Kita tentu ingin teman kita melakukan kebaikan dan terhindar dari keburukan. Namun, sering kali teman kita memiliki kebiasaan buruk yang sering dilakukan. Misalnya suka mabuk-mabukan, meninggalkan ibadah, dan lain sebagainya.
Sebagai teman yang baik, kita harus mau menasihati teman kita agar tidak lagi melakukan keburukan tersebut. Hal ini tentu untuk kebaikan teman kita sendiri.
Namun, menasihati teman bukanlah hal yang mudah. Niat baik kita justru biasanya dianggap sebagai tindakan menggurui, ikut campur, sok suci, dan lain sebagainya. Akibatnya nasihat kita tidak didengarkan dan tidak bermanfaat apa-apa.
Untuk itu, berikut ini adalah 4 tips untuk menasihati teman agar menghindari kebiasaan buruk.
1. Berikan Contoh
Jika ingin orang lain berubah dan tidak melakukan hal buruk, maka kita jangan hanya berbicara saja melainkan harus memberi contoh yang baik. Jika kita hanya banyak bicara namun tidak memberikan contoh, maka orang lain alan menganggap kita hanya bisa bicara saja.
Akibatnya, orang lain tidak akan mengikuti saran atau nasihat yang kita berikan karena menganggapnya sebagai omong kosong belaka.
2. Jangan Memarahi
Jika ingin memberi nasihat kepada teman, maka kita harus menasihatinya dengan cara yang bijak. Sampaikan nasihat tanpa memarahi teman kita karena hal tersebut justru bisa membuatnya menjadi sakit hati.
Jika kita menyampaikannya dengan baik-baik, nasihat kita akan lebih enak didengar dan tidak membuat teman kita menjadi sakit hati atau tersinggung. Dengan demikian, potensi nasihat kita diikuti menjadi lebih besar.
3. Jangan Merasa Paling Benar
Meskipun kita menganggap teman kita melakukan keburukan dan ingin menasihatinya, namun kita jangan jumawa dengan merasa paling benar atau tidak memiliki kesalahan. Kita juga memiliki kesalahan sendiri.
Jika kita menasihati dengan berlagak seperti orang yang tidak memiliki kesalahan, orang lain akan malas mendengarkan nasihat kita. Akibatnya, nasihat kita tidak akan mendapat hasil yang baik seperti yang kita inginkan.
4. Nasihati dengan Konsisten
Menasihati orang lain tidak cukup dengan satu atau dua kali nasihat. Terlebih jika hal tersebut sudah menjadi kebiasaan. Oleh sebab itu, kita harus bisa memberi nasihat secara konsisten. Jangan merasa bosan mrmberi nasihat karena suatu saat mungkin teman kita akan berubah.
Demikian 4 tips yang bisa kita lakukan untuk menasihati teman kita agar menjauhi keburukan. Selalu tebarkan kebaikan, ya!
Baca Juga
-
Bapak Presiden, Buzzer adalah Musuh Besar Pendidikan Kita
-
Juara eAsian Cup, Berikut ini Profil 3 Pemain Timnas eFootball Indonesia
-
Cetak Sejarah, Indonesia Sukses Jadi Juara AFC eAsian Cup Qatar!
-
4 Tips Menghadapi Tahun Politik bagi Generasi Muda, Jangan Asal Ngikut!
-
Profil Evan Soumilena, Pemain Black Steel Papua yang Juga Seorang Polisi
Artikel Terkait
-
Akibat Tidak Mau Mendengarkan Nasihat dalam Buku Rumah Tua di dalam Hutan
-
Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
-
RK Singgung Nasihat Ortu saat Tutup Debat Pamungkas: Jadi Pemimpin untuk Ibadah, Bukan Cari Kekuasaan
-
Komunitas GERKATIN DIY: Perjuangan Inklusi dan Kesehatan Mental Teman Tuli
-
Ulasan Buku 30 Hari Mengubah Kebiasaan Buruk Karya Aisyah Nafiani
Lifestyle
-
4 Rekomendasi OOTD Rora BABYMONSTER yang Wajib Kamu Sontek untuk Gaya Kekinian
-
4 Gaya OOTD Simpel ala Seohyun SNSD, Tetap Fashionable untuk Hangout!
-
4 Rekomendasi Outfit Kasual ala Momo TWICE yang Cocok untuk Hari-Hari Santaimu
-
4 Rekomendasi Mix and Match OOTD Chic ala Miyeon (G)I-DLE, Bikin Penampilan Lebih Modis
-
3 Sheet Mask Mengandung Aloe Vera Ampuh Atasi Sunburn, Harga Mulai Rp5 Ribu
Terkini
-
Janji Menguap Kampanye dan Masyarakat yang Tetap Mudah Percaya
-
Kehidupan Seru hingga Penuh Haru Para Driver Ojek Online dalam Webtoon Cao!
-
Dituntut Selalu Sempurna, Rose BLACKPINK Ungkap Sulitnya Jadi Idol K-Pop
-
Ulasan Film The French Dispact: Menyelami Dunia Jurnalisme dengan Gaya Unik
-
Ulasan Buku Bertajuk Selamat Datang Bulan, Kumpulan Puisi Ringan dengan Makna Mendalam