Salah satu tanda keberhasilan seorang guru dalam mengajar adalah siswa yang sangat antusias dalam belajar dan kepahaman siswa dalam menangkap suatu materi yang diajarkan. Namun, untuk membuat siswa mengerti dan paham akan suatu pelajaran, dibutuhkan metode serta strategi belajar mengajar.
Guru harus bisa mencari metode yang tepat agar siswa bisa menangkap materi dengan baik. Banyak sekali cara mengajar yang bisa guru aplikasikan dalam mengajar. Berikut ini lima cara mengajar yang efektif dan menyenangkan yang bisa guru terapkan dalam kegiatan belajar mengajar.
1. Menyiapkan materi dengan baik dan lengkap
Guru dituntut untuk mampu menyiapkan materi dengan baik. Guru harus bisa menguasai materi yang akan disampaikan agar saat mengajar di kelas guru mampu memberikan materi dengan baik dan bisa menjawab semua persoalan jika ada siswa yang bertanya. Selain itu guru diharuskan memiliki materi yang lengkap agar guru bisa menyampaikan materi dengan baik dan mudah.
2. Semangat dalam mengajar
Rasa semangat yang dimiliki seorang guru dalam belajar akan membuat siswa antusias belajar dan juga bisa menularkan rasa semangat terhadap siswa tersebut di kelas. Dengan semangat belajar akan membuat suasa belajar menjadi lebih hidup dan bermakna.
3. Memilih media dan metode pembelajaran yang sesuai
Adanya media dan metode yang dipakai guru akan membuat Anak menjadi lebih mudah untuk memahami materi yang diajarkan. Selain itu, media pembelajaran akan membuat Anak merasa tertarik dan antusias dalam belajar.
4. Adanya aturan yang mendidik
Guru adalah contoh dan teladan bagi siswanya. Sehingga guru harus bisa bersikap dengan baik dan tegas bagi siswa-siswanya. Guru harus bisa menjadi contoh bagaimana harus bersikap dan juga memiliki aturan yang mendidik di kelas. Hal ini bertujuan agar siswa bisa bersikap dan bisa menjalankan aturan yang sudah diterapkan oleh guru dengan baik.
5. Berikan apresiasi terhadap siswa yang rajin dan semangat belajar terhadap siswa
Jika siswa mampu mengerjakan tugas dengan baik dan rajin maka guru harus memberikan apresiasi baik berupa nilai yang bagus maupun hadiah atau pujian kepada siswa tersebut agar siswa tersebut merasa dihargai dan tentunya akan meningkatkan semangat belajarnya. Sementara bagi siswa yang semangat belajarnya menurun, guru harus selalu memantau dan terus memberi semangat setiap saat.
Itulah lima cara mengajar yang efektif dan menyenangkan yang bisa diterapkan oleh guru. Semoga bermanfaat.
Baca Juga
Artikel Terkait
-
Keluhkan Menu Makan Siang Gratis, Siswa SMA Mendadak Bikin Video Permintaan Maaf: Aneh Ya..
-
Anak Ivan Sugianto Kini Berurai Air Mata, Reaksinya Saat Sang Ayah Bertindak Arogan Diungkit Netizen
-
Selamat! Ivan Sugianto Akhirnya Go International, Presiden Harus Menanggung Malu?
-
Disebut Sahroni Cuma Tukang Servis HP, Lex Wu Kuliti Status Mahasiswa Ivan Sugianto: Masih Kuliah Berlagak Bak Pengacara
-
Ancaman Nyata! Ratusan Ribu Siswa di Jakarta Bisa Putus Sekolah jika KJP Dihapus
Lifestyle
-
3 Acne Spot Gel Ampuh Meredakan Jerawat Mendem dengan Cepat, Ada Favoritmu?
-
3 Varian Serum dari Hada Labo, Ampuh Hidrasi Kulit Kering dan Atasi Penuaan
-
3 Moisturizer Lokal yang Berbahan Buah Blueberry Ampuh Perkuat Skin Barrier
-
5 Manfaat Penting Pijat bagi Kesehatan, Sudah Tahu?
-
4 Pilihan OOTD Hangout ala Park Ji-hu yang Wajib Dicoba di Akhir Pekan!
Terkini
-
Byeon Woo Seok Nyanyikan Sudden Shower di MAMA 2024, Ryu Sun Jae Jadi Nyata
-
Pep Guardiola Bertahan di Etihad, Pelatih Anyar Man United Merasa Terancam?
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua