Scroll untuk membaca artikel
Ayu Nabila | Sapta Stori
Ilustrasi seorang pria (unsplash.com/Hunters Race)

Dalam sebuah instansi atau perusahaan, pasti akan ada orang-orang yang memegang jabatan lebih tinggi daripada yang lainnya. Para pemegang jabatan ini memiliki tugas, fungsi dan tanggung jawabnya masing-masing. Namun, bukan hanya semata-mata mengampu sebuah jabatan tertentu, ada banyak kemampuan yang harus dimiliki mereka. Beberapa kemampuan tersebut di antaranya sebagai berikut.

1. Kemampuan untuk melaksanakan tugas dan kewajiban

Sebuah jabatan pastilah menuntut tanggung jawab besar. Karenanya, ketika kita memegang sebuah jabatan tertentu, pastikan kita telah siap dan memiliki kemampuan untuk melaksanakan tugas dan kewajiban kita, serta sanggup menghadapi risikonya.

Orang yang memegang sebuah jabatan, padahal ia tidak memiliki kemampuan dalam bidang atau bagian dimana ia menjabat, hanya akan membuat pekerjaannya menjadi kacau dan berantakan. Oleh karena itu, ada baiknya jika sebuah jabatan diserahkan kepada ahlinya.

2. Kemampuan untuk mengayomi

Orang yang memegang sebuah jabatan, misalnya saja seorang pimpinan di sebuah daerah atau pemegang jabatan tertentu dalam sebuah perusahaan, biasanya akan memiliki beberapa atau bahkan banyak bawahan. Dalam hal ini, penting bagi orang tersebut untuk mempunyai kemampuan mengayomi orang-orang yang berada di bawahnya. Sebab, jabatan yang dipegang oleh seseorang kerap kali menjadi naungan bagi orang-orang lain yang berada di bawahnya.

3. Kemampuan untuk tetap rendah hati

Memegang jabatan tertentu tak jarang membuat seseorang menjadi angkuh dan tinggi hati, bahkan merendahkan orang lain yang posisinya berada di bawahnya. Seseorang yang mengemban sebuah jabatan haruslah menghindari hal ini dan memiliki kemampuan untuk tetap rendah hati. Kesombongan hanya akan merugikan dirinya sendiri, apalagi jabatan yang ia pegang tidak akan selamanya berada di tangannya.

4. Kesiapan untuk turun dari jabatan suatu hari

Banyak orang yang siap naik jabatan, tapi tak siap ketika ia harus turun dari jabatannya. Hal ini menyebabkan dirinya sendiri stres ketika harus melepaskan jabatannya, bahkan mengalami post power syndrome atau sindrom dimana seseorang tidak mampu menerima hilangnya kekuasaan akibat turun dari sebuah jabatan yang sebelumnya ia pegang.

Demikian empat kemampuan yang harus dimiliki oleh seseorang saat memegang jabatan. Sebuah jabatan yang diemban hendaknya dapat membuat seseorang mampu untuk berpikir, berucap dan bertindak dengan lebih bijaksana.

Sapta Stori