Ketika kamu sudah menjalin hubungan dengan seseorang dalam waktu yang cukup lama, bertemu dengan keluarga pasangan menjadi momen yang sangat ditunggu-tunggu. Pada umumnya, bertemu dengan keluarga pasangan dapat menandakan keseriusan, kepercayaan, dan bahwa hubungan kalian tidak hanya main-main.
Namun, bagaimana perasaanmu bila setelah sekian lama menjalin hubungan tetapi dia tidak kunjung membawamu bertemu dan berkenalan dengan orangtuanya. Pastinya kamu mulai bertanya-tanya apa alasannya melakukan itu kepadamu.
Akan tetapi, sebaiknya kamu jangan terlalu berpikiran negatif dulu. Beberapa alasan berikut ini mungkin saja tengah melanda hatinya sehingga tak kunjung mengenalkanmu kepada orangtuanya.
1. Belum Siap Berkomitmen
Mungkin dia memang mencintai dan sayang padamu. Akan tetapi di satu sisi ternyata dia belum siap untuk berkomitmen dalam menjalin hubungan asmara denganmu.
Meskipun kalian sudah menjalin hubungan dalam waktu yang lama, tetapi tetap saja kamu tidak bisa mengetahui bagaimana pemikiran dan isi hatinya. Karenanya kamu tidak perlu besedih bila dia tidak segera mengenalkanmu pada orangtuanya.
Mungkin dia memang belum siap untuk membawa hubungan kalian ke jenjang yang lebih serius. Ini hanya tentang waktu. Karenanya kamu perlu bersabar sampai dia benar-benar mempertemukanmu dengan keluarganya.
2. Masih Ragu Terhadap Perasaannya Padamu
Mempertemukan pasangan dengan orangtua bukan keputusan yang mudah diambil. Mengingat dampak pertemuan tersebut sangatlah besar untuk kelangsungan hubungan kalian, pasanganmu mungkin akan memilih menunda pertemuan sampai dia tidak lagi ragu terhadap perasaannya padamu.
Sebab, saat dia saja masih tak yakin terhadap perasaannya sendiri, tak menutup kemungkinan bila di kemudian hari dia justru membuat orangtuanya dan juga dirimu merasa kecewa.
Untuk menghindari kemungkinan munculnya hal-hal negatif setelah pertemuan itu, dia pun memilih untuk tidak membawamu bertemu keluarganya. Ini juga membuatmu lebih tahu seberapa besar keinginannya untuk membawa hubungan kalian ke jenjang yang lebih serius.
3. Dia Malu Terhadap Kondisi Keluarganya
Tidak menutup kemungkinan salah satu alasan mengapa pasanganmu tidak kunjung mempertemukan kamu dengan orangtuanya yaitu karena dia merasa malu dengan kondisi keluarganya. Bisa saja dia merasa cemas mengenai apa yang akan kamu pikirkan saat mengetahui kondisi keluarganya yang sesungguhnya.
Pastinya kamu juga tahu bahwa kondisi keluarga setiap orang itu berbeda-beda, mulai dari segi ekonomi, status pendidikan, pekerjaan, dan lainnya.
Ada kemungkinan dia merasa minder ataupun malu saat kamu mengetahui bagaimana kehidupan sehari-harinya setelah bertemu dengan orangtuanya. Karenanya dia pun tidak kunjung mengenalkanmu kepada mereka.
Jika kamu tidak segera dikenalkan dengan orangtua pasanganmu, sebaiknya jangan langsung menuduhnya yang macam-macam, ya! Karena mungkin saja dia sedang mengalami dilema sehingga masih saja menunda pertemuanmu dengan keluarganya.
Baca Juga
-
Suara.com Harus Terus Terbaca hingga Pelosok Nusantara
-
Berkat Suara.com dan Yoursay, Kini Mencari serta Berbagi Informasi Tak Sulit Lagi
-
3 Tips Menghemat saat Bekerja, Pengeluaran Jadi Gak Membengkak
-
Perlu Dicoba! Ini 4 Cara Memulai Usaha Jus Buah supaya Laris
-
3 Cara Jualan Makanan Secara Online, Dijamin Banyak Untungnya!
Artikel Terkait
-
Selain Donatur Dilarang Ngatur: Apakah Pria Harus Kaya untuk Dicintai?
-
Didit Sowan ke Megawati, Ahmad Basarah Bocorkan Hubungan Rahasia Keluarga Prabowo-Mega
-
Makin Ugal-ugalan, Justin Hubner Terlihat Lakukan Video Call dengan Jennifer Coppen: Bikin Nyengir!
-
Mengapa Pasangan Bahagia Pun Bisa Berselingkuh?
-
Cara PHK Dinilai Kontroversial, PT Avo Innovation Technology Beri Tanggapan
Lifestyle
-
Aplikasi Kencan, Solusi Baru Gen Z Atasi Kesepian?
-
4 Moisturizer dengan Cooling Effect, Segarkan Wajah di Cuaca Panas!
-
Gaya Street Style ala Moon Sua Billlie, Ini 4 Ide OOTD yang Bisa Kamu Coba!
-
4 OOTD Minimalis ala Yerin GFRIEND, Cocok untuk Gaya Harian yang Effortless
-
Penalaran Kata 'Mundhut': Sama-sama Predikat Kalimat, tapi Dilarang Ambigu!
Terkini
-
Endingnya Gantung, Akankah Animasi Devil May Cry Lanjut ke Season 2?
-
Ada Wacana Wamenaker Ingin Hapuskan Batas Usia pada Lowongan Kerja, Setuju?
-
Geger! PSSI Incar Trio Liga Inggris, Media Vietnam Ketar-ketir Kekuatan Timnas Indonesia Meroket
-
Ulasan Film 'Banger': Ketika DJ Tua Kembali Beraksi demi Relevansi
-
Baru 6 Hari Tayang, Film 'Pabrik Gula' Tembus 2 Juta Penonton!