kiblat Persepsi Anak Perempuan dalam Memilih Pasangan
-
Eks Bintang Angling Dharma Sempat Tiga Kali Transaksi Pakai Uang Palsu
Lifestyle
-
3 Inspirasi Outfit Dokter Muda ala Choo Young Woo, Smart dan Professional!
-
Simpel tapi Stunning! 4 Ide Basic OOTD Style ala Yuna ITZY yang Mudah Ditiru
-
Tampil Effortless, Ini 4 Ide Gaya OOTD Chic ala Nagyung FROMIS 9
-
FOMO tapi Hemat: Rahasia Gen Z Bisa Nonton Coachella Meski Dompet Pas-pasan
-
Perbaiki Skin Barrier dengan 4 Ampoule PDRN yang Sedang Hits di Korea
Terkini
-
Perkuat Nilai Komoditas dan Pemasaran Berkualitas, GEF SGP Indonesia dan Supa Surya Niaga Teken MoU
-
Tanpa Naturalisasi, 3 Pemain Ini Bisa Bela Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia
-
Eduardo Almeida Dukung Peningkatan Kualitas Sepak Bola Indonesia, Mengapa?
-
Piala Asia U-17 dan Potensi Terjadinya Perang Saudara di Puncak Perhelatan
-
Tak Bisa Capai Semifinal Piala Asia U-17, Timnas Indonesia Gagal Total?