Kita hidup dalam masyarakat yang terbiasa dengan budaya traktiran. Seseorang akan mentraktir orang lain, terutama orang-orang terdekat, untuk makan bersama dan membayari semua makanan tersebut. Budaya ini bisa menjadi hal yang baik karena bisa menjadi ajang untuk berbagi sekaligus mempererat hubungan.
Namun, mentraktir orang lain bisa memberatkan kita karena harus mengeluarkan uang yang bisa jadi jumlahnya tidak sedikit. Semakin banyak orang yang kita traktir, maka semakin banyak uang yang harus kita siapkan. Hal ini harus kita perhatikan betul-betul, jangan sampai niat baik kita berbagi pada orang lain dengan cara mentraktir justru membuat kita tekor.
Oleh sebab itu, ada beberapa tips yang bisa kita lakukan ketika mentraktir makan teman atau orang lain.
1. Tentukan Waktu yang Tepat
Jika ingin mentraktir teman atau orang lain, kita harus tahu waktu yang tepat. Yaitu waktu dimana kita memiliki uang yang cukup. Misalnya setelah gajian atau setelah mendapat rezeki lain. Hal ini agar kita tidak kekurangan uang untuk membayar makanan yang dipesan.
2. Jangan Ajak Terlalu Banyak Orang
Supaya biaya yang kita keluarkan untuk traktiran tidak membengkak terlalu banyak, maka kita harus menyeleksi orang yang kita ajak. Jangan mengajak atau mentraktir terlalu banyak orang.
Pilih orang-orang terdekat saja atau orang-orang yang ada kaitannya dengan alasan kita mentraktir. Misalnya ketika mendapat promosi di tempat kerja, maka kita bisa mengajak rekan kerja kita saja. Selain itu, sesuaikan jumlah orang yang kita traktir dengan budget atau anggaran yang kita siapkan.
3. Pilih Tempat Makan Sesuai Budget
Ada berbagai macam tempat makan yang bisa kita pilih untuk makan bersama. Ada yang harga makanannya terjangkau hingga yang mahal. Dalam memilih tempat makan, kita harus memperhatikan anggaran yang kita miliki.
Jangan memaksakan mentraktir di tempat yang mewah karena uang yang kita keluarkan bisa jauh lebih banyak. Pilih tempat yang sederhana saja namun nyaman dan cocok untuk kebersamaan.
4. Pilih Makanan untuk Bersama
Bila anggaran atau dana yang kita siapkan untuk traktiran tidak cukup banyak untuk membeli makanan satuan, maka kita bisa memilih makanan yang bisa dimakan bersama. Misalnya pizza, gorengan, dan lain sebagainya. Kemudian kita bisa membawanya ke tempat kerja, tongkrongan, atau tempat biasa kita berkumpul.
Demikian 4 tips mentraktir makan agar tidak tekor atau biaya membengkak. Sudah ada bayangan mau traktir siapa?
Baca Juga
-
Bapak Presiden, Buzzer adalah Musuh Besar Pendidikan Kita
-
Juara eAsian Cup, Berikut ini Profil 3 Pemain Timnas eFootball Indonesia
-
Cetak Sejarah, Indonesia Sukses Jadi Juara AFC eAsian Cup Qatar!
-
4 Tips Menghadapi Tahun Politik bagi Generasi Muda, Jangan Asal Ngikut!
-
Profil Evan Soumilena, Pemain Black Steel Papua yang Juga Seorang Polisi
Artikel Terkait
-
5 Fakta Menarik Kerupuk, Makanan Sederhana yang Sukses Bikin Lisa BLACKPINK Terpukau
-
Fan Meetup di Jakarta, Lisa BLACKPINK Sudah Coba Deretan Makanan Ini: Paling Suka Sama Kerupuk!
-
Terserang Bakteri Langka, Inul Daratista Tak Boleh Konsumsi Sejumlah Makanan Lezat Ini
-
Penyanyi Vadel Nasir Selalu Makan Pedas Jelang Manggung, Ini Manfaat dan Bahaya Makanan Pedas Bagi Kesehatan
-
BULOG - Satgas Pengamanan Swasembada Pangan Garuda Merah Putih Salurkan Bantuan Program Makanan Bergizi di Merauke
Lifestyle
-
3 Rekomendasi Serum Lokal yang Mengandung Mugwort, Ampuh Hempaskan Jerawat
-
3 Produk Eksfoliasi dari Cleora Beauty untuk Kulit Sensitif hingga Jerawat
-
5 Ide Mix and Match Denim ala Mim Rattanawadee untuk Tampilan yang Trendi
-
3 Red Peeling Serum yang Bikin Wajah Mulus dan Cerah, Harga Rp50 Ribuan
-
4 Varian Sunscreen dari NPURE, Ada Bentuk Spray hingga Powder
Terkini
-
Teka-teki Eliano Reijnders Dicoret STY dari Skuad, Ini Kata Erick Thohir
-
Pilihan Hidup Sendiri: Ketika Anak Muda Memutuskan Tidak Menikah, Salahkah?
-
Kesbangpol dan PD IPARI Karanganyar Gelar Pembinaan Kerukunan Umat Beragama untuk Meningkatkan Toleransi dan Harmoni
-
3 Rekomendasi Film Kolaborasi Memukau Ryan Gosling dan Emma Stone
-
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Arab Saudi, Garuda Belum Pernah Menang?