Weekend sering dimanfaatkan untuk beristirahat setelah sekian hari bekerja atau belajar di sekolah. Tetapi beberapa orang menyalahartikan istirahat sebagai aktivitas untuk bermalas-malasan. Padahal kedua hal tersebut adalah dua hal yang berbeda. Istirahat diperlukan untuk memulihkan kondisi tubuh agar kembali segar setelah lelah beraktivitas sepanjang weekday.
Berbeda dengan istirahat, bermalas-malasan tidak akan memberi manfaat bagi tubuh kamu. Justru tubuh akan menjadi lebih lelah karena pikiran dan perasaan yang bosan akibat tak mengerjakan apapun. Karena itu, selain beristirahat dengan cukup, cobalah melakukan kegiatan lain yang bermanfaat dan kemungkinan kamu juga bisa mendapatkan uang.
Berikut tiga ide kegiatan weekend yang bisa kamu coba:
1. Menulis
Jika kamu hobi menulis dan kamu bekerja pada saat weekday, maka kamu bisa memanfaatkan weekend untuk melakukan hobi kamu ini. Kamu bisa mengirimkan tulisan kamu ke plarform menulis yang beberapa di antaranya memberikan reward. Jika kamu rajin menulis dengan baik dan mengirimkannya lalu lolos review, kamu bisa mendapatkan pemasukan tambahan.
2. Memotret
Kalau kamu jago memotret, pergilah ke luar. Kamu bisa memotret obyek-obyek menarik yang ada di kota kamu. Bahkan benda-benda yang ada di sekitarmu jika diambil dari angle yang tepat akan menghasilkan foto yang menarik. Kamu bisa mencoba mengirimkan foto-foto hasil jepretan kamu ini berbagai platform yang menyediakan ruang untuk berbagi kreasi.
Jika foto kamu lolos kurasi kamu juga berkesempatan memonetisasi foto karyamu. Setiap kali foto karyamu didownload, kamu akan memperoleh penghasilan. Tentu saja kamu harus berusaha agar foto kamu bagus dan juga unik agar orang tertarik mendownloadnya.
3. Bergabung dalam komunitas
Awalnya mungkin kamu hanya berniat untuk mencari kenalan dan memperluas jaringan pertemanan. Tetapi jika kamu rajin mengikuti kegiatan dengan tekun dan banyak belajar, selalu terbuka peluang untuk mendapatkan penawaran kerja sama.
Bisa saja orang-orang mengenalimu sebagai pribadi yang bisa diandalkan dalam setiap tugas yang diberikan. Maka saat mereka membutuhkan tenaga atau jasa dalam kegiatan weekend yang mereka adakan, kamu adalah orang yang mereka ingat untuk diajak kerja sama.
Itulah tiga ide kegiatan yang dapat kamu lakukan untuk mengisi weekend. Manfaatkan weekend dengan tetap mengutamakan pemenuhan kebutuhan tubuh kamu untuk beristirahat. Jangan sampai kamu memaksakan diri untuk terlalu produktif saat weekend sehingga kelelahan.
Baca Juga
-
3 Kesalahan saat Mengenakan Pakaian Baru di Tempat Kerja
-
3 Kebiasaan Buruk yang Membuat Meja Kerja Kamu Sering Berantakan
-
5 Tips Mengubah Hobi Membuat Buket Bunga Jadi Uang, Berani Coba?
-
3 Ide Hadiah untuk Seorang Backpacker, Pilih yang Praktis!
-
3 Macam Celebrity Worship, Jangan sampai Kebablasan Memuja!
Artikel Terkait
-
7 Ide Dekorasi Natal Anti Mainstream, Bikin Rumahmu Instagramable!
-
Dorong Aktivitas Ekonomi, Pemerintah Kejar Pembangunan KEK dan PSN
-
8 Inspirasi Kado Spesial Hari Guru TK, Dijamin Berkesan!
-
Mandatalam Earth Run 2024: Lari Menuju Bumi yang Hijau Run For Earth" di Podomoro Park, Bandung
-
Rencanakan Liburan Akhir Tahun, Ini Deretan Rekomendasi Aktivitas Seru dengan Tema Menarik
Lifestyle
-
Gambarkan Kepribadian Ceria dan 'Ekstrovert' Lewat Aroma Parfum yang Tepat
-
3 Serum Korea Mengandung Ekstrak Beras, Bikin Kulit Cerah dan Awet Muda
-
Pilihan Hemat nan Bijak! 4 Jenis Barang yang Aman Dibeli Preloved
-
4 Varian Peel Off Mask dari FAV Beauty, Ampuh Atasi Jerawat hingga Penuaan
-
Psikologi Komunikasi, Kunci Sukses dalam Berinteraksi
Terkini
-
Sosok Radojko Avramovic, Pelatih Tersukses di Piala AFF
-
Calvin Verdonk Berharap Jepang Pakai Tim B saat Jamu Timnas Indonesia
-
Ulasan Film Exhuma, Aksi Dua Dukun Muda Menaklukkan Arwah Misterius Penunggu Tanah
-
Kandungan Paraben dalam Kosmetik Dianggap Menyebabkan Kanker, Benarkah?
-
Review Film Do Patti: Ketika Ikatan Saudara Kembar Berubah Menjadi Neraka