Mungkin kamu sudah sangat familier dengan perintah orangtua untuk rajin belajar supaya nanti bisa dapat kerja yang enak. Memang sah-sah saja, sih, jika bertujuan untuk memotivasi agar anak bisa rajin belajar. Hanya saja, cara pandang demikian terkadang bikin seseorang jadi merasa kalau sudah dapat kerja, artinya gak perlu belajar lagi. Padahal, pola pikir demikian keliru banget, lho. Selama kita hidup, proses belajar sebenarnya tak boleh berhenti. Baik belajar lewat jalur formal maupun non formal. Berikut empat alasan kenapa kamu tetap perlu belajar walaupun sudah lulus sekolah atau kuliah. Mari disimak.
1. Menjaga otak tetap fit
Layaknya badan yang akan sehat dan senantiasa segar apabila kamu menerapkan pola hidup aktif atau olahraga rutin, maka begitu pula kondisi otak. Agar otak tetap fit dibutuhkan ‘olahraga’, salah satunya dengan terus belajar.
Coba, deh, badan yang terus diajak mager lama-lama akan lemas dan menimbulkan banyak penyakit, kan? Maka dari itu, jika kamu gak ingin otakmu jadi ‘lemas’, maka ajak latihan dengan senantiasa menimba ilmu dari berbagai sumber.
2. Mendongkrak karier
Seperti telah disinggung sebelumnya, banyak orang semangat belajar agar bisa mendapat pekerjaan yang enak. Namun, tahapannya gak berhenti di situ, lho.
Sekalipun kamu sudah mendapat pekerjaan yang bagus, tetap saja harus terus upgrade diri, yakni dengan belajar terus-menerus. Ingat, dunia ini terus berubah. Ilmu yang dulunya berlaku, bisa jadi kini sudah usang. Untuk itu, kamu perlu selalu update terhadap perkembangan agar bisa menyesuaikan, sehingga posisimu di tempat kerja pun aman.
3. Mendapat pengalaman baru
Alasan selanjutnya kenapa kamu harus terus belajar, yaitu untuk mendapat pengalaman baru. Baik ilmu baru, maupun bertemu dengan orang baru.
Misalnya, dengan mengikuti seminar tertentu kamu jadi bisa bertemu dengan orang dari lintas bidang. Dan itu dapat menambah wawasanmu, lho.
4. Menjadi lebih bijak
Ilmu itu teramat luas. Itu sebabnya gak pernah ada kata berhenti belajar. Di antara keuntungan apabila kamu terus belajar, adalah bisa membuatmu jadi pribadi lebih bijak. Semakin banyak ilmu dan wawasan yang kamu dapat, semakin membuatmu bisa melihat segala sesuatu dari berbagai sudut pandang.
Sekarang sudah tahu, ya, kenapa kamu jangan merasa sudah tak perlu belajar lagi. Ada banyak keuntungan yang bakal kamu dapat bila senantiasa menimba ilmu, lho.
Tag
Baca Juga
-
Nantikan! Ji Seung Hyun dan Jung Hye Sung Siap Menghibur di Film Aksi Komedi Baru
-
Tony Todd, Aktor Ikonik Candyman, Tutup Usia di 69 Tahun
-
Sering Mengalami Perut Kembung? Redakan dengan 3 Hal Ini
-
4 Sinyal Kuat Waktunya Kamu Resign dari Pekerjaan, Underpaid!
-
5 Hal Terlarang saat Menggunakan Komputer Kantor, Awas Bisa Dipecat!
Artikel Terkait
-
Serba-Serbi Profesi Ahli Parfum, Diprediksi Bakal Jadi Karier yang Diminati di Masa Depan
-
Cara Happy Hearts Indonesia Bantu 90.000 Anak di Indonesia: Bangun Lebih dari 300 Sekolah Terdampak Bencana
-
Beda dengan Anggotanya, Ketua F-PKB DPRD DKI Nyatakan Tolak Usulan Payung Hukum untuk Retribusi Kantin Sekolah
-
Lebih Banyak Negatifnya, NasDem Tolak Usulan Penarikan Retribusi Kantin Sekolah
-
Berani Menceritakan Kembali Hasil Bacaan dalam Buku Festival Buku Favorit
Lifestyle
-
3 Moisturizer Lokal yang Berbahan Buah Blueberry Ampuh Perkuat Skin Barrier
-
5 Manfaat Penting Pijat bagi Kesehatan, Sudah Tahu?
-
4 Pilihan OOTD Hangout ala Park Ji-hu yang Wajib Dicoba di Akhir Pekan!
-
Tips Sukses Manajement waktu Antara Kuliah dan Kerja ala Maudy Ayunda
-
4 Rekomendasi Jurusan Kuliah untuk Kamu yang Punya IQ Tinggi, Mau Coba?
Terkini
-
Ulasan Buku Struktur Cinta Yang Pudar, Melawan Kenangan yang Perih
-
Mantap! Intuisi Kakang Rudianto Dipuji Bojan Hodak usai Persib Raih 3 Poin
-
NCT Dream Raih Trofi ke-3 Lagu 'When I'm With You' di Program 'Music Core'
-
Ulasan Buku Bucket List: Khayal-Khayal Dahulu, Keliling Dunia Kemudian
-
Striker Vietnam Sebut Timnas Indonesia Bisa Juara AFF, Semakin Pesimis?