Tidak bisa dimungkiri bila kenyataannya pertunangan menjadi momen yang tak kalah mendebarkan seperti halnya pernikahan. Sebelum kalian sah sebagai pasangan suami istri, kedua keluarga besar akan bertemu serta membahas rencana pernikahan.
Sementar itu, pasangan kekasihmu juga akan meminta izin agar bisa meminang kamu. Akan tetapi sebelum melangkah ke jenjang tersebut, apakah kamu dan kekasih sudah benar-benar siap? Untuk memastikannya, cobalah untuk merenungkan beberap tanda berikut ini!
1. Kenangan tentang mantan tidak ada Lagi dalam pikiranmu
Apabila kamu sudah tidak lagi membayangkan mantan dan kenangannya dari pikiranmu, ini artinya kamu sudah pulih dari masa lalu. Kamu pun sudah siap untuk membuka lembaran baru dan menjalani hubungan yang lebih serius. Hal tersebut bisa menggambarkan bahwa kini kamu sudah berhasil mencintai pasanganmu sepenuhnya.
Selain itu, hal tersebut juga menunjukkan bahwa hubungan asmara yang kalian jalani sekarang bukanlah karena pelampiasanmu saja sebab sebelumnya merasa sedih atas kandasnya hubunganmu dengan mantan. Tentu sudah jelas, hubungan asmara sekarang bukanlah sekadar untuk cari status baru, melainkan kamu sudah siap untuk melangkah ke jenjang yang lebih serius, seperti bertunangan.
2. Kamu Tetap Menganggap Kekasihmu Menarik
Kamu akan berpikir dewasa dan tidak mempermasalhkan penampilan fisiknya. Sebab yang kamu lihat saat ini adalah keindahan hatinya, ketulusan, serta rasa aman yang dia berikan kepada kamu. Oleh sebab itulah, kamu pun menjadi yakin untuk terus mendampingi serta mencintainya walupun nantinya kalian akan sama-sama menua.
Meskipun di luar sana banyak orang yang lebih menarik secara penampilan dan hati, tetapi kamu hanya merasa kalau yang cocok denganmu adalah pasanganmu sendiri.
3. Kamu dan Kekasih Bisa Terbuka untuk Diskusi soal Rumah, Anak, dan Berbagai Hal Tentang Masa Depan
Ketika kamu sudah berani membahas tentang berapa banyak anak yang ingin dia miliki, memikirkan akan tinggal di mana, dan mendiskusikan tentang dana yang diperlukan untuk hidup bersama. Ini artinya kamu dan pasangan memang sudah siap untuk bertunangan. Kalian sudah sama-sama selangkah lebih maju karena yang saat ini dipikirkan adalah soal masa depan yang lebih detail.
Ketika orang lain menganggap topik itu cukup aneh dan terlalu dini untuk dibahas, tetapi kalian justru sudah merasa bahwa semuanya penting dibahas untuk mempersiapkan perjalanan hidup selanjutnya. Itulah bedanya antara orang yang sudah siap menjalin hubungan serius dan mana pula yang memang belum siap.
4. Kamu Tahu Dia Memiliki Kekurangan, Tapi Kamu Tetap Mencintainya
Mungkin kamu pernah tahu situasi dan kondisi terburuk pasangan kekasihmu, kamu juga paham sekali bila dia mempunyai beberapa kekurangan, dia juga cukup sederhana. Akan tetapi kamu tetap setia dan mencintai dia apa pun yang terjadi. Ini merupakan salah satu bukti kalau kamu siap menerima dia apa adanya untuk selamanya.
Bahkan kamu bertekad untuk membantunya di masa depan nanti dan tidak hanya mengandalkan dia untuk mencari uang sendirian demi mencukupi kebutuhan bersama. Cintamu yang sudah matang ini membuat kalian bukan hanya mementingkan kebahagiaan sesaat, melainkan menjalani suka duka bersama.
Apakah kamu dan kekasih sudah menunjukkan empat tanda di atas? Jika iya, beruntunglah karena kamu dan pasangan kemungkinan besar sudah siap untuk segera bertunangan. Jangan ditunda lagi!
Baca Juga
-
Suara.com Harus Terus Terbaca hingga Pelosok Nusantara
-
Berkat Suara.com dan Yoursay, Kini Mencari serta Berbagi Informasi Tak Sulit Lagi
-
3 Tips Menghemat saat Bekerja, Pengeluaran Jadi Gak Membengkak
-
Perlu Dicoba! Ini 4 Cara Memulai Usaha Jus Buah supaya Laris
-
3 Cara Jualan Makanan Secara Online, Dijamin Banyak Untungnya!
Artikel Terkait
-
Seni Menyampaikan Kehangatan yang Sering Diabaikan Lewat Budaya Titip Salam
-
Apa Itu Silent Treatment, Penyebab Perceraian Faby Marcelia dan Revand Narya
-
Profil Faishal Tanjung, Adik Sheila Dara yang Resmi Melamar Nadin Amizah
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
-
Apa Itu Breadcrumbing dalam Hubungan? Kenali Ciri-ciri dan Dampaknya
Lifestyle
-
4 Gaya OOTD Simpel ala Seohyun SNSD, Tetap Fashionable untuk Hangout!
-
4 Rekomendasi Outfit Kasual ala Momo TWICE yang Cocok untuk Hari-Hari Santaimu
-
4 Rekomendasi Mix and Match OOTD Chic ala Miyeon (G)I-DLE, Bikin Penampilan Lebih Modis
-
3 Sheet Mask Mengandung Aloe Vera Ampuh Atasi Sunburn, Harga Mulai Rp5 Ribu
-
Kulit Anti Belang! Ini 3 Jaket Anti UV Terbaik untuk Olahraga dan Motoran
Terkini
-
3 Pemain Debutan yang Dipanggil STY ke Timnas untuk AFF Cup, Siapa Saja?
-
Semangat Menggapai Cita-Cita dalam Buku Mimpi yang Harus Aku Kejar
-
Yoursay Talk Unlocking New Opportunity: Tips dan Trik Lolos Beasiswa di Luar Negeri!
-
Jonatan Christie Tampil Antiklimaks, Gelar Tunggal Putra pun Melayang
-
Hari Pertama Pakai Yamaha, Miguel Oliveira Bilang Motor M1 Sangat Ramah