Membawa hubungan pacaran hingga ke pernikahan bukanlah perkara mudah. Ada banyak rintangan yang mesti kalian lewati bersama supaya bisa melenggang ke pelaminan.
Beberapa hal penting ini mesti kamu perhatikan supaya harapan kamu bisa terus bersama dengan pacar sekarang hingga pernikahan nanti bisa terlaksana. Apa saja hal penting yang dimaksud? Mari simak ulasannya lebih lanjut!
1. Keterbukaan
Tidak sedikit pasangan yang sudah menikah tidak bisa bersikap terbuka ketika ada masalah yang mengganggu. Alasannya tidak enakan. Ini sungguh miris sekali mengingat saat sudah jadi suami istri hubungan mereka seharusnya tidak hanya intim secara fisik, tapi secara emosional juga.
Untuk itulah dari sekarang biasakan bersikap terbuka satu sama lain. Ini penting supaya komunikasi berjalan dengan baik sehingga ketika ada hal yang mengganggu bisa segera diselesaikan dan tidak jadi duri dalam hubungan asmara.
2. Mengalokasikan waktu untuk mengevaluasi hubungan
Tidak ada salahnya quality time jangan hanya diisi senang-senang aja. Tapi bisa juga kamu manfaatkan untuk mengevaluasi hubungan kalian. Dengan demikian, kalian bisa terus memperbaiki diri dan hubungan pun tidak stagnan.
3. Menurunkan ego diri
Hubungan asmara tidak akan berjalan sukses apabila individunya egois. Karena itulah bila kamu dan pasangan berniat membawa hubungan hingga ke pelaminan maka belajarlah untuk menurunkan ego diri.
Bila ini telah kamu dan pasangan lakukan, nantinya ketika sudah menikah berpeluang rumah tangga akan damai karena masing-masing tidak egois dan bisa kompromi. Pertengkaran pun bisa dinimalisir.
4. Mengendalikan emosi
Hal penting selanjutnya yang mesti kamu perhatikan adalah kemampuan mengendalikan emosi. Itu artinya, jangan sebentar-sebentar ngambek atau marah. Latih diri untuk bisa berprasangka baik dan tidak mudah berasumsi.
Dengan begitu, ketika ada masalah tidak langsung marah-marah, tapi dibicarakan dulu baik-baik dengan pasangan. Karena bisa saja masalah itu sebenarnya salah paham.
5. Miliki sifat maaf
Pernikahan bukanlah perjalanan pendek. Dalam prosesnya pasti kamu dan pasangan tidak luput dari melakukan kekeliruan. Untuk itulah penting sekali memiliki sifat maaf. Dengan demikian, hubungan kalian pun bisa awet dan langgeng.
Itu dia beberapa hal penting yang harus ada agar hubunganmu bisa berjalan mulus. Dengan demikian, keinginanmu untuk menikah bersamanya pun bisa terwujud.
Tag
Baca Juga
-
Anak Sering Berbohong? 4 Hal yang Bisa Orangtua Lakukan untuk Mengatasinya
-
4 Alasan Komunikasi yang Efektif di Tempat Kerja Sangat Penting
-
4 Jenis Makanan Terbaik untuk Program Hamil, Perhatikan Kata Pakar!
-
4 Kualitas Ini Sering Dimiliki oleh Mereka yang Jago Jualan, Pelajari!
-
4 Jenis Makanan agar Tubuh Tetap Terhidrasi Meski Cuaca Terik
Artikel Terkait
-
Seni Menyampaikan Kehangatan yang Sering Diabaikan Lewat Budaya Titip Salam
-
Apa Itu Silent Treatment, Penyebab Perceraian Faby Marcelia dan Revand Narya
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
-
Kepala Kejati Sumut Bongkar Borok Jaksa Jovi di Hadapan Komisi III DPR, Salah Satunya Tak Masuk Kerja 29 Hari
-
Apa Itu Breadcrumbing dalam Hubungan? Kenali Ciri-ciri dan Dampaknya
Lifestyle
-
3 Moisturizer Lokal yang Berbahan Buah Blueberry Ampuh Perkuat Skin Barrier
-
5 Manfaat Penting Pijat bagi Kesehatan, Sudah Tahu?
-
4 Pilihan OOTD Hangout ala Park Ji-hu yang Wajib Dicoba di Akhir Pekan!
-
Tips Sukses Manajement waktu Antara Kuliah dan Kerja ala Maudy Ayunda
-
4 Rekomendasi Jurusan Kuliah untuk Kamu yang Punya IQ Tinggi, Mau Coba?
Terkini
-
Seni Menyampaikan Kehangatan yang Sering Diabaikan Lewat Budaya Titip Salam
-
Bangkit dari Keterpurukan Melalui Buku Tumbuh Walaupun Sudah Layu
-
The Grand Duke of the North, Bertemu dengan Duke Ganteng yang Overthinking!
-
Menyantap Pecel Lele Faza, Sambalnya Juara
-
Antara Kebencian dan Obsesi, Ulasan Novel Malice Karya Keigo Higashino