Sahabat adalah seseorang yang selalu hadir dalam hidup kita di kala susah maupun senang. Tanpa dipungkiri kehadiran sahabat sudah seperti keluarga ke dua untuk kita. Terkadang banyak hal yang tidak bisa kita ceritakan kepada keluarga dapat kita ceritakan kepada sahabat kita. Kehadiran sahabat ini dapat memberi warna dalam hidup kita, semakin dekatnya persahabatan seorang laki-laki dan perempuan maka akan membuat peluang semakin tinggi kedua orang tersebut terjebak dalam friendzone atau zona pertemanan.
Apabila kedua belah pihak memang memiliki perasaan yang sama yakni saling mencintai satu sala lain maka hubungan persahabatan akan semakin baik, akan berlabuh seperti kisah Ayu dan Dito dalam Film yang diadaptasi dari kisah nyata yakni Teman Tapi Menikah. Namun lain halnya apabila hanya salah satu pihak yang menyimpan perasaan, ketika diungkapkan justru akan membuat pertemanan hancur dan rusak. Tak jarang sahabat kamu akan menghindar setelah tau kamu menyimpan perasaan lebih kepadanya.
Berikut merupakan 5 trik supaya kamu tidak terjebak dalam friendzone:
1. Jangan Dulu Ke-GR an
Memberikan perhatian, menjadi teman cerita, menemanimu kemana saja bukan berarti ia tertarik denganmu, itu sudah selaknya yang dilakukan seorang sahabat. Selalu berusaha ada saat kamu membutuhkannya. Jadi kamu jangan terlalu cepat mengambil kesimpulan bahwa sahabatmu menyukai kamu dengan segala tingkah baiknya.
2. Selalu Waspada
Dalam pepatah Jawa disebutkan bahwa Witting Tresno Jalaran Saka Kulino kamu harus sangat berhati-hati dengan hubungan dan kedekatan kamu dengan sahabat kamu. Sebabnya cinta datang karena terbiasa, kamu yang biasa melakukan berbagai aktivitas dengannya lama-lama akan tumbuh perasaan membutuhkan, dan timbul rasa cinta. Maka dari itu kamu harus bisa mengatur perasaan kamu supaya kamu tidak kebablasan.
3. Cari Tau Seluk Beluknya
Sebagai sahabat kamu harus memahami karakter sahabat kamu, sebelum kamu terjebak dan mencintai sahabat sendiri. Kamu pastikan sahabat kamu itu sedang dekat dengan siapa, bagaimana kriteria idamannya, dan siapa seseorang yang sedang ia incar. Hal ini dilakukan supaya kamu tidak berekspektasi lebih dengan sahabatmu.
4. Hindari Membicarakan Perasaan dengan Sahabat
Usahakan untuk berteman degan sewajarnya dan tidak melibatkan perasaan. Kamu harus tahu arah persahabatan kalian. Sebelum friendzone terjadi lebih baik kamu dan sahabat kamu menghindari untuk membicarakan perasaan supaya pertemanan kamu tidak hancur gara-gara friendzone.
5. Membatasi Diri
Meskipun dengan sahabat yang sangat kamu percaya, kamu tetap harus memiliki batasan. Misalnya jangan melakukan sentuhan fisik yang akan membuat kalian nyaman satu sama lain seperti berpelukan, atau hal lainnya yang sering dilakukan pasangan kekasih. Beri batasan kepada kamu dan sahabat kamu supaya pertemanan kamu tetap aman.
Itu merupakan 5 trik supaya kamu tidak terjebak pada zona pertemanan. Hal yang paling menyakitkan adalah ketika kita menicintai sahabat kita sendiri padalah kita tau bukan kita orang yang ia harapkan untuk mendampingi hidupnya. Jaga perasaan kamu supaya pertemanan kamu aman dan kamu terbebas dari friendzone.
Tag
Baca Juga
-
Diet Pisang: Cara Menurunkan Berat Badan Menyenangkan Ala Sumiko Watanabe
-
Wisata Alam Posong: Rekomendasi Liburan Keluarga yang Ciamik
-
4 Ide Kegiatan Idul Adha di Sekolah, No 4 Implementasi Kurikulum Merdeka
-
Konsumsi 5 Makanan Ini, Bisa Turunkan Kolesterol Saat Idul Adha
-
Sisca Kohl Hamil! Mom, Yuk Simak Tanda Kehamilan pada Minggu Pertama
Artikel Terkait
-
Tipe Sahabat yang Membantumu Berkembang Tanpa Kamu Sadari
-
Indosat - GoTo Luncurkan Sahabat-AI: LLM Open-Source Berbahasa Indonesia
-
Daihatsu Kumpul Sahabat Riuhkan Kota Medan di Akhir Pekan
-
Rangkaian Acara Daihatsu Kumpul Sahabat 2024 Finish di Kota Medan
-
Serahkan Surat Kepercayaan ke Prabowo, Para Duta Besar Tegaskan Komitmen Perkuat Hubungan Bilateral
Lifestyle
-
3 Serum yang Mengandung Green Tea untuk Kontrol Minyak Berlebih pada Wajah
-
4 Rekomendasi OOTD Rora BABYMONSTER yang Wajib Kamu Sontek untuk Gaya Kekinian
-
4 Gaya OOTD Simpel ala Seohyun SNSD, Tetap Fashionable untuk Hangout!
-
4 Rekomendasi Outfit Kasual ala Momo TWICE yang Cocok untuk Hari-Hari Santaimu
-
4 Rekomendasi Mix and Match OOTD Chic ala Miyeon (G)I-DLE, Bikin Penampilan Lebih Modis
Terkini
-
Ulasan Novel 'Beautiful World, Where Are You': Menggali Makna Hidup dan Cinta
-
Tolak PPN 12% Viral di X, Apakah Seruan Praktik Frugal Living Efektif?
-
Refleksi kasus 'Sadbor': Mengapa Influencer Rentan Promosikan Judi Online?
-
Austin Butler Dikonfirmasi Main di Film The Barrier Garapan Edward Berger
-
Baru Tayang, Drama Korea When the Phone Rings Puncaki Netflix di 31 Negara