Scroll untuk membaca artikel
Hayuning Ratri Hapsari | Athallah Hanan Adhasubhi
Ilustrasi pria (Freepik/wayhomestudio)

Seorang pria dianggap berkarisma bila memiliki banyak keterampilan dan menjadikannya sosok yang dikagumi. Penyebab seorang pria menjadi panutan ialah memiliki segala keterampilan dan sifatnya yang matang.

Terdapat skill yang sebaiknya semua pria tingkatkan agar menjadi sosok yang lebih baik lagi dalam menjalani kehidupannya. Skill tersebut akan membuat kamu menjadi pria yang sukses cepat atau lambat. Meningkatkan skill juga menjadikan kamu sebagai high value male sejati. Mari kita simak skill apa saja yang sebaiknya pria tingkatkan.

1. Berkomunikasi

Skill ini sebaiknya dilatih oleh semua orang, terutama pria yang suka menjadi pemimpin. Skill komunikasi yang baik akan membuat kamu menjadi sosok yang dihormati. Kamu dapat mempengaruhi seseorang, bahkan kelompok untuk mendengarkan suara kamu. Skill komunikasi ini wajib dimiliki oleh pria bersifat pemimpin.

Untuk seseorang yang introvert, kamu tidak perlu menjadi orang yang hebat berbicara. Kamu cukup menjadi orang yang nyaman bila ada seorang yang berkomunikasi denganmu. Kamu bisa menjadi pendengar yang baik sambil mengamati ucapan seseorang. Komunikasi yang baik akan memudahkan kamu mendapatkan relasi dan kepercayaan.

2. Kemampuan Berpikir

Pria yang memiliki kecerdasan rata-rata, biasanya selalu diandalkan untuk mencari solusi. Kecerdasan tersebut sangat dibutuhkan untuk membantunya dalam memcahkan masalah atau merencanakan sesuatu.

Kamu bisa melatih kecerdasan kamu dengan banyak membaca buku atau menonton video edukasi. Dengan meningkatnya kemampuan berpikir kamu, segala masalah akan mudah teratasi. Kamu pun dapat menjadi seorang yang sukses dengan segala perencanaan yang matang.

3. Beretika

Banyak orang di luar sana yang hebat, namun belum tentu mereka memiliki etika yang baik. Etika yang baik akan membuat seorang pria tampak berwibawa dan dihormati.

Dengan melatih etika, kamu dapat mengontrol diri kamu di segala kondisi. Emosi kamu tidak mudah meluap dan kamu dapat bersikap bijak. Etika yang baik merupakan hal yang harus dimiliki seorang pria agar hidupnya menjadi panutan.

4. Mengelola Keuangan

Terdengar sepele, namun kemampuan mengelola keuangan adalah hal sulit. Seorang pria bisa saja menghabiskan uangnya untuk bersenang-senang. Mengelola keuangan akan membuat kamu bijak dalam menggunakan uang.

Kamu bisa membagi keuangan kamu untuk investasi, kebutuhan, dan hiburan. Semua uang yang sudah dikelola akan membuat kamu terhindar dari sifat boros. Masa depan kamu akan sukses bila uang yang kamu miliki dapat dikelola dengan tepat.

5. Merawat Tubuh

Merawat tubuh perlu memerlukan skill. Banyak pria yang ingin mendapatkan tubuh yang bagus, tapi tidak tahu cara memperolehnya. Minimnya ilmu dan keterampilan akan membuat kamu menyerah untuk memperbaiki tubuh.

Kamu bisa belajar merawat diri mulai dari hal terkecil seperti merawat wajah. Jika kamu ingin memperbaiki fisik, kamu harus rutin berolahrga dan mempelajari hal-hal yang sebaiknya dilakukan ketika membentuk tubuh.

Demikian 5 skill yang sebaiknya pria tingkatkan. Kamu bisa mempraktikkan cara di atas agar skill kamu meningkat. Dengan meningkatnya skill kamu, dijamin hidup kamu akan berjalan lebih baik. 

Athallah Hanan Adhasubhi