Kita hidup dalam masyarakat yang terbiasa dengan budaya traktiran. Seseorang akan mentraktir orang lain, terutama orang-orang terdekat, untuk makan bersama dan membayari semua makanan tersebut. Budaya ini bisa menjadi hal yang baik karena bisa menjadi ajang untuk berbagi sekaligus mempererat hubungan.
Namun, mentraktir orang lain bisa memberatkan kita karena harus mengeluarkan uang yang bisa jadi jumlahnya tidak sedikit. Semakin banyak orang yang kita traktir, maka semakin banyak uang yang harus kita siapkan. Hal ini harus kita perhatikan betul-betul, jangan sampai niat baik kita berbagi pada orang lain dengan cara mentraktir justru membuat kita tekor.
Oleh sebab itu, ada beberapa tips yang bisa kita lakukan ketika mentraktir makan teman atau orang lain.
1. Tentukan Waktu yang Tepat
Jika ingin mentraktir teman atau orang lain, kita harus tahu waktu yang tepat. Yaitu waktu dimana kita memiliki uang yang cukup. Misalnya setelah gajian atau setelah mendapat rezeki lain. Hal ini agar kita tidak kekurangan uang untuk membayar makanan yang dipesan.
2. Jangan Ajak Terlalu Banyak Orang
Supaya biaya yang kita keluarkan untuk traktiran tidak membengkak terlalu banyak, maka kita harus menyeleksi orang yang kita ajak. Jangan mengajak atau mentraktir terlalu banyak orang.
Pilih orang-orang terdekat saja atau orang-orang yang ada kaitannya dengan alasan kita mentraktir. Misalnya ketika mendapat promosi di tempat kerja, maka kita bisa mengajak rekan kerja kita saja. Selain itu, sesuaikan jumlah orang yang kita traktir dengan budget atau anggaran yang kita siapkan.
3. Pilih Tempat Makan Sesuai Budget
Ada berbagai macam tempat makan yang bisa kita pilih untuk makan bersama. Ada yang harga makanannya terjangkau hingga yang mahal. Dalam memilih tempat makan, kita harus memperhatikan anggaran yang kita miliki.
Jangan memaksakan mentraktir di tempat yang mewah karena uang yang kita keluarkan bisa jauh lebih banyak. Pilih tempat yang sederhana saja namun nyaman dan cocok untuk kebersamaan.
4. Pilih Makanan untuk Bersama
Bila anggaran atau dana yang kita siapkan untuk traktiran tidak cukup banyak untuk membeli makanan satuan, maka kita bisa memilih makanan yang bisa dimakan bersama. Misalnya pizza, gorengan, dan lain sebagainya. Kemudian kita bisa membawanya ke tempat kerja, tongkrongan, atau tempat biasa kita berkumpul.
Demikian 4 tips mentraktir makan agar tidak tekor atau biaya membengkak. Sudah ada bayangan mau traktir siapa?
Baca Juga
-
Merenungkan Makna Hidup Melalui Novel Khutbah di Atas Bukit
-
Viral Isi Minyakita Hanya 750 ML, Bagaimana Hukumnya dalam Islam?
-
Mobil Terendam Banjir? Cegah Kerusakan dengan 5 Tips ini
-
Bapak Presiden, Buzzer adalah Musuh Besar Pendidikan Kita
-
Juara eAsian Cup, Berikut ini Profil 3 Pemain Timnas eFootball Indonesia
Artikel Terkait
-
7 Makanan Khas Indonesia di Peringkat 50 Street Food Terbaik Dunia Versi TasteAtlas, Ingin Mencoba?
-
China Jual Makanan yang Terbuat dari Kotoran Gajah, Harganya Rp 9,1 Juta
-
Darurat Kekerasan Seksual Anak: Saat Ayah dan Kakek Jadi Predator, Negara Malah Pangkas Anggaran
-
Daftar Makanan Pencegah Sakit Jantung
-
Resep Rahasia Santapan Pangandaran, 7 Kuliner Khas yang Bisa Kamu Bikin Sendiri di Rumah
Lifestyle
-
4 Ide OOTD Youthful ala Jiwoo Hearts2Hearts, Sederhana tapi Tetap Memikat!
-
5 Tips Membaca Buku ala Raim Laode agar Lebih Mudah Paham
-
Tertarik Belajar Bahasa Korea? Cek Dulu Langkah Awal Ini
-
4 Inspirasi Outfit Chic ala Sandara Park 2NE1 yang Wajib Kamu Coba!
-
4 Inspirasi Outfit Chic ala Sandara Park 2NE1 yang Wajib Kamu Coba!
Terkini
-
Blak-blakan! Sandy Walsh Ngaku Beruntung Bela Timnas Indonesia Sejak Awal
-
Hanya Satu Pemain yang Masuk Tim ASEAN All Stars, Pendukung Timnas Indonesia Siap Kecewa
-
Tantang Diri Sendiri, Kai EXO Usung Banyak Genre di Album Baru Wait on Me
-
Park Bo Young Ambil Peran Ganda dalam Drama Baru, Visualnya Bikin Pangling
-
Resmi Bersaing, Jumbo dan Pabrik Gula Kini Selisih 500 Ribu Penonton