Secara etika memang seharusnya apa yang sudah diberikan selama menjalin hubungan tidak perlu dikembalikan. Namun, karena perasaan tidak enak atau bisa pula disebabkan harga barang pemberian tersebut mahal, ada sebagian orang yang mengembalikan barang tersebut ke mantan saat sudah tidak bersama lagi.
Hal inilah yang kerap menghadirkan ekspektasi agar mantan bisa mengembalikan barang pemberianmu tersebut setelah hubungan kalian kandas. Namun, gak semuanya melakukan itu. Ada beberapa alasan kenapa mantan tidak mau memberikan lagi barang pemberianmu setelah kalian putus. Yuk, disimak!
1. Modus
Hal pertama yang bisa jadi penyebab mantan enggan mengembalikan barang pemberianmu padanya, yaitu modus. Ia sengaja melakukan itu untuk membuka celah kesempatan agar kalian bisa bersama lagi. Ya, setidaknya membuka komunikasi kembali setelah kalian putus.
2. Merasa tidak perlu untuk mengembalikan
Seperti telah disinggung di awal tadi, etikanya memang apa yang kita sudah berikan ke orang lain jangan diminta lagi. Makanya, mantan tidak berpikir untuk mengembalikan barang pemberianmu waktu kalian masih jadian dulu. Dia merasa itu tidak perlu.
3. Sudah tidak mau bertemu kamu lagi
Dengan mengembalikan barang pemberianmu, artinya dia harus membuka komunikasi kembali. Alasan itulah yang membuatnya malas untuk mengembalikan. Dia benar-benar sudah tak mau berhubungan bahkan untuk berbicara sebentar. Ini bisa terjadi akibat dia sakit hati sehingga lukanya belum pulih, atau perpisahan kalian terjadi dengan tidak baik.
4. Memberinya kepuasan tersendiri
Penyebab selanjutnya kenapa mantan enggan mengembalikan pemberianmu, yaitu bisa memberinya kepuasan tersendiri. Bisa dibilang ini caranya balas dendam padamu karena sudah mengakhiri hubungan.
Kasus ini terjadi umumnya pada barang pemberian yang dia tahu banget sangat berarti bagimu. Makanya, dia sengaja menyimpan agar tetap punya kontrol terhadapmu.
5. Semuanya sudah dibuang
Alasan lain dia gak mau mengembalikan barang yang kamu berikan dulu, yaitu sudah dibuang. Kadang gak benar-benar dibuang, sih. Bisa jadi disumbangkan ke orang lain yang lebih membutuhkan. Daripada disimpan bikin teringat terus kejadian tidak mengenakkan, mending dikasih ke orang, kan?
Nah, kalau kamu sendiri ketika sudah putus apakah termasuk yang meminta kembali barang yang sudah diberikan ke mantan, berinisiatif sendiri mengembalikan, atau malah memilih untuk menghibahkan ke orang lain?
Baca Juga
-
Netflix Hadirkan Dokumenter Baru: Sisi Rentan Elvis Presley Terungkap!
-
Dokumenter 'Madaniya': Cara Mohamed Subahi Suarakan Revolusi tanpa Senjata
-
Blossom in Darkness: Drama China Romantis Horor yang Dibintangi Li Hongyi dan Sun Zhenni
-
Kabar Gembira! Aktor Song Joong-ki Umumkan Kelahiran Putri Keduanya di Roma
-
16 Tahun Vakum, Oasis Umumkan Konser Perdana di Korea
Artikel Terkait
-
Motif Pembunuhan Berencana Hanya Diungkap di Persidangan, Polri: Demi Jaga Perasaan Keluarga Brigadir J dan Ferdy Sambo
-
Video Wanita Ini Antar Mantan Suaminya Tunangan Lagi, Sampai Bantu Pasangkan Cincin
-
4 Cara untuk Menyakinkan Pasangan Kalau Kamu Sudah Move On dari Mantan
-
KPK Perpanjang Masa Penahanan Terhadap Mantan Wali Kota Yogyakarta Haryadi Suyuti Selama 30 Hari
-
Curhatan Menantu Sering Diteror Mantan Ibu Mertua Gegera Ingin Rujuk, dari Ditelepon hingga Dimaki-maki
Lifestyle
-
Antrean Panjang di Sanur dan Sepiring Cerita dari Warung Mak Beng
-
Cool dan Comfy! 5 ide Styling Hoodie ala S.Coups SEVENTEEN
-
Tecno Camon 50 Lolos Sertifikasi, Diprediksi Rilis di Indonesia Awal 2026
-
4 Pelembab Gel Panthenol Rp50 Ribuan, Perbaiki Skin Barrier Kulit Berminyak
-
Bocoran Harga Poco M8 dan M8 Pro Terungkap, Spesifikasinya Menggiurkan
Terkini
-
Live-Action Solo Leveling Dikabarkan Hanya 7 Episode, Syuting April 2026
-
Demon Slayer Infinity Castle Akhiri Trilogi di 2029, Film Kedua Tayang 2027
-
CERPEN: Di Kala Terompet Tahun Baru Berkumandang
-
Review Film Lilim: Teror Sunyi tentang Dosa, Trauma, dan Iman yang Retak
-
4 Cleansing Water Brand Korea Tea Tree Ampuh Hapus Makeup dan Lawan Jerawat