Pandemi Covid-19 masih berlangsung hingga saat ini. Hal itu berdampak pula pada kehidupan masyarakat, salah satunya di bidang pekerjaan. Tersebarnya covid-19 di berbagai daerah membuat banyak masyarakat yang harus bekerja dari rumah atau yang bisa kenal dengan work from home alias WFH.
Bagi yang ingin bergabung untuk work from home, ada baiknya kalian menyimak dahulu apa saja keuntungan work from home itu sendiri. Berikut adalah beberapa keuntungan yang bisa kamu dapatkan jika kamu bekerja dari rumah. Yuk disimak!
1. Mengurangi Resiko Terkena Covid-19
Covid-19 adalah alasan mengapa sekarang ini banyak orang yang memilih atau bahkan terpaksa bekerja dari rumah karena kebijakan yang diadakan di tempat orang itu bekerja. Biasanya, jika kasus covid-19 di daerah tempat orang itu bekerja sedang meningkat, beberapa tempat kerja mewajibkan karyawannya untuk WFH demi mengurangi resiko terkena covid-19. Meskipun begitu, tidak menutup kemungkinan bahwa yang selalu bekerja dari rumah tidak bisa terkena virus yang satu ini. Tetap waspada ya!
2. Waktu dan Tempat Bekerja yang Fleksibel
Banyak sekali pekerjaan online yang bisa dilakukan saat ini, terutama untuk para freelancer. Kamu bisa bekerja dengan waktu yang kamu tentukan sendiri dengan catatan bahwa pekerjaan kamu selesai tepat waktu dan konsisten. Selain itu, ketika kamu WFH, kamu bebas memilih tempat ternyaman di rumah kamu yang membuat kamu betah untuk bekerja di posisi tersebut. Enak bukan?
3. Hemat Biaya Transportasi
Tentu saja! WFH itu artinya kamu tidak perlu pergi ke kantor atau tempat kamu bekerja. Cukup dengan fasilitas memadai yang kamu siapkan di rumah, kamu sudah bisa bekerja. Otomatis, uang yang biasanya kamu gunakan untuk pergi ke kantor atau tempat kerja kamu bisa kamu tabung untuk keperluan lainnya. Lumayankan bisa berhemat!
4. Terhindar dari Cuaca yang Tidak Bersahabat dan Macet
Buat kamu yang biasanya pergi menggunakan motor pasti pernah menahan sabar karena harus pergi ke kantor atau ke tempat kerja di saat cuaca sedang tidak bersahabat. Entah karena hujan atau mungkin panas terik yang membuat kamu sedikit malas untuk bergerak alias mager. Belum lagi kalau ada macet di tengah jalan yang bisa membuat kamu terlambat untuk tiba di tempat kerja. Jika kamu bekerja dari rumah, hal-hal seperti ini tentu tidak perlu mengganggu pikiranmu karena kamu hanya perlu duduk manis di dalam rumah.
Jadi, gimana menurut kamu? Kalau kamu sudah atau sedang work from home, kamu pasti merasakan hal-hal yang sama seperti yang disebutkan di atas. Buat kamu yang sedang memikirkan untuk work from home, semoga hal-hal tadi bisa membuatmu bersemangat ya!
Baca Juga
-
3 Tips untuk Menjadi Orang yang Tegas, Salah Satunya Mencintai Diri Sendiri
-
Bukan Selingkuh, 4 Hal ini Bisa jadi Pemicu Rumah Tangga Retak
-
3 Hal yang Tanpa Kamu Sadari Bisa Merusak Rumah Tangga, Stop Lakukan!
-
4 Cara Menjadi Orang yang Tidak Mudah Panik, Penasaran untuk Mencoba?
-
4 Tanda Kalau Kamu Sudah Siap Membangun Rumah Tangga, Apa Saja?
Artikel Terkait
-
Pasar Saham Indonesia Terjun Hebat, Lebih Parah dari IHSG Era Pandemi COVID-19?
-
Trump Sempat Telepon Presiden China Soal Asal-Usul COVID, Ini Kata Mantan Kepala CDC!
-
Survei: Milenial Rela Rogoh Kocek Lebih Dalam untuk Rumah Modern Minimalis
-
Semakin Banyak Pekerja Australia Kembali ke Kantor, Apa Sebab Tren Bekerja dari Rumah Mulai Pudar?
-
Pemerintah Bolehkan PNS WFA Selama Mudik Lebaran
Lifestyle
-
Gaya Street Style ala Moon Sua Billlie, Ini 4 Ide OOTD yang Bisa Kamu Coba!
-
4 OOTD Minimalis ala Yerin GFRIEND, Cocok untuk Gaya Harian yang Effortless
-
Penalaran Kata 'Mundhut': Sama-sama Predikat Kalimat, tapi Dilarang Ambigu!
-
Mudah Ditiru! 4 Gaya Hangout ala Bona WJSN yang Wajib Dicoba
-
4 Inspirasi Gaya Harian dari Yeri RED VELVET, Kece untuk Outfit Sehari-hari
Terkini
-
Lee Jung-eun Siap Jadi Bibi Kim Ji-won dalam Drama Baru 'Doctor X'
-
Jadi Couple di 'The Haunted Palace', Chemistry Yook Sungjae dan Bona Dipuji
-
NCT Wish Ekspresikan Gaya Y2K di Comeback Album Terbaru 'Poppop'
-
Jackie Chan Kembali! Ini Sinopsis dan Pemain Film 'Karate Kid: Legends'
-
3 Drama China yang Dibintangi Nine Kornchid, Ada Insect Detective