Pernikahan menjadi tanda bersatunya antara kamu dan pasangan, serta berjanji untuk hidup bersama sampai akhir hayat nanti. Namun ternyata, pernikahan tidak selalu berakhir mulus. Ada banyak ujian yang menanti dalam kehidupan rumah tangga. Tidak jarang, ujian tersebut membuat pernikahan menjadi tidak bahagia.
Bersikap pura-pura bahagia berarti memendam rasa sedih sendirian. Namun, lama-kelamaan kesedihan itu akan menumpuk dan membuat diri lelah dan tertekan. Berikut ini adalah beberapa tanda pasangan pura-pura bahagia dalam pernikahan.
1. Sering Menutup Diri
Pasangan yang pura-pura bahagia dalam pernikahan sering menutup diri dari orang di sekitarnya. Khususnya dalam percakapan tentang kehidupan rumah tangga. Selain tidak suka bercerita, pasangan juga lebih sering berusaha untuk mengalihkan topik pembicaran.
Tidak jarang, pasangan selalu meyakinkan orang lain dengan mengatakan bahwa rumah tangganya baik-baik saja. Semua ini dilakukan untuk menghindari kecurigaan dari orang lain.
2. Sering Mengalami Perubahan Suasana Hati yang Cepat
Tanda pura-pura bahagia yang sering kali terlihat adalah perubahan suasana hati yang sangat cepat. Saat berusaha terlihat baik-baik saja, pasangan dapat merasakan sedih dan senang diwaktu yang bersamaan.
Hal ini terjadi karena pasangan sebenarnya sedang berusaha untuk menyembunyikan masalah rumah tangga dari orang lain. Namun gagal dalam membohongi diri sendiri. Makin besar usaha untuk pura-pura bahagia dalam pernikahan, maka makin sering pula suasana hatinya berubah dengan cepat.
3. Selalu Tertawa di Hadapan Orang Lain
Cara paling baik untuk menyembunyikan kesedihan adalah dengan tertawa. Hal ini pula yang dilakukan pasangan yang pura-pura bahagia dalam pernikahan. Pasangan selalu berusaha untuk tersenyum lebar dan terlihat ceria di depan orang lain. Bahkan, senyum lebar yang pasangan tunjukkan dapat membuat orang lain iri.
Sayangnya, senyum lebar dan keceriaan itu hanya ada ketika di hadapan orang lain saja. Ketika saat sendirian, justru kesedihan dan perasaan kosong yang menghampiri. Inilah yang sering dilakukan oleh pasangan yang pura-pura bahagia dalam pernikahan.
4. Suka Berandai-andai dan Menyesali Keputusan pada Masa Lalu
Pasangan yang pura-pura bahagia dalam pernikahan cenderung suka berandai-andai . Misalnya, menyesali keputusan pada masa lalu hingga berandai-andai ada perubahan atas keputusan yang bisa diambil. Perasaan ini muncul karena tidak ada kebahagiaan dalam pernikahan.
Itulah empat tanda pasangan yang pura-pura bahagia dalam pernikahan. Namun, kamu bisa membicarakan dengan pasangan secara baik-baik, agar rumah tangga kamu dengan pasangan tetap langgeng dan bisa bahagia. Semoga bermanfaat!
Baca Juga
-
4 Alasan Memberi Mantan Kesempatan Kedua Tidak Selamanya Berakhir Indah
-
4 Hal yang Akan Dirasakan oleh Pasangan Jika Beda Status Sosial, Kamu Salah Satunya?
-
4 Alasan Pentingnya Saling Menjadi Pendengar yang Baik bagi Pasangan
-
4 Tanda Kamu Hanya Menjadi 'Badut' dalam Hubungan Asmara, Segera Cek!
-
4 Kesalahan Orang Tua yang Membuat Anak Tidak Percaya diri
Artikel Terkait
-
Viral Aksi Unik Pengantin Wanita Nyoblos ke TPS Usai Ijab Kabul, Masih Pakai Gaun Pernikahan
-
Pernikahan Dengan Nuansa Tradisional Masih Diminati Generasi Muda, Cari Inspirasinya di Sini
-
Privasi Vs Kepercayaan: Bisa Bikin Toxic, Ini Batasan Sehat dalam Hubungan di Era Digital
-
Kenapa Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini Dianggap Tidak Sah? Kini Disarankan Menikah Ulang
-
5 Fakta Pernikahan Mahalini-Rizky Febian yang Disebut Tidak Sah, Kini Disarankan Nikah Ulang
Lifestyle
-
3 Serum yang Mengandung Tranexamic Acid, Ampuh Pudarkan Bekas Jerawat Membandel
-
3 Varian Cleansing Balm Dear Me Beauty untuk Kulit Kering hingga Berjerawat
-
Gambarkan Kepribadian Ceria dan 'Ekstrovert' Lewat Aroma Parfum yang Tepat
-
3 Serum Korea Mengandung Ekstrak Beras, Bikin Kulit Cerah dan Awet Muda
-
Pilihan Hemat nan Bijak! 4 Jenis Barang yang Aman Dibeli Preloved
Terkini
-
PSSI Targetkan Timnas Indonesia Diperingkat ke-50 Dunia pada Tahun 2045 Mandatang
-
Review Gunpowder Milkshake: Ketika Aksi Bertemu dengan Seni Visual
-
Memerankan Ibu Egois di Family by Choice, Kim Hye Eun: Saya Siap Dihujat
-
Alfan Suaib Dapat Panggilan TC Timnas Indonesia, Paul Munster Beri Dukungan
-
Berbau Seksual, Lirik Lagu Tick Tack English Ver. Karya ILLIT Dikecam Penggemar