Menghadapi masalah rumah tangga memang bukan hal yang mudah. Ada kalanya kita merasa begitu pelik, sehingga kita seolah memerlukan sandaran atau tempat bercerita.
Dalam keadaan yang sulit itu, banyak orang melakukan kesalahan dengan menceritakan masalahnya di media sosial. Berharap hal tersebut bisa membuat hatinya merasa lega. Padahal, hal tersebut adalah hal yang kurang baik untuk dilakukan. Mengapa?
1. Mempermalukan diri sendiri
Banyak orang berusaha untuk menutup rapat masalah dalam rumah tangganya demi menjaga nama baik, harkat dan martabat yang sudah dibangun bersama. Menceritakan masalah di media sosial, hanya akan mempermalukan diri sendiri.
Masalah dalam rumah tangga itu akan selalu ada. Yang perlu dilakukan hanyalah fokus kepada solusi. Sebuah hal wajar ketika sekarang bertengkar, namun besok juga sudah seperti biasa lagi, bukan? Bukankah malu jika mengumbar masalah sederhana yang akan selesai dalam sehari, namun ratusan orang turut mengerti masalah yang sederhana itu.
Belum lagi kalau anak kita sudah besar dan sudah paham mengakses media sosial, bukankah dia juga akan merasa malu? Bahkan tidak mustahil mereka mendapatkan bullyan dari teman mereka, hanya karena masalah orang tuanya yang diumbar. Kasihan, kan?
2. Menyuguhkan gosip
Menceritakan masalah rumah tangga di media sosial, sama halnya dengan menyuguhkan duri ikan kepada kucing di jalan. Ya, sebuah santapan yang lezat.
Media sosial penuh dengan tipu daya. Semua yang mencoba peduli denganmu, sebenarnya hanya sedang mencari tahu. Ibaratnya, seperti mencari jarum di tumpukan jerami, sulit sekali menemukan orang yang benar-benar peduli. Kebanyakan dari mereka hanyalah menjadikan apa yang kita ceritakan sebagai gosip dan bahan pergunjingan.
3. Tidak mendapatkan penyelesaian
Menceritakan masalah rumah tangga di media sosial, tidak akan membuat kamu mendapatkan penyelesaian dari sana, bukan? Hakikatnya, masalah rumah tangga adalah hak dari dirimu dan pasangan. Campur tangan pihak lain, sebenarnya hanya akan memperumit masalah dan membuatnya nampak besar.
Media sosial yang kamu anggap sebagai tempat ternyaman untuk menceritakan beragam hal, terkadang tidak cocok untuk menceritakan perihal masalah rumah tangga.
4. Kehilangan kepercayaan
Hal sederhana yang kamu lakukan dengan berbagi cerita di media sosial, bisa membuat kamu memiliki masalah terbesar dalam rumah tangga, yaitu kehilangan kepercayaan dari pasangan.
Pasangan akan kehilangan kepercayaan karena hak dari privasinya tidak bisa kamu jaga dengan baik. Apapun yang dia lakukan, segala yang dia usahakan untuk memperbaiki hubungannya denganmu, hanya akan menjadi topik yang kamu perbincangkan di media sosial kesayanganmu itu. Siapa yang suka dengan hal itu?
Pasangan enggan berbagi cerita denganmu lagi, karena hal tersebut tidak akan berhenti di dirimu. Semua itu akan menjadi cerita yang tidak pernah putus, dari kamu yang terus kamu sebarkan. Lambat laun, pasangan akan enggan berbagi cerita dan sulit menaruh rasa percaya kepadamu. Hal itu akan menimbulkan banyak masalah lain.
Itu dia 4 dampak menceritakan masalah rumah tangga di media sosial. Semoga kita bisa melakukan banyak hal tentang rumah tangga dengan penuh pertimbangan, ya!
Baca Juga
-
Fenomena Mager di Pertengahan Ramadan, Ini 4 Penyebabnya!
-
5 Langkah Jitu agar Keuangan UMKM Tetap Sehat di Bulan Ramadan
-
5 Tips Ramadan Produktif ala Gen Z : Tetap Aktif Ibadah Maksimal!
-
Mau Tajir Mendadak? Ini 5 Bisnis Ramadan yang Selalu Laris Manis!
-
5 Strategi Keuangan di Bulan Ramadan yang Harus Kamu Kuasai
Artikel Terkait
-
Filosofi Tongkrongan: Saring Pikiran Biar Gak Jadi Ujaran Kebencian
-
Review Film Pinjam 100 The Movie: Perjuangan, Tawa, dan Salam dari Binjai
-
Scroll Tanpa Tujuan: Apakah Kita Sedang Menjadi Generasi Tanpa Fokus?
-
Mengenal Kopino, Anak-anak dari Ibu Filipina Korban Pria Korea Selatan
-
Fenomena Brain Rot: Pembusukan Otak karena Sering Konsumsi Konten Receh
Lifestyle
-
Ada Presentasi di Kelas? Ini 5 Tips Jitu dari Angga Fuja Widiana
-
Biar Makin Fresh di Weekend, Sontek 4 Outfit Lucu ala Kim Hye Yoon!
-
Anti Ribet, Ini 4 Ide Outfit Harian Cozy ala Siyoon Billlie yang Bisa Kamu Tiru
-
4 Gaya Kasual Kekinian ala Choi Jungeun izna yang Menarik untuk Disontek
-
Anak Hukum tapi Stylish? 5 Look Simpel tapi Classy ala Ryu Hye Young
Terkini
-
Pengepungan di Bukit Duri: Potret Luka Sosial di Balik Layar Sinema
-
Nilai Tukar Rupiah Anjlok, Laba Menyusut: Suara Hati Pengusaha Indonesia
-
Ondrej Kudela Antar Persija Jakarta Teguk Kemenangan, Persik Kediri Makin Terpuruk
-
Review Anime Bofuri, Main Game VRMMORPG yang Jauh dari Kata Serius
-
Jawaban Ryan Coogler Soal Peluang Sekuel Film Sinners