Me time dengan ibu mertua merupakan hal yang sangat menyenangkan. Mungkin, hal tersebut adalah impian oleh banyak menantu dan ibu mertua di luar sana yang hubungannya tidak begitu baik, dan bahkan tidak pernah me time bersama.
Sebab kebanyakan ibu mertua mungkin akan lebih menyarankan agar menantunya tidak bermalas-malasan, apalagi meninggalkan anak bersama orang lain di rumah atau dititipkan kepada keluarga hanya karena ingin jalan-jalan atau menikmati waktu sendirian.
Ibu mertua yang mau diajak me time adalah sosok mertua yang sangat menyenangkan dan seringkali lebih terasa sebagai seorang teman.
Agar tidak bosan, berikut ini 4 ide me time bersama ibu mertua yang patut kamu coba!
1. Belanja
Perempuan mana yang tidak suka belanja? Semua perempuan tentu suka. Namun, ada mereka yang bisa menuruti kesukaannya dan ada pula mereka yang harus menahannya demi kebutuhan yang jauh lebih penting.
Ketika kamu memiliki uang yang cukup bahkan dirasa lebih, tidak mengapa untuk mengajak ibu mertua berbelanja bersama. Namun ingat, jangan minta dibayarkan. Berusahalah untuk menolak tawaran ibu mertua untuk membayarkan dan bayarlah dengan uang yang kamu punya.
Bagaimanapun, membelanjakan ibu mertua juga termasuk ibadah karena membuatnya merasa bahagia. Sudah senang me time bersama, ditambah lagi kebahagiaannya.
2. Pergi ke salon
Lagi-lagi, perempuan mana yang tidak suka perawatan? Semua perempuan tentu suka. Setelah melewati banyak aktivitas yang membuat tubuh terasa lelah dan kaku, sangat cocok untuk mengajak mertua perawatan di salon.
Hal tersebut akan membuat kamu dan ibu mertua merasa lebih rileks dan mampu menikmati waktu yang tidak senikmat itu setiap hari. Dengan rileks dan kenikmatan tersebut, diharapkan kamu akan lebih bersemangat untuk menjalani kehidupanmu kedepannya.
3. Makan di luar
Makan di luar bersama ibu mertua juga patut untuk dicoba. Jika biasanya kamu adalah tipe orang yang jarang sekali makan di luar, ajaklah ibu mertua untuk makan bersama dan menikmati waktu bersama.
Hal tersebut akan menambah kedekatan antara kamu dan ibu mertua sehingga kalian bisa memiliki waktu untuk saling bercerita lebih dalam berdua, tanpa ada orang lain yang nimbrung maupun mendengarnya.
4. Melakukan hobi bersama
Jika kamu dan ibu mertua memiliki hobi yang sama, bisa menjadi pilihan ketika kamu dan ibu mertua hendak me time. Menyalurkan hobi yang sudah sangat sulit karena aktivitas masing-masing akan sangat seru dilakukan bersama-sama karena hanya sesekali saja. Pastikan kamu dan ibu mertua bersenang-senang, ya!
Itu dia 4 ide me time bersama ibu mertua agar tidak membosankan.
Baca Juga
-
Fenomena Mager di Pertengahan Ramadan, Ini 4 Penyebabnya!
-
5 Langkah Jitu agar Keuangan UMKM Tetap Sehat di Bulan Ramadan
-
5 Tips Ramadan Produktif ala Gen Z : Tetap Aktif Ibadah Maksimal!
-
Mau Tajir Mendadak? Ini 5 Bisnis Ramadan yang Selalu Laris Manis!
-
5 Strategi Keuangan di Bulan Ramadan yang Harus Kamu Kuasai
Artikel Terkait
-
Peringkat Terbaru Film Indonesia yang Tayang saat Lebaran, Norma Makin Tergelincir?
-
Apakah Hari Kartini Menjadi Tameng Emansipasi oleh Kaum Wanita?
-
Rayakan Hari Kartini: 4 Perempuan Tangguh Menjawab Tantangan Era Digital
-
Dilarang Sekolah, Bocah Perempuan Afghanistan Dipaksa Jadi Penenun Karpet
-
Kisah UMKM Shopee Sukses Berkarya Sebelum 30 Angkat Cerita Inspiratif Brand Sandal Lokal Kingman
Lifestyle
-
Biar Makin Fresh di Weekend, Sontek 4 Outfit Lucu ala Kim Hye Yoon!
-
Anti Ribet, Ini 4 Ide Outfit Harian Cozy ala Siyoon Billlie yang Bisa Kamu Tiru
-
4 Gaya Kasual Kekinian ala Choi Jungeun izna yang Menarik untuk Disontek
-
Anak Hukum tapi Stylish? 5 Look Simpel tapi Classy ala Ryu Hye Young
-
4 Look Girly Simpel ala Punpun Sutatta, Cocok Buat Hangout Bareng Bestie
Terkini
-
KH. Hasyim Asy'ari: Tak Banyak Tercatat, Tapi Abadi di Hati Umat
-
Dibintangi Marlon Wayans, Film Horor Bertajuk Him Bagikan Teaser Perdana
-
Pura Batu Bolong, Wisata Religi di Tepian Pantai Senggigi Lombok
-
Ulasan Film Secret Untold Melody: Rahasia Cinta di Balik Denting Indah Piano
-
Due Tahun Kepergian Moonbin, Moon Sua Cover Lagu Always Remember Us This Way