Tetangga adalah orang yang dekat dengan kehidupan kita. Oleh karena itu, kita harus menjalin hubungan dengan baik. Jangan sampai kita bermusuhan dengan orang yang dekat dengan kita.
Namun, seringkali kita menemukan sifat buruk tetangga yang tidak kita sukai. Sifat buruk tersebut dapat membuat kita merasa tidak nyaman. Salah satu sifat buruk tersebut adalah selalu ingin tahu urusan pribadi kita. Orang sekarang biasa menyebutnya dengan tetangga kepo.
Tetangga kita yang kepo dengan urusan pribadi membuat kita menjadi risih karena merasa hidup kita selalu diawasi oleh mereka. Oleh karena itu, kita harus dapat menghadapi tetangga seperti itu dengan baik. Jangan sampai sifat buruknya semakin berdampak buruk pada kita.
Berikut ini adalah 4 tips menghadapi tetangga yang suka kepo.
1. Jangan Terlalu Akrab
Sebagai orang yang hidup dan tinggal berdekatan, sewajarnya kita menjalin hubungan dengan akrab. Namun jika tetangga kita memiliki sifat buruk seperti kepo dengan urusan pribadi, tidak ada salahnya jika kota mengambil sikap jaga jarak dan tidak terlalu akrab dengannya.
Tindakan ini diperlukan agar tetangga tersebut tidak terus-terusan menguntit kehidupan pribadi kita. Meski tidak terlalu akrab, hendaknya kita tetap menjaga hubungan agar tetap baik dan jangan sampai bermusuhan.
2. Cuek
Seseorang yang sudah memiliki sifat kepo memang akan senang mencari tahu urusan orang lain. Jika hal tersebut masih dalam batas wajar, kita dapat membiarkan dan cuek dalam menghadapinya.
Anggap tetangga yang kepo sebagai fans atau orang yang tidak punya urusan lain sehingga sibuk mengurusi kehidupan kita. Jangan terlalu dipikirkan, jalani saja kehidupan seperti biasa dan biarkan orang lain yang ingin tahu.
3. Batasi Informasi yang Diberikan
Tetangga yang kepo jika sudah diberi tahu sesuatu, dia tidak akan berhenti. Jistru akan selalu bertanya lebih dalam lagi. Oleh karena itu, jika ada tetangga kita yang seperti itu, kita harus membatasi informasi yang kita berikan kepadanya.
Jika tetangga tersebut bertanya sesuatu, jawablah seperlunya. Kalau bisa, jawab dengan jawaban yang tidak menimbulkan pertanyaan lain.
4. Tegas
Perilaku kepo akan semakin mengganggu kita jika tindakannya semakin parah. Jika kita sudah merasa sangat risih dan tindak sanggup lagi dengan tingkah tetangga kita, kita harus berani bertindak tegas.
Sampaikan pada tetangga tersebut bahwa kita tidak ingin ada orang lain yang tahu privasi kita. Suruh dia supaya tidak lagi mencari tahu urusan privasi kita. Jika sudah demikian, tetangga yang tahu diri akan mengurangi rasa keponya.
Demikianlah 4 tips menghadapi tetangga yang suka kepo. Jika sudah dilakukan semua dan tetangga masih tidak berubah, kita harus meningkatkan kesabaran kita.
Baca Juga
-
Bapak Presiden, Buzzer adalah Musuh Besar Pendidikan Kita
-
Juara eAsian Cup, Berikut ini Profil 3 Pemain Timnas eFootball Indonesia
-
Cetak Sejarah, Indonesia Sukses Jadi Juara AFC eAsian Cup Qatar!
-
4 Tips Menghadapi Tahun Politik bagi Generasi Muda, Jangan Asal Ngikut!
-
Profil Evan Soumilena, Pemain Black Steel Papua yang Juga Seorang Polisi
Artikel Terkait
-
Menguak Sisi Gelap Masyarakat Elitis dalam Novel Ferris Wheel at Night
-
Belajar Menghargai Hidup Sendiri Bersama Buku Rumput Tetangga Memang Hijau
-
Belajar dari Arafah, Publik Minta Sang Komika Belajar Adab Bertetangga
-
Belajar dari Kasus Arafah Rianti, Ini Adab Bertetangga dalam Islam yang Wajib Diketahui
-
5 Potret Akrab Ayu Ting Ting dan Tetangga, Adabnya Kini Dibandingkan dengan Arafah Rianti
Lifestyle
-
Bikin Awet Muda! 3 Rekomendasi Sunscreen dengan Kandungan Anti-Aging
-
Tertahan di Zona Nyaman, Bagaimana Pengaruh Pertemanan Terhadap Masa Depan?
-
3 Sheet Mask yang Mengandung Ceramide, Ampuh Merawat Kesehatan Skin Barrier
-
3 Acne Spot Gel Ampuh Meredakan Jerawat Mendem dengan Cepat, Ada Favoritmu?
-
3 Varian Serum dari Hada Labo, Ampuh Hidrasi Kulit Kering dan Atasi Penuaan
Terkini
-
Gagal Raih Juara Dunia 2024, Seperti Apa Nasib Pecco Bagnaia Musim Depan?
-
Kolaborasi Tim Peserta Pilkada Polewali Mandar 2024 Melalui Gerakan Pre-Emtif dalam Pencegahan Politik Uang
-
Jung Woo-sung Konfirmasi Punya Anak dengan Model Moon Ga-bi
-
PSSI Rilis 27 Nama Pemain Timnas untuk AFF Cup 2024, Ada Alumni PD U-17
-
Thom Haye Ungkap Cerita Lucu di Balik Gol Pertama Marselino Lawan Arab