Kita semua memang sering membuat kesalahan. Jika kamu menemukan dirimu dalam situasi sulit karena perselingkuhan dengan pasanganmu, kamu adalah salah satu orang-orang yang termasuk sulit untuk dimaafkan. Bercanda ya, guys.
Dikarenakan seringnya membuat kesalahan, tidak berarti bahwa setiap kesalahan dapat mudah untuk dimaafkan, pun termasuk kesalahan karena telah berselingkuh yang memungkinkan kehancuran dalam sebuah hubungan. Hal ini karena perselingkuhan dalam bentuk apa pun dan pada tahap apa pun dalam suatu hubungan, dapat menimbulkan dampak yang sangat menyakitkan bagi semua orang yang terlibat.
Berikut adalah 6 cara agar kamu dapat berhenti dari kebiasaan berselingkuh supaya tidak menyakiti hati pasanganmu lagi.
1. Berhenti untuk berselingkuh
Tentu, ada lebih banyak hal untuk dipikirkan, dan kita akan membahasnya selanjutnya. Tetapi jika kamu bertanya-tanya bagaimana cara menghentikan kebiasaan berselingkuh saat terlibat aktif dalam situasi tersebut, ada sesuatu yang tidak beres dengan dirimu.
Apakah kamu benar-benar ingin belajar untuk berhenti selingkuh? Jika iya, hubungi pihak-pihak yang terlibat, dan putuskan semuanya. Beri tahu orang-orang yang bisa kamu temui atau ajak bicara secara rahasia bahwa hal tersebut sudah berakhir.
Beri tahu pasanganmu bahwa kamu perlu waktu, dan ya, kamu juga ahrus berterus terang tentang perselingkuhanmu dengannya. Kamu tidak bisa berhenti berselingkuh saat kamu masih mengelak bahwa yang kamu lakukan bukan suatu hal yang benar-benar fatal.
2. Mengakui bahwa dirimu memang bersalah
Kamu harus mengakui pada dirimu sendiri bahwa apa yang telah kamu lakukan telah menyebabkan rasa sakit bagi orang yang telah kamu selingkuhi. Secara tidak langsung hal tersebut juga menyebabkan rasa sakit bagimu, teman dekat, maupun anggota keluargamu.
Walaupun seringkali perselingkuhan, dilakukan secara rahasia, dan bukanlah kejahatan tanpa korban. Kamu tidak bisa meremehkan kehancuran yang kamu lakukan pada diri sendiri dengan setiap kebohongan yang telah kamu lakukan.
3. Cari tahu mengapa kamu mulai berselingkuh
Ada beberapa alasan mengapa orang berselingkuh, dan menentukan akar penyebab perilakumu adalah kunci untuk mempelajari di mana kamu harus memperbaiki kesalahanmu itu.
Pertimbangkan untuk berkonsultasi juga dengan konselor atau terapis tentang ketakutan, ketidakamanan, atau motivasi apa yang ada di balik pilihan yang telah kamu buat.
4. Memproses rasa malu atau bersalah yang mungkin kamu rasakan
Setelah kamu mengakui bahwa kamu telah melakukan sesuatu yang salah, kemudian rasa menyesal, bersalah, dan malu akan muncul. Sangat penting untuk belajar bagaimana menanggapi perasaan itu tanpa jatuh ke dalam keputusasaan dan kebencian kepada diri. Diwaktu inilah kamu dapat mencari nasihat dari terapis atau konselor hubungan.
5. Maafkan dirimu sendiri
Bahkan jika orang yang kamu sakiti tidak dapat memaafkanmu atas apa yang telah kamu lakukan, agar kamu tetap dapat melanjutkan hidup, kamu harus memaafkan dirimu sendiri terlebih dahulu.
Memaafkan diri sendiri bukan berarti kamu mengabaikan rasa sakit yang telah kamu sebabkan, dan bukan berarti kamu mengabaikan kesalahan yang telah dilakukan. Hal ini hanya berarti bahwa kamu percaya bahwa kamu bahwa kamu berhak untuk memiliki masa depan yang lebih baik.
6. Membangun kembali kepercayaan
Hal ini dapat dimulai dari dirimu sendiri. Jika kamu terbiasa berbohong kepada semua orang, termasuk dirimu sendiri, kamu perlu mengajari diri sendiri bahwa kamu dapat dipercaya dengan menjadi orang yang dapat dipercaya.
Mulailah mempraktikkan kejujuran dengan diri sendiri, teman, anggota keluarga. Kejujuran membutuhkan ketulusan, yang membuatnya terkadang menjadi suatu yang menakutkan, tetapi hal tersebut dapat menjadi landasan yang dapat membangun hubungan yang sehat untuk bergerak maju.
Itulah 6 cara agar kamu dapat berhenti dari kebiasaan berselingkuh supaya tidak menyakiti hati pasanganmu lagi. Selamat mencoba!
Baca Juga
Artikel Terkait
-
Presiden Jokowi: Kecerobohan Anggota Polri Bisa Merusak Kepercayaan Masyarakat
-
Jokowi Wanti-wanti Polri: Setiap Kecerobohan Sekecil Apapun di Lapangan, Bisa Rusak Kepercayaan Publik
-
Presiden Jokowi Sebut Kecerobohan Anggota Polri Bisa Merusak Kepercayaan Masyarakat
-
3 Hal yang Dapat Menurunkan Rasa Percaya Diri, Yuk Hentikan!
-
4 Tips Mudah Meningkatkan Self-Esteem, Hanya Terima Kritikan Membangun!
Lifestyle
-
4 Padu Padan Outfit Warna Putih ala Bona WJSN yang Kece Buat Hangout!
-
4 Toner Lokal Calendula, Penyelamat Atasi Kulit Meradang dan Iritasi Ringan
-
Grand Mall Bekasi Tutup, Netizen Cerita Kenangan Lawas: dari Beli Mainan Sampai Main di Aladdin
-
Netflix Keluarin 11 Film Indonesia Baru: dari yang Sensual Sampai yang Bikin Merinding
-
5 Ide Mix & Match Outfit Celana Jeans ala Aktris Korea, Auto Tampil Kece!
Terkini
-
Istora Bergemuruh! SMAN 10 Bekasi Tampil Gahar di AXIS Nation Cup 2025
-
Serunya AXIS Nation Cup: Tampil Memukau Ultras SMA/SMK hingga JKT48!
-
Detak Jantung di Titik Putih: Futsal Putri SMAN 2 Mojokerto Ukir Kemenangan di ANC 2025
-
Gol, Air Mata, dan Peluk Hangat: SMAN 3 Cibinong Raih Juara Tiga ANC 2025
-
Ditanya Malam Pertama Setelah Menikah, Amanda Manopo: Kita Coba Hari Ini!