Pagi hari adalah waktu yang paling menentukan satu hari penuhmu. Sejalan dengan hal itu, maka perlu adanya kegiatan positif yang berpengaruh baik juga untuk mood-mu seharian nanti. Sebab, mood yang baik di pagi hari dapat melancarkan segala aktivitasmu di hari itu.
Apabila, kamu masih bingung kegiatan positif apa saja yang bisa kamu lakukan, yuk simak rekomendasi 5 kegiatan sederhana di pagi hari yang membuat semangatmu kembali berisi!
1. Memulai Pagi dengan Senyuman
Saat kamu membuka matamu, ada baiknya kamu memberikan senyuman terbaikmu. Dari senyuman itu, kamu bisa merasa lebih bahagia dan semangat untuk menjalani harimu. Dengan begitu mood-mu meningkat secara otomatis. Senyuman juga dapat memancarkan juga menarik hal-hal positif.
2. Tidak Membuka Media Sosial
Media sosial memang dapat memberikan informasi untukmu. Selain itu juga terdapat banyak hiburan juga pengetahuan yang bisa kamu dapatkan di sana. Inspirasi dan motivasi juga bisa kamu temukan di sana.
Namun, ada banyak juga hal-hal yang justru malah menjatuhkan mentalmu dan membuatmu merasa down. Bisa bisa hal itu dapat memengaruhi mood-mu seharian.
Sekarang, ada baiknya, bila kamu tidak membuka media sosial di pagi hari ya? Cukup buka aplikasi pesan yang menurutmu penting saja. Apabila mendesak ingin membuka media sosial, kamu harus menyiapkan mental dulu, supaya tidak mudah ke-trigger.
3. Mendengarkan Lagu Penyemangat
Yang ketiga ini sepertinya sudah banyak orang yang menerapkannya. Dengan mendengarkan lagu penyemangat di pagi hari, banyak orang yang merasa lebih siap dan membuat hari itu menjadi lebih baik dari kemarin. Lagu memang memegang pengaruh yang sangat besar bagi pikiran dan perasaan kita.
Maka dari itu, ada baiknya, kamu membuat playlist untuk didenagrkan di pagi hari. Pastikan isi lagu dari playlist tersebut bisa berpengaruh baik untukmu.
4. Meminum Kopi, Teh, Cokelat Panas, atau Susu
Minuman yang kamu minum di pagi hari juga bisa berpengaruh untuk mood-mu. Kamu bisa meminum kopi, teh, cokelat panas, atau susu. Lalu jangan lupa juga untuk sarapan makanan bergizi. Selain semangat, energy untuk menjalani hari juga perlu diisi.
5. Membuat Rencana Kegiatan
Untuk mengoptimalkan kegiatan yang akan kamu lakukan di satu hari. Kamu bisa membuat rencana kegiatan hari ini dengan menuliskan poin-poin. Lalu kamu bisa langsung menandainya, bila sudah selesai kamu lakukan. Hal itu bisa membuatmu lebih terarah dan terencana, sehingga produktivitasmu bisa meningkat.
Nah itu dia tadi 5 kegiatan sederhana di pagi hari yang bisa membuat semangatmu terisi. Semoga artikel ini bermanfaat ya! Sampai jumpa di artikel-artikel selanjutnya!
Baca Juga
-
Publikasi Kisah Perjuangan jadi Ajang Bangun Eksistensi Petani Kopi Lanjan
-
3 Hal yang Buat Banyak Orang Kagum, Ramah Perlu tapi Bukan Nomor Satu!
-
5 Hal yang Sebaiknya Tidak Kamu Lakukan Setelah Bangun Tidur
-
3 Alasan Mengapa Kamu Tidak Perlu Terlalu Meratapi Kepergian Seseorang
-
Suka Fotografi? Simak 3 Cara Terkini Tuk Jadikan Hasil Fotomu Gudang Cuan!
Artikel Terkait
-
5 Cara Bangkit dari Keterpurukan, Yuk Lanjutkan Hidup!
-
Berbagi Tak Harus Uang, Berikut Ini 4 Contohnya!
-
7 Manfaat Mandi di Pagi Hari, Dapat Menurunkan Gejala Depresi
-
8 Aktivitas Pagi Hari yang Harus Kamu Lakukan agar Bisa Semangat Seharian
-
4 Hal yang Bisa Membuat Seorang Karyawan Semangat Kerja, Diapresiasi!
Lifestyle
-
4 Milky Toner dengan Ekstrak Beras, Rahasia Wajah Auto Cerah dan Kenyal!
-
Suka Traveling? Ini Rekomendasi Catokan Portable Biar Rambut Tetap Badai
-
4 Soothing Gel Berbahan Mugwort untuk Redakan Iritasi dan Cegah Jerawat
-
4 Brand Lip Gloss Terbaik untuk Two-Toned Lips di Kulit Sawo Matang
-
4 Sunscreen dengan Hydrating Booster untuk Kulit Kering dan Rentan Iritasi
Terkini
-
Dari Rindu sampai Candu: Fenomena Sleep Call Anak Muda
-
SM Entertainment Beri Klarifikasi Soal EXO-CBX, Tegaskan Dua Isu Berbeda
-
Unik! Dhika Himawan Hamil, Brandon Salim Umumkan Lewat Kostum Halloween
-
Isu Hamish Daud Selingkuh Mencuat, Klarifikasi Perceraian Raisa Dihapus?
-
Gemesin! Rayyanza Jadi Host Podcast, Obrolannya Sama Sus Rini Bikin Ngakak!