Ada kondisi di mana kamu mesti gak peduli dengan pendapat orang lain, misalnya ketika menghadapi berbagai opini negatif. Namun, sebagai makhluk sosial kamu tetap mesti menjaga citra diri positif agar bisa disenangi banyak orang.
Kenapa disenangi banyak orang menjadi hal penting? Pertama, bisa mencegahmu dari kesepian. Kalau kamu bersikap seenaknya dan dibenci banyak orang, tentu akan kesepian, kan, karena akan dikucilkan?
Kedua, setiap orang pasti pernah mengalami masa-masa sulit. Kalau pribadimu disenangi banyak orang, mereka akan dengan sukarela membantumu.
Lalu, bagaimana caranya agar bisa disenangi banyak orang? Mengutip laman Minimalism Made Simple, ada beberapa karakter umum pribadi yang disenangi banyak orang. Jadi, pastikan kamu melatihnya dan memilikinya, ya.
1. Punya kemampuan untuk mendengarkan orang lain
Orang yang disenangi banyak orang biasanya pendengar yang baik. Setiap orang pada dasarnya ingin diperhatikan dan dihargai. Menjadi pendengar yang baik akan membuatmu dianggap menghargai lawan bicara, sehingga orang pun senang bergaul denganmu, dan hubungan interpersonal berjalan dengan baik.
2. Bersikap ramah
Karakter selanjutnya yang umum ditemukan pada orang yang banyak disenangi, adalah bersikap ramah. Senang menyapa atau sekadar tersenyum pada orang yang berpapasan dengannya. Kalau kamu melatih sikap ini, bisa membuat orang lain merasa nyaman, lho.
3. Sangat sopan
Pribadi yang disenangi banyak orang juga biasanya sangat menjaga kesopanan. Tidak pernah memotong pembicaraan, selalu mengucapkan “tolong” dan “terima “kasih”, tidak berkata-kata kasar, dan menjaga akhlak baik lainnya.
4. Bersikap positif
Karakter lain yang biasanya ditemukan pada pribadi yang disenangi banyak orang, adalah sikapnya positif. Mampu melihat sisi baik di tiap orang, serta berusaha tetap memiliki harapan di tengah kesulitan. Sikap positif inilah yang kemudian menulari orang-orang sekitarnya sehingga ikutan positif juga.
5. Bersikap suportif
Karakter selanjutnya yang mesti kamu latih agar bisa disenangi banyak orang, yaitu bersikap suportif. Itu artinya, hindari iri hati dan dengki ketika melihat orang lain bahagia. Alih-alih mengkritik habis-habisan, berikan dukungan paling minimal lewat kata-kata positif yang bisa memecut semangat.
Itu tadi beberapa contoh karakter umum yang dimiliki oleh pribadi yang disenangi banyak orang. Gimana, apakah kamu sudah punya semuanya?
Baca Juga
-
4 Alasan Perempuan Cerdas Akan Berhati-hati saat Hendak Membuka Hati
-
4 Sikap yang Bisa Bikin Pasangan Selalu Setia, Anti Selingkuh!
-
3 Alasan Suami yang Selingkuh Tak Mau Cerai, Tetap Bersama Istri Sah!
-
3 Alasan Tidak Perlu Memikirkan Cemoohan Orang, Hidupmu akan Lebih Damai!
-
4 Alasan Pribadi yang Kuat Tidak Suka Dikasihani, Kamu Termasuk?
Artikel Terkait
-
BRI Beri Beasiswa dan Dukungan Kalangan Berkebutuhan Khusus Makin Berdaya
-
Ashira Zamita, Ogah Nikah Muda Karena Menjadi Saksi Kengerian Pernikahan yang Dialami Sang Kakak
-
Menikmati Liburan Tenang dan Berkelanjutan: Ini 4 Rekomendasi Akomodasi Ramah Lingkungan di Lombok
-
BRI Sabet WEPs Awards 2024: Komitmen untuk SDGs dan Kesetaraan Gender Melalui BRInita
-
Tren Fesyen Ramah Lingkungan, Yuk Perpanjang Umur Pakaianmu!
Lifestyle
-
Bikin Awet Muda! 3 Rekomendasi Sunscreen dengan Kandungan Anti-Aging
-
Tertahan di Zona Nyaman, Bagaimana Pengaruh Pertemanan Terhadap Masa Depan?
-
3 Sheet Mask yang Mengandung Ceramide, Ampuh Merawat Kesehatan Skin Barrier
-
3 Acne Spot Gel Ampuh Meredakan Jerawat Mendem dengan Cepat, Ada Favoritmu?
-
3 Varian Serum dari Hada Labo, Ampuh Hidrasi Kulit Kering dan Atasi Penuaan
Terkini
-
4 Rekomendasi Novel Inspiratif untuk Menemani Proses Perbaikan Diri
-
Episode 2 'Love Your Enemy': Rating Melonjak, Cinta & Rivalitas Makin Seru!
-
Warung Bang Gino, Jawaranya Seblak di Kota Jambi
-
Ada 4 Pemain Timnas U-20 di AFF Cup, Jadi Ajang Pemanasan Piala Asia U-20?
-
Pindah ke Pabrikan KTM Musim Depan, Pedro Acosta Tak Alami Kesulitan Apapun