Scroll untuk membaca artikel
Hikmawan Firdaus | Juandi Manullang
Ilustrasi anak-anak belajar di alam.(pixabay)

Anak-anak sangat penting di usia dini untuk diajak mengenal alam maupun belajarnya di alam. Hal itu penting agar anak mencintai alam dan dewasanya pun tetap mencintai alam.

Hal itu juga berdampak semakin minimnya tingkat kerusakan alam seperti penebangan pohon, pembakaran hutan maupun perburuan satwa dilindungi. Karena itulah, anak harus mengenal alam lebih baik dan lebih dalam.

Orangtua mempunyai tugas untuk mengenalkan kondisi alam saat ini agar anak mengetahui manfaat dari alam. Sebab itu, alangkah baiknya anak mengetahui manfaat belajar di alam. Berikut 4 manfaat belajar di alam.

1. Anak mengerti pentingnya alam

Ketika anak belajar di alam maka dia akan mengerti pentingnya alam dalam kehidupan. Anak akan melihat kondisi alam yang asri dan sejuk sehingga dia akan mengerti alam itu untuk kehidupan.

Selain itu, anak akan tahu nama-nama dari tumbuhan yang ada di sekitarnya dan akan menyimpannya dalam memori ingatan si anak.

2. Bergerak untuk menanam pohon

Belajar di alam akan membuat anak bergiat untuk menanam pohon dan melestarikannya. Ketika ada waktu libur maka anak akan menghabiskan waktu untuk menanam pohon, menyiram sekaligus melestarikannya. Anak akan menganggap pohon adalah sahabat terbaik dan penting untuk kehidupannya sehingga akan fokus pada kegiatan-kegiatan pelestarian lingkungan.

3. Menghiasi rumah dengan gambar pohon dan lingkungan

Manfaat ketiga ketika anak belajar di alam adalah si anak akan rajin untuk menghiasi rumahnya maupun sekitarnya dengan gambar-gambar pepohonan, bunga dan berkaitan dengan alam. Terutama kamar si anak juga akan dihiasi dengan gambar pepohonan dan foto-foto lingkungan yang asri dan berseri.

4. Melawan pelaku kejahatan lingkungan

Anak ketika bersahabat dengan alam, akan membuatnya peka terhadap pelestarian alam sehingga akan melawan setiap pelaku kejahatan lingkungan. Anak ketika dewasa akan bersuara dan melakukan proses hukum kepada pelaku perusakan lingkungan. 

Bukan itu saja, anak akan lebih serius menjadi relawan pecinta lingkungan yang tugasnya untuk melawan para pelaku kejahatan lingkungan sehingga ada perlawanan terhadap perusak lingkungan.

Keempat manfaat itu dapat menjadi bahan bacaan dan informasi terbaru buat kita untuk mengajarkan dan mengedukasi anak pentingnya lingkungan.

Juandi Manullang