Salah satu penyebab rusaknya hubungan rumah tangga adalah perselingkuhan. Oleh sebab itu, kalau saat ini kamu sedang bermain api dan sadar hal itu salah serta ingin mempertahankan pernikahan, maka berhenti melakukannya.
Berikut akan dikemukakan beberapa tips bagaimana berhenti melakukan perselingkuhan. Yuk, kita simak apa saja langkah penting yang dapat kamu lakukan!
4 tips untuk berhenti berselingkuh.
1. Menghapus kontak dengan selingkuhan
Tips pertama yang mesti kamu lakukan supaya berhenti berselingkuh sehingga pernikahanmu selamat, yakni menghapus kontaknya. Jangan lagi bertemu dengannya, dan buang jauh rasa rindu yang jelas-jelas kamu tahu itu salah.
Seperti seringnya bertemu bisa menimbulkan perasaan cinta dari sebelumnya biasa-biasa saja, maka berlaku pula aturan sebaliknya. Semakin kamu jarang bertemu dengannya, ketertarikan itu lama-lama akan sirna.
2. Resign dari tempat kerja yang sekarang
Apabila selingkuhanmu itu adalah teman kerja, maka berhenti dari tempat kerjamu sekarang dan cari tempat kerja lain. Meski tampak ekstrem, tapi mau enggak mau ini harus kamu lakukan bila serius berniat menyelamatkan pernikahan.
Kalau kamu masih saja bertemu dengannya di tempat kerja, maka akan sulit melupakannya. Kamu akan selalu tergoda berselingkuh dengannya. Hal ini adalah konsekuensi dari perbuatanmu yang sudah berani main hati.
3. Fokus pada memperbaiki hubungan dengan pasangan
Fokus pada memperbaiki hubungan dengan pasangan menjadi tips selanjutnya yang harus kamu terapkan untuk berhenti berselingkuh.
Menyerahnya kamu pada godaan berselingkuh bisa disebabkan hubungan asmara dan rumah tanggamu dengan pasangan sedang bermasalah. Untuk menutup pintu godaan perselingkuhan, maka atasi permasalahanmu dengan pasangan, dan perbaiki hubungan kalian.
Bila ikatan pernikahan kalian sudah kuat, maka sekalipun ada banyak orang lain yang lebih menarik dari pasangan, kamu enggak akan tergoda. Kamu mampu setia dengan pasanganmu.
4. Tolak permintaannya untuk tetap bersahabat
Sekalipun statusnya orang ketiga, bagaimanapun ia memiliki perasaan. Tentu kecewa dan sakit hati ketika kamu memutuskan hubungan terlarang kalian. Ada kalanya, demi tetap kontak denganmu, ia berusaha membujukmu untuk setidaknya masih tetap bersahabat.
Sebaiknya kamu tegas untuk menolaknya. Karena perselingkuhan ini pun awalnya dari bersahabat, bukan? Bila kamu tetap bersahabat dan kontak dengannya, maka jangan harap kamu akan lepas darinya. Siap-siap pernikahanmu akan rusak, karena kamu sudah memilih tetap berhubungan dengannya.
Hal yang kerap membuat orang berselingkuh karena enggak sadar bahwa hubungan asmara harus diperjuangkan. Bila ada masalah, maka atasi. Bukan malah melarikan diri dan mencari kebahagiaan semu di tempat lain lewat perselingkuhan.
Itulah 4 tips untuk berhenti berselingkuh sebelum pernikahanmu dengan pasangan rusak. Jadi, bersikaplah lebih dewasa dalam menyikapi pernikahan, ya. Supaya nantinya kamu enggak tergoda untuk berselingkuh!
Tag
Baca Juga
-
Hottest Merapat! Lee Jun Ho 2PM Umumkan Tur Konser pada Januari 2025 Mendatang
-
Min Hee-jin Mantap Ambil Langkah Hukum Usau Tinggalkan ADOR
-
Sejarah Baru! ATEEZ Jadi K-Pop Artist Ketiga dengan Album No. 1 Billboard
-
Jeongnyeon: The Star Is Born, Puncaki Peringkat Drama Korea dan Aktor Terbaik
-
Nantikan! Ji Seung Hyun dan Jung Hye Sung Siap Menghibur di Film Aksi Komedi Baru
Artikel Terkait
-
Bongkar Tips Cantik ala Nagita Slavina: Bukan Cuma Rajin Pakai Skincare, tapi...
-
Manfaat Salep 88: Souvenir Unik Pernikahan Brandon Salim dan Dhika Himawan
-
Uniknya Souvenir Pernikahan Brandon Salim, Ada Salep 88 hingga Parfum Racikan Sendiri
-
Hotman Paris Serang Balik Rekaman CCTV yang Jadi Bukti Perselingkuhan Paula: Harus Ada Bukti Zina!
-
7 Fakta Ridwan Kamil Laporkan Lisa Mariana ke Mabes Polri Pakai Pasal Ini
Lifestyle
-
Dari Street Style ke Smart Casual, Intip 4 OOTD ala Johnny Suh NCT 127
-
Nyaman dan Catchy! Ini 4 Ide Look OOTD Buat Traveling ala Jihyo TWICE
-
Manis dan Modis! 4 Outfit Feminin ala Choi Yujin Kep1er yang Bisa Kamu Tiru
-
4 Ide OOTD Youth Look ala Ella MEOVV, Dari Kasual hingga Formal!
-
4 Rekomendasi Brand Kebaya Lokal untuk Tampil Stand Out di Hari Kartini
Terkini
-
Jelang Sidang Pertama, Taeil Dikritik Usai Tertangkap Minum Bersama Teman
-
Menembus Kiamat! Mengarungi Makna Lirik Lagu "Armageddon" dari Aespa
-
Petualangan Terakhir Ivan dan Kawan-Kawan di Novel The One and Only Family
-
Petualangan Magis di Dunia Roh dalam Film Spirited Away
-
Berpetualang di Dunia Game! Ini 4 Anime Bertema Virtual Reality Terbaik