Scroll untuk membaca artikel
Ayu Nabila | Keza Felice
Ilustrasi pasangan kekasih. (Unsplash)

Hubungan asmara tidak akan menjadi bahagia tanpa adanya rasa saling menghargai dan menghormati. Setiap orang pasti akan merasa lelah dan tertekan bila pasangannya tidak memberikan rasa hormat. Bahkan, hubungan yang seperti ini akan mengarah ke toxic relationship.

Namun, banyak orang yang tidak menyadari kalau dirinya sedang diperlakukan tidak hormat oleh pasangannya. Karenanya kamu perlu mengenali beberapa tanda kalau sebenarnya pasanganmu tidak menghormati kamu.

1. Genit dan Suka Menggoda Orang Lain

Kamu pasti tidak suka kalau kekasihmu menggoda orang lain, bukan? Rasa marah, kecewa, dan kesal bercampur menjadi satu hingga membuatmu merasa tak dianggap. Ini merupakan indikasi yang menunjukkan kalau dia tidak menghormati kamu dan juga hubungan yang kalian jalin.

Kalau kamu memang mau bertahan dengannya, cobalah untuk mengajak dia berdiskusi mengenai batasan terhadap hubungan dengan lawan jenis. Kalau dia sampai melewati batasan yang sudah kalian sepakati, ini artinya dia benar-benar tidak menghargai kamu.

2. Tidak Mau Menghiraukan Batasan Pribadi Kamu

Memiliki hubungan asmara tidak berarti kalian kehilangan batasan wilayah pribadi. Kalian justru harus membicarakan ini sejak awal karena batasan yang dimiliki setiap pasangan memang berbeda-beda. Akan tetapi, kalau kalian sudah berdiskusi dan dia masih saja melewati batasan tersebut, ini artinya hubungan asmara kalian mulai bermasalah.

Apalagi kalau dia tidak menghiraukan permintaan kamu mengenai batasan pribadi, ini sudah jelas bahwa dia tidak menghormati kamu, sementara sebagai pasangan kekasih seharusnya kalian dapat menghargai serta menghormati batasan pasangannya.

3. Dia Tidak Menghargai Keluargamu

Orang yang mencintaimu dengan tulus pastinya akan menghormati kamu hingga keluargamu. Akan tetapi, pasangan yang sering kali berkata kasar dan juga bertindak seenaknya terhadap keluarga kamu, ini artinya dia tidak menghargaimu lagi.

Misalnya, dia tidak berpamitan kepada orangtua kamu ketika menjemput dan mengantarkanmu ke rumah. Atau dia tidak bersikap sopan seakan-akan keluargamu tak berhak untuk diperlakukan dengan baik.

4. Dia Mulai Mengendalikan Kamu

Pasangan yang selalu mengendalikan kamu telah menunjukkan bahwa sebenarnya dia tidak bisa menjalin hubungan yang didasari dengan rasa hormat dan menghargai.

Tindakan ini bisa ditandai dengan membuat kamu terus merasa bersalah, tidak mengizinkan kamu untuk bertemu orang lain, menuntutmu untuk selalu berpenampilan sesuai dengan keinginannya, meminta kamu menghabiskan waktu bersamanya, dan masih banyak lagi.

Mungkin dia menggunakan cinta sebagai alasan, tetapi jika tidak segera ditindak tegas, kamu justru akan menjadi korban karena dia sudah tidak bisa menghormati hakmu secara baik.

Apakah kamu masih mau bertahan dengan pasangan yang tidak bisa menghargai kamu? Jika kamu menemukan empat tanda ini  di dalam hubungan, sebaiknya pikirkan ulang mengenai kelanjutan hubungan tersebut!

Keza Felice