Mengutip Businessnewsdaily, work life balance diartikan sebagai keseimbangan antara pekerjaan, keluarga, dan urusan pribadi. Mencapai kondisi itu bukanlah hal yang mudah. Apalagi saat terjadi peningkatan tanggung jawab yang berakibat bertambahnya tugas yang harus dikerjakan.
Banyak hal bisa menjadi penyebab buruknya kondisi work life balance, seperti beban kerja yang berat dan tak dapat membagi waktu dengan baik karena hanya mementingkan salah satu tanggung jawab saja.
Keinginan untuk sukses di pekerjaan bisa membuat orang kurang memperhatikan keluarga bahkan dirinya sendiri. Tanpa disadari, ketidakseimbangan keadaan itu justru berakibat buruk juga kepada pekerjaan.
Namun, jika kamu berhasil mencapai work life balance, kehidupan pribadi dan sosialmu akan baik dan justru menjadi pendukung kemajuan pekerjaanmu. Tahukah kamu apa saja tanda bahwa kamu sudah berhasil mewujudkan work life balance?
Berikut 4 tanda kamu sudah berhasil mencapai work life balance atau minimal sedang menuju ke arah sana.
1. Mampu menyelesaikan target pekerjaan
Apabila kamu mampu menyelesaikan target pekerjaan, maka kondisi ini bisa menandakan kamu sudah berhasil mencapai work life balance.
Artinya pekerjaan kantor dapat kamu selesaikan sesuai dengan batas waktu yang diberikan dan kamu mampu mencapainya tanpa mengabaikan waktu untuk keluarga, teman dan terutama untuk dirimu sendiri
2. Urusan pribadi dan keluarga juga terpenuhi
Kamu bisa memenuhi kebutuhan pribadi dan keluarga tanpa mengabaikan pekerjaanmu, maka bisa dikatakan kamu sudah berhasil mencapai work life balance. Semua mendapatkan perhatian dan penyelesaian sesuai porsinya.
3. Kamu cukup tidur
Saat semua urusan bisa ditangani dengan baik, kamu tidak diserang kekhawatiran yang bisa mengganggu pola tidurmu.
Kecukupan tidur dianggap indikator penting, karena saat itulah kamu sedang mengistirahatkan pikiran dan tubuhmu agar bisa kembali segar menghadapi tugas berikutnya.
Tanpa tidur yang cukup, kamu akan kesulitan melakukan tugasmu di pekerjaan dan juga tanggung jawab pada keluarga dan urusan lainnya.
Nah, apabila di antara pekerjaan yang menumpuk, kamu masih bisa memanajemen waktu istirahat atau tidurmu secara baik, maka tandanya kamu sudah berhasil mencapai work life balance.
4. Punya waktu untuk aktivitas lain
Kamu juga bisa mengerjakan apa yang menjadi hobimu. Mengerjakan hal yang kamu sukai baik untuk kesehatan mentalmu. Kegiatan itu juga dapat memancing kreativitas yang akan sangat berguna di pekerjaan.
Kamu juga punya wktu utuk bergaul dengan orang lain tanpa merasa diburu-buru dan mencemaskan tugas yang belum selesai. Saat bersama keluarga atau sedang mengerjakan hal lain, pikiran kamu tidak dihantui oleh masalah pekerjaan.
Itulah 4 tanda kamu sudah berhasil mencapai work life balance. Jika kamu sudah berada di kondisi tersebut, artinya kamu sudah berada di jalur yang benar mencapai work life balance. Tetaplah konsisten pada rencana-rencanamu, tapi kamu juga harus terus melakukan evaluasi untuk melakukan adaptasi jika diperlukan.
Baca Juga
-
3 Kesalahan saat Mengenakan Pakaian Baru di Tempat Kerja
-
3 Kebiasaan Buruk yang Membuat Meja Kerja Kamu Sering Berantakan
-
5 Tips Mengubah Hobi Membuat Buket Bunga Jadi Uang, Berani Coba?
-
3 Ide Hadiah untuk Seorang Backpacker, Pilih yang Praktis!
-
3 Macam Celebrity Worship, Jangan sampai Kebablasan Memuja!
Artikel Terkait
Lifestyle
-
4 Padu Padan Daily OOTD ala Go Youn Jung, Gaya Simpel tapi Classy!
-
4 Physical Sunscreen Vegan Terbaik untuk Kulit Sensitif dan Mudah Breakout
-
4 Sunscreen Glutathione Lawan Kulit Kusam dan Penuaan Dini Akibat Sinar UV
-
4 Serum Lokal dengan Ginseng Efek Anti-Aging Atasi Kulit Kendur dan Kerutan
-
Bukan Kaleng-Kaleng! 5 HP 1 Jutaan Ini Masih Layak Buat Gaming
Terkini
-
Burung-Burung Rantau: Gagasan tentang Manusia Pasca-Indonesia
-
Saat Sekolah 'Pindah' ke Mall: Serunya Open House Mutiara Persada 2026
-
Antara Empati dan Superioritas: Mengembalikan Makna Volunteer yang Berdampak
-
Shayne Pattynama Gabung Persija Jakarta, Peluang Main di Timnas Makin Besar
-
Dampak Skandal Pajak Cha Eun Woo, Brand Ini Mulai Ambil Jarak?