Setiap hari, manusia harus memenuhi kebutuhannya untuk bertahan hidup. Kebutuhan primer seperti sandang, pangan, dan papan harus terpenuhi untuk kelangsungan hidup.
Berbelanja menjadi salah satu kegiatan untuk memenuhi kebutuhan tersebut. Saat ini, berbelanja tidak sekedar untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari, melainkan untuk memenuhi gaya hidup pula.
Tingginya gaya hidup seseorang berdampak pada pengeluaran yang tinggi pula. Seseorang dapat berbelanja sesuatu yang tidak perlu akibat gaya hidupnya dan membuatnya menjadi boros.
Sifat boros saat belanja online dapat kita hindari dengan trik di bawah ini, yuk simak!
1. Hindari Membuka Online Shop Terlalu Sering
Teknologi membuat hidup manusia menjadi lebih mudah, seperti saat berbelanja. Market place atau online shop, merupakan salah satu kemudahan dalam bertransaksi untuk membeli suatu produk.
Kemudahan untuk mengakses online shop, membuat kamu terlena untuk membeli barang yang belum kamu miliki. Apalagi diskon yang bertebaran akan membuat kamu tertarik untuk membeli barang yang sebenarnya tidak kamu butuhkan.
Dengan menghindari membuka online shop terlalu sering, kamu akan terhindar dari godaan barang-barang baru yang menggoda. Kalau perlu, kamu bisa matikan notifikasi aplikasi online shop agar tidak selalu diingatkan untuk terus berbelanja.
2. Bedakan antara Kebutuhan atau Keinginan
Kebutuhan adalah hal yang berbeda dengan keinginan. Jika kebutuhan kita tidak terpenuhi, maka kelangsungan hidup kita akan bermasalah. Sedangkan, keinginan datang dari perasaan kita.
Keinginan hanya sebatas hasrat untuk memiliki, namun belum tentu keinginan itu merupakan kewajiban. Paham kan perbedaannya?
Sebelum membeli produk di online shop, kamu harus berpikir sejanak untuk memastikan barang yang kamu beli adalah kebutuhan kamu.
Pertimbangkan barang yang hanya sebatas keinginan kamu, terutama dalam masalah keuangan. Jangan sampai keinginan kamu malah mendahului kebutuhan kamu dan berakhir boros.
3. Metode Keranjang Belanja
Dalam aplikasi online shop, terdapat fitur untuk memasukkan produk yang ingin dibeli sebelum akhirnya dibayar. Kamu bisa menggunakan fitur ini untuk mencegah boros.
Saat kamu tergoda untuk membeli barang seperti pakaian, kamu bisa lebih dulu memasukkan produknya ke dalam fitur keranjang.
Jangan langsung check-out, tunggu selama beberapa hari. Hal ini agar kamu memiliki waktu lebih banyak untuk mempertimbangkan apakah pakaian tersebut kamu butuhkan atau sebatas keinginan. Kalau memang perlu maka bayar, namun kalau tidak perlu kamu bisa menghapusnya.
Itulah 3 trik sederhana agar tidak boros ketika belanja online. Alangkah baiknya kamu bijak dalam mengeluarkan uang kamu agar tidak boros. Manfaatkanlah kemudahan belanja online dengan bijak, ya!
Tag
Baca Juga
-
5 Tips Sederhana agar Kamu Bisa Membaca dengan Fokus, Segera Terapkan!
-
5 Cara agar Orang Lain Betah Ngobrol Sama Kamu, Terapkan!
-
5 Tips agar Kamu Mendapatkan Pasangan yang Berkualitas
-
So Sweet! Tingkah Bule Ini Bikin Warganet Baper saat Makan Mie
-
4 Hal yang Akan Terjadi Ketika Kamu Serius Menggapai Mimpi, Siap Kesepian!
Artikel Terkait
-
Krisis Sri Lanka, Kehidupan yang Penuh Kesedihan di Negara Bangkrut
-
Tips Aman Transaksi Online Shop di Media Sosial
-
Pengamat Ekonomi: Bukan Jaminan Harga Kebutuhan Pokok Bakal Turun Usai Idul Adha
-
Remaja Ini Beli Mistery Box Bergambar HP, Pas Dibuka Isinya Zonk
-
H-1 Idul Adha, Harga Kebutuhan Pokok di Lubuklinggau Naik Tajam
Lifestyle
-
Xiaomi 16 Diprediksi Meluncur pada September 2025, Berikut Bocoran Spesifikasinya
-
Realme GT 7 dan Realme GT 7T Bakal Rilis 27 Mei 2025, Mana yang Terbaik?
-
4 Physical Sunscreen untuk Kulit Sensitif Dibawah 100 Ribu, Cegah Iritasi!
-
Daily Vibes! 4 Pilihan OOTD ala Jung Joon Won untuk Tampil Stand Out
-
4 Ide Padu Padan Soft Style Kim Hye In yang Bikin Penampilan Lebih Santai
Terkini
-
2 Nama yang Berpeluang Gantikan Denny Landzaat jika Tinggalkan Timnas Indonesia
-
Ulasan Novel How to End A Love Story:Ketika Cinta Harus Bertemu Luka Lama
-
Alfredo Vera Masuk Nominasi Pelatih Terbaik Usai Selamatkan Madura United
-
Ulasan Buku Finding My Bread, Kisah si Alergi Gluten Membuat Toko Roti
-
Kim Soo-hyun Terancam Digugat Rp70 Miliar Imbas Pembatalan Fan Meeting