Orang bilang, tidak ada hal yang mustahil di dunia ini. Tentu, kalimat tersebut tidaklah salah, tapi juga tidak sepenuhnya benar. Sebab, sesungguhnya ada pula hal-hal yang tidak mungkin terjadi di dunia ini, termasuk beberapa di antaranya ialah:
1. Ada orang yang selalu bahagia
Ketika kita melihat kehidupan orang lain, barangkali ada kalanya kita merasa bahwa kehidupannya terlihat selalu bahagia dan tidak memiliki masalah. Apa yang ia inginkan selalu bisa ia dapatkan, selalu terpenuhi dan seakan tidak pernah mengalami hal yang menyedihkan. Kehidupannya selalu terlihat memuaskan.
Padahal, mustahil ada orang yang selalu bahagia dalam kehidupannya. Sebab, kebahagiaan dan kesedihan akan dialami oleh setiap orang secara bergiliran. Ketika kita tidak melihat kekurangan dalam diri seseorang, mungkin hal itu terjadi karena ia pandai menyimpan hal-hal yang tidak menyenangkan dalam kehidupannya, sehingga tidak ada orang lain yang mengetahuinya. Terlebih, ketika kita memandang kehidupan orang lain, kita akan cenderung melihat kelebihan yang ia miliki, bukan kekurangannya.
Oleh karena itu, berpikir bahwa ada orang yang selalu bahagia merupakan hal yang sia-sia dan hanya mengurangi kepercayaan diri kita. Bahkan sekalipun seseorang terlahir dengan memiliki berbagai kelebihan atau hak istimewa, ia pasti pernah mengalami masa-masa sulit dalam kehidupannya, terlepas dari bagaimana caranya ia keluar dari kesulitan itu.
2. Kembalinya waktu
Ada beberapa hal dalam hidup kita yang mungkin kita selalu, sampai-sampai kita berharap waktu dapat kembali lagi, baik supaya kita bisa memperbaiki kesalahan kita di masa lalu atau supaya kita bisa mengubah keadaan. Namun, sayangnya hal itu tidak akan pernah terjadi.
Sebesar apa pun penyesalan kita, waktu tidak akan pernah kembali. Oleh karena itu, satu-satunya jalan yang bisa kita lakukan adalah dengan melangkah ke depan, menjalani masa kini dan memperbaiki diri.
3. Menarik kembali ucapan
Kalimat yang sudah kita ucapkan kepada orang lain tidak akan pernah bisa kita tarik kembali. Walau seseorang berkata bahwa ia menarik kembali ucapannya dengan maksud memperbaiki hubungan atau situasi, hal itu sebetulnya tidak bisa sepenuhnya dilakukan. Oleh karena itu, alangkah baiknya jika kita senantiasa mengucapkan hal-hal yang baik.
Demikian tiga hal yang mustahil terjadi di dunia ini.
Baca Juga
-
Wajib Tahu! Ini 3 Alasan Pentingnya Riset bagi Penulis
-
Selamat! Go Ayano dan Yui Sakuma Umumkan Pernikahan Mereka
-
Selamat! Keita Machida Resmi Menikah dengan Aktris Korea-Jepang Hyunri
-
4 Manfaat Membuat Kerangka Karangan dalam Kegiatan Menulis
-
NiziU Nyanyikan Lagu Tema Film Animasi 'Doraemon: Nobita's Sky Utopia'
Artikel Terkait
-
Patrick Kluivert Kirim Utusan Temui Pemain Keturunan Lombok di Italia Buat Lawan China
-
30 Gambar Jumat Agung dan Paskah 2025 untuk Ucapan Selamat, Download Gratis!
-
Wajah Muda, Umur Tua: Awas Trik Licik Piala Dunia U-17
-
Elkan Baggott Kembali Bawa Kejutan, Tersedia untuk Timnas Indonesia vs China dan Jepang
-
Hari Raya Paskah 2025: Kumpulan Ucapan Penuh Makna untuk Keluarga dan Sahabat
Lifestyle
-
Anak Hukum tapi Stylish? 5 Look Simpel tapi Classy ala Ryu Hye Young
-
4 Look Girly Simpel ala Punpun Sutatta, Cocok Buat Hangout Bareng Bestie
-
4 Tampilan OOTD ala Tzuyu TWICE, Makin Nyaman dan Stylish!
-
4 Padu Padan Kasual Anti Mainstream ala J-Hope BTS, Cocok Buat Daily Style
-
Fresh dan Trendi, Ini 4 Ide Padu Padan OOTD Kasual Sporty ala Yuqi (G)I-DLE
Terkini
-
Jadwal F1 GP Arab Saudi 2025: Lando Norris Percaya Diri Raih Hasil Positif
-
3 Pertarungan Epik Anime Moonrise, Orisinal Netflix Penuh Aksi dan Emosi
-
Masalah Logistik, Konser Taeyeon di Tokyo Dibatalkan Mendadak
-
Taman Siswa: Mimpi dan Perjuangan Ki Hadjar Dewantara
-
Bali United Kalah Tipis di Bandung, Stefano Cugurra Umumkan Perpisahan