Setiap dari kita pastinya pernah mengobrol dengan siapa pun itu. Makhluk sosial yang saling membutuhkan satu sama lain. Saat kita sedang mengobrol dengan orang lain, ada etika dan sikap yang harus kita terapkan. Ada 3 etika dasar yang harus kamu terapkan saat mengobrol dengan siapa pun itu.
1. Dengarkan dengan fokus
Saat kamu diajak mengobrol oleh orang lain, hal yang harus kamu lakukan adalah mendengarkan ceritanya dengan fokus tanpa ada kesibukan lain, contohnya bermain gawai. Mendengarkan dengan cermat apa yang orang lain katakan membuatnya merasa dihargai dan dipedulikan. Akan lebih baik lagi jika kamu membuat eye contact atau menatap mata lawan bicaramu. Hal ini menunjukkan bahwa kamu memang benar-benar mendengarkan apa yang ia bicarakan. Hargai siapa pun dengan sikap terbaikmu.
2. Jangan memotong pembicaraan orang lain
Memotong pembicaraan orang lain adalah hal yang sangat tidak sopan untuk dilakukan. Dengarkan dulu pembicaraan dan pendapat mereka sampai benar-benar habis. Misalnya saat kamu berada dal suatu diskusi dengan satu kelompok. Saat temanmu menyampaikan pendapatnya, jangan memotong pembicaraannya hanya karena kamu tidak menyetujui apa yang ia katakan. Jangan bawa emosimu dalam situasi ini. Jika pembicaraan kita dipotong oleh orang lain, kita juga tidak senang kan? Nah, jadilah orang bijak yang bisa bersikap dengan baik dimana pun.
3. Beri masukan hanya saat diminta
Memberi saran dan masukan kepada orang lain memang hal yang baik dan bukan hal salah. Tapi pada beberapa situasi ada kalanya kita tidak harus menyampaikan saran untuk lawan bicara kita. Bisa jadi orang yang menceritakan dirinya hanya sedang butuh pendengar saja. Kamu bisa menanyakan kepada lawan bicaramu apakah dia ingin diberi saran atau cukup didengar saja saat dirinya sudah selesai bercerita. Saat kita menyampaikan saran kita untuk orang lain tanpa ia minta, ini bisa menjadi seakan-akan kita menghakiminya. Yah, karena sifat masing-masing individu berbeda.
Jadilah pendengar yang baik untuk siapa pun. Dengarkan apa yang mereka katakan layaknya kita yang ingin didengar oleh orang lain. Buatlah mereka nyaman dan merasa senang saat mengobrol denganmu.
Baca Juga
-
Fakta Menarik dari 'Smugglers', Film Baru Korea yang Penuh Bintang Korea
-
Disney Rilis 'Haunted Mansion' Tayang Juli di Bioskop, Moviegoer Merapat!
-
Film 'Galaksi' Adaptasi Wattpad Tayang di Bioskop Agustus 2023, Sudah Siap?
-
Rumbling Lanjut, Attack on Titan Final Season Tayang Musim Gugur Mendatang!
-
Doraemon Nobita's Sky Utopia Hadir di Bioskop Indonesia Bulan Juli Ini!
Artikel Terkait
Lifestyle
-
4 Serum Symwhite 377 untuk Auto Wajah Cerah Bebas Kusam dan Hiperpigmentasi
-
7 Olahraga Paling Unik di Dunia: dari Sepak Takraw, Gendong Istri hingga Kejar Keju
-
8 Jurus Simpel Bikin First Impression Maksimal Saat Ketemu Orang Baru
-
Kulit Sensitif dan Berjerawat? 4 Phycisal Sunscreen SPF 30 Anti-Whitecast
-
Panduan Nutrisi Anak: 7 Makanan Super yang Wajib Ada di Menu Harian
Terkini
-
Beda dari Patrick Kluivert, Giovanni van Bronckhorst Sosok Pelatih Ideal?
-
Scarlett Johansson Digaet Bintangi Film Exorcist Garapan Mike Flanagan!
-
Menghayati Realita Hidup dari Keteduhan Kata dalam Kumpulan Puisi Kawitan
-
Isu Perselingkuhan Mencuat, Inara Rusli Akui Shock dan Pilih Menyendiri?
-
Syed Modi India Internasional 2025: PBSI Ungkap Alasan Mundur Prifad dan Bagas