Ada kalanya pertengkaran menjadi besar bukan karena permasalahannya yang krusial, melainkan caramu menyikapi pasangan yang sedang marah kurang tepat. Untuk itu, ketika pacar sedang ngambek, ada beberapa tips yang bisa kamu coba untuk menghadapinya.
Mari kita simak ulasan 5 tips hadapi pacar yang ngambek berikut ini!
1. Jangan diabaikan
Pasangan yang ngambek biasanya sedang membutuhkan perhatian. Jadi, salah besar kalau kamu cuma membiarkan saja. Hal itu malah bisa bikin dia mengira kalau kamu gak peduli.
Coba ajak dia bicara. Jika ternyata dia membutuhkan waktu sendiri untuk meredakan amarahnya, barulah kamu membiarkannya sampai dia merasa siap untuk membicarakan apa yang menjadi kegundahan hatinya.
2. Dengarkan baik-baik apa yang dia utarakan
Saat pacarmu yang ngambek sudah bisa bersikap terbuka, cobalah jadi pendengar yang baik. Kendati ada hal yang dia sampaikan ingin kamu sanggah, tunggu dia selesai bicara dulu. Hindari memotong pembicaraannya.
Dengan mendengarkan baik-baik, dia merasa kalau kamu perhatian dan menghormati perasaan serta pendapatnya. Hal itu sudah jadi poin plus untuk membuat suasana hatinya lebih tenang.
3. Berani mengakui kesalahan
Bila ternyata marahnya itu memang disebabkan kesalahan yang kamu perbuat, maka beranilah untuk mengakui. Hindari menyalahkannya.
Tapi, bila penilaiannya gak benar. Coba bicarakan baik-baik supaya dia mengerti kalau sebenarnya dia sudah salah paham.
4. Meminta maaf dan berkomitmen untuk tak lagi melakukan kesalahan tersebut
Jika ternyata memang kamu salah, maka meminta maaflah dan berkomitmen untuk tak lagi melakukan kesalahan tersebut. Komitmen ini penting supaya di kemudian hari persoalan yang sama gak kembali menghampiri hubungan asmara kalian.
5. Tunjukkan perhatian untuk meluluhkan hati pasangan
Cara lain menghadapi pacar yang ngambek, yakni dengan menunjukkan cinta dan perhatian kepadanya. Misalnya, dengan mengirim teks berisi rayuan, mengucapkan betapa kamu mencintainya dan merasa tersiksa melihat kamu yang marah, atau bentuk perhatian yang lain.
Kalau hatinya sudah luluh, tentu komunikasi bisa berjalan dengan lebih lancar. Sehingga, kamu jadi cepat tahu apa yang menjadi penyebab ngambeknya itu.
Itu dia beberapa tips menghadapi pacar yang ngambek. Semoga bermanfaat dan bisa mencegah pertengkaran besar, ya!
Baca Juga
-
Tony Todd, Aktor Ikonik Candyman, Tutup Usia di 69 Tahun
-
Sering Mengalami Perut Kembung? Redakan dengan 3 Hal Ini
-
4 Sinyal Kuat Waktunya Kamu Resign dari Pekerjaan, Underpaid!
-
5 Hal Terlarang saat Menggunakan Komputer Kantor, Awas Bisa Dipecat!
-
Mereka yang Disenangi Banyak Orang Biasanya Punya 4 Kebiasaan Ini!
Artikel Terkait
-
Richelle Skornicki Umur Berapa? Santer Digosipkan Pacaran dengan Aliando
-
Siapa Mantan Suami Medina Dina? Calon Istri Gading Marten Ini Ternyata Pernah Diam-Diam Menikah
-
Cara Ngambek Nagita Slavina ke Raffi Ahmad Disorot di Hari Jadi Pernikahan: Ternyata Gigi Adalah Kita Semua
-
Alasan Cowok Jarang Posting Foto Pacar di Medsos
-
Vadel Badjideh Dilepeh, Sikap Nikita Mirzani ke Sean Anak Olla Ramlan saat Pacari Lolly Tuai Pujian
Lifestyle
-
Wajib Beli! Ini 3 Rekomendasi Cushion Lokal dengan Banyak Pilihan Shade
-
4 Inspirasi Gaya Praktis ala Jung Gun-joo, OOTD Ideal Buat Para Cowok!
-
4 Gaya Kasual ala Nashwa Zahira, Padu Padan Jeans yang Cocok untuk Hangout
-
4 Look OOTD Kekinian ala Lee Seoyeon fromis_9, Gaya Makin Super Stylish!
-
Sontek 4 Gaya Outfit Minimalis Lee Seung-woo yang Simple dan Fashionable!
Terkini
-
Melawan Sunyi, Membangun Diri: Inklusivitas Tuna Rungu dan Wicara ADECO DIY
-
Melihat Jadwal Tur Linkin Park, Jakarta Satu-satunya Kota di Asia Tenggara
-
Ulasan Novel Seribu Wajah Ayah: Kisah Perjuangan dan Pengorbanan Ayah
-
3 Rekomendasi Drama China yang Dibintangi Cheng Yi, Terbaru Ada Deep Lurk
-
Tambah Keseruan Cerita, Ini 4 Pemeran Pendukung Drama Korea Love Your Enemy