Selesai dengan hubungan asmara yang lama, kini siapa yang sudah memiliki pasangan baru? Awal-awal menjalin hubungan asmara dengan pasangan baru, kamu biasanya akan penuh dengan kebahagiaan karena dilanda mabuk asmara. Pasanganmu yang sangat perhatian bisa mudah membuatmu semakin merasa nyaman.
Ketika mulai jatuh cinta dan berpacaran, kamu juga harus siap menghadapi berbagai persoalan dengannya. Kalau kamu mampu menyelesaikan permasalahan dengan baik bersama pasangan, hal ini justru bagus karena bisa menguatkan hubungan kalian.
Menjalani hubungan asmara dalam tahap awal, sebaiknya kamu menghindari beberapa hal agar hubunganmu tetap langgeng. Berikut 3 hal yang harus kamu hindari saat memiliki pasangan baru, agar hubungan asmara tetap langgeng.
1. Sengaja mencari permasalahan
Hari demi hari mengenal dia, kamu mulai merasa hubunganmu datar-datar saja. Pasanganmu mungkin masih jaim, begitu pula denganmu. Namun, kamu malah sengaja mencari permasalahan agar ada suatu sensasi dalam hubungan kalian. Misalnya, kamu mencoba untuk tidak langsung membalas pesannya, padahal sudah dibaca.
Kamu sengaja memicu agar pasanganmu merasa cemburu. Kebiasaan ini justru bisa menjadi bumerang untukmu. Tak perlu dicari-cari, permasalahan nanti bisa datang dengan sendirinya dalam sebuah hubungan.
2. Mengumbar kemesraan berlebihan di media sosial
Tak bisa disangkal, seseorang yang baru saja memperoleh kekasih hati masih diliputi dengan perasaan yang berbunga-bunga. Rasanya kamu segera ingin memberi tahu satu dunia bahwa ia adalah milikmu seorang.
Kamu mencoba untuk mengunggah setiap aktivitas yang dilakukan saat bersamanya. Namun, kamu juga perlu berkomunikasi dengannya ya. Jangan sampai hal ini justru membuat pasanganmu tidak nyaman. Bisa saja dia merasa belum saatnya untuk memberitahu semua orang tentang hubungan kalian.
3. Membandingkan dengan masa lalu
Ketika menjalin hubungan asmara dengan pasangan baru, artinya kamu sudah menutup lembaran lama masa lalumu. Bukan hal yang bijak apabila kamu masih berusaha mengenang, bahkan membandingkan pacarmu sekarang dengan mantanmu di masa lalu.
Siapa, sih, yang nyaman dibandingkan seperti ini? Pasanganmu juga bisa mempertanyakan apakah kamu sudah sungguh move on atau masih ada rasa dengan mantan.
Nah, itulah ketiga hal yang sebaiknya tidak kamu lakukan saat memulai hubungan asmara yang baru. Dengan demikian, hubungan asmara kalian bisa awet dan harmonis.
Tag
Baca Juga
-
Wanita Harus Tahu, 4 Penyebab Badan Lemas saat Menstruasi
-
Hindari dari Sekarang, Ini 4 Kebiasaan Penyebab Sahabat Pergi Menjauh
-
Mudah Tergiur? Ini 4 Tips Ampuh Tahan Godaan Makan Junk Food
-
4 Kesalahan Mencuci Wajah, Bisa Bikin Jerawatan
-
Belajar Memasak, Ini 4 Kesalahan Penyebab Donat Tidak Mengembang
Artikel Terkait
-
Donne Maula Raih Piala Citra, Yura Yunita Beri Respon Tak Terduga:Sayang, Kamu Lupa...
-
5 Fakta Menarik Film Jatuh Cinta Seperti di Film-Film: Borong Piala Citra di FFI 2024
-
Lirik Lagu Iki Weke Sopo dan Makna Karya Terbaru Happy Asmara dan Gilga Sahid
-
Borong 7 Piala Citra! Ini Link Nonton Jatuh Cinta Seperti di Film-Film: Legal dan Resmi
-
Ernest Prakasa dan Cast JESEDEF Hadiri FFI 2024 Naik 'Motor Galon': Menang Nggak Menang yang Penting Hura-hura!
Lifestyle
-
3 Exfoliating Toner Mengandung Salicylic Acid, Ampuh Hempaskan Bruntusan
-
Prediksi Trend Fashion 2025: Angkat Isu Lingkungan, Gender hingga Teknologi
-
3 Pelembab Panthenol untuk Redness dengan Harga Terjangkau, Cuma Rp48 Ribu
-
Rentan Harapan Palsu, Mengapa Praktik Ghosting Marak di Aplikasi Kencan?
-
Tampil Elegan dan Chic, Yuk Sontek 4 Gaya Mid-Formal ala Honey Lee!
Terkini
-
Menyembuhkan Luka Masa Lalu Melalui Buku Seni Berdamai dengan Masa Lalu
-
Motor GP25 Dapat Respons Baik dari Diggia, Terlihat Lima Tahun Lebih Maju
-
Blossom in Darkness: Drama China Romantis Horor yang Dibintangi Li Hongyi dan Sun Zhenni
-
Netflix Umumkan Serial XO Kitty Season 2 yang Siap Tayang pada Januari 2025
-
Ulasan Komik Three Mas Getir, Tingkah Random Mahasiswa yang Bikin Ngakak