Apabila perasaan kamu terhadap pasangan sangatlah dalam hingga rasanya sulit meninggalkannya, maka kamu harus menemukan cara untuk memperbaiki dan juga membangun kembali hubungan kalian. Namun, bila kamu merasa tak mampu lagi untuk bertahan dalam hubungan tidak sehat, ini saatnya bagimu untuk menyelamatkan diri dari semua rasa sakit itu. Terimalah kenyataan bahwa dia bukanlah belahan jiwa kamu. Terlepas dari apa pun keinginanmu, berikut empat cara yang dapat kamu lakukan untuk menghadapi hubungan asmara yang beracun.
1. Ambil Waktu untuk Sendiri
Saat menyadari bahwa kamu sedang menjalani hubungan yang beracun, kamu perlu menjernihkan pikiran dan emosimu. Mungkin rasa cinta untuk pasangan sudah mulai memudar, tetapi kamu tidak mau menerima fakta itu. Padahal, kamu juga menyadari bahwa tidak ada gunanya lagi menyelamatkan hubungan tersebut karena hubungan yang toksik akan merugikan.
Namun, masih ada sedikit rasa cinta dalam hatimu sehingga kamu juga merasa tidak bisa hidup tanpa dia. Karena kebingungan yang terjadi, kamu jadi semakin sulit menentukan jalan keluarnya. Oleh sebab itulah kamu perlu mengambil waktu sendiri untuk memutuskan apa yang kamu inginkan untuk kebaikanmu di masa mendatang.
2. Fokus pada Diri Sendiri
Kamu sudah tahan dengan perilaku beracun kekasihmu dan ini merupakan tanda bahwa kamu sudah mulai mengabaikan harga dirimu. Karenanya setelah kamu menyadari kerugian besar yang diakibatkan dari toxic relationship, kamu dapat mengubah hal-hal itu dengan fokus pada diri sendiri. Perhatikan kebahagiaanmu dan lakukan apa yang kamu inginkan.
Cobalah untuk melupakan semua masalah yang kamu miliki untuk sementara waktu dan hanya memikirkan kesejahteraan fisik, mental, dan emosional kamu. Dengan begitu kamu akan lebih siap untuk mengomunikasikan tentang hubunganmu dengan kekasih dan mencari jalan keluar seperti yang kamu inginkan.
3. Temukan Akar Penyebab Toksisitas
Jika kekasihmu menunjukkan perilaku yang tidak sehat dan beracun dalam hubungan kalian, segera cari tahu akar penyebabnya. Jelas ada suatu hal yang telah terjadi hingga membuat dia memperlakukan kamu seperti itu. Mungkin saja dia akan berbicara jujur kepadamu dan mengakui apa permasalahannya. Namun, bila dia tidak mengatakannya kamu harus mencari tahu sendiri. dengan begitu kamu akan lebih mudah untuk mengatasinya.
4. Sembuhkan Secara Individual Terlebih Dahulu
Untuk membangun hubungan yang sehat kamu harus bisa menyembuhkan lukamu terlebih dahulu. Terima kesalahan yang pernah kamu lakukan dan menerima setiap kejadian buruk yang pernah dialami. Pikirkan bahwa semua itu akan menjadi penguat untuk hubungan kalian.
Namun, setelah itu pastikan kamu bisa berkomunikasi dengan hati dan pikiran terbuka bersama pasangan. Ungkapkan rasa keberatanmu dengan tekanan yang dia berikan. Dan bila dia tidak dapat menerimanya, kamu bisa melepaskannya karena saat itu kamu juga sudah sembuh dari luka yang diperoleh dari hubungan yang tak sehat itu.
Itulah empat cara yang dapat kamu lakukan untuk menghadapi hubungan asmara yang beracun. Kamu harus bisa memulainya dari diri sendiri terlebih dahulu.
Baca Juga
-
Suara.com Harus Terus Terbaca hingga Pelosok Nusantara
-
Berkat Suara.com dan Yoursay, Kini Mencari serta Berbagi Informasi Tak Sulit Lagi
-
3 Tips Menghemat saat Bekerja, Pengeluaran Jadi Gak Membengkak
-
Perlu Dicoba! Ini 4 Cara Memulai Usaha Jus Buah supaya Laris
-
3 Cara Jualan Makanan Secara Online, Dijamin Banyak Untungnya!
Artikel Terkait
Lifestyle
-
4 Padu Padan OOTD ala Soobin TXT yang Anti Gagal Bikin Gaya Makin Keren!
-
4 Padu Padan Gemes OOTD Putih ala Rei IVE, Bikin Tampilan Tak Membosankan Lagi
-
Tampil Girly Seharian dengan 6 Inspirasi Outfit Dress ala Eca Aura
-
Boyfriendable! Ini 4 Ide Daily Style ala Cha Eun Woo yang Kece Buat Ditiru
-
Tampil Menawan Lewat 4 Ide OOTD Elegan ala Shin Se Kyung Ini
Terkini
-
Netflix Buka Suara Soal Yeji ITZY Gabung Alice in Borderland Season 3
-
4 Klub Unggas Sudah Berjaya di Tahun 2025, tapi Masih Ada Satu Lagi yang Harus Dinantikan!
-
Haechan akan Merilis Lagu The Reason I Like You, OST Second Shot At Love
-
Film Animasi KPop Demon Hunters Umumkan Jajaran Pengisi Suara dan Musik
-
Wacana BRI Liga 1 Tambah Kuota 11 Pemain Asing, Ini 3 Dampak Negatifnya