Salah satu hal yang menjadi tantangan dalam sebuah hubungan adalah ketika kita melihat pasangan kita mengalami kesulitan. Sungguh, mungkin kita akan merasakan apa yang ia rasakan juga. Dan kita rela juga untuk melakukan apapun supaya ia merasa lebih baik.
Terkadang, hal tersebut juga menjadi lebih sulit saat pasangan kita bersikeras tidak menginginkan bantuan. Padahal, ia menjadi stres sendiri. Namun, hal tersebut tidak seharusnya menghentikan kita agar selalu ada untuknya.
Berikut adalah 5 cara membuat pasangan merasa nyaman kembali saat stres melandanya.
1. Berikan dia pelukan
Saat itu mungkin dia stres, tapi yang harus kamu ingat adalah kamu adalah rumahnya. Berikan dia pelukan untuk mengusir pelik yang ia rasakan.
Buat dia merasa tidak sendiri lagi dan kamu akan selalu ada untuknya. Gerakan sederhana ini pasti akan sedikit banyak membantunya meringankan beban yang ia pikul saat itu.
2. Jadilah pendengarnya
Tidak hanya membiarkan dia untuk mencurahkan semua perasaannya padamu saja. Kamu juga harus menjadi pendengar yang baik untuknya.
Buatlah dirinya menjadi nyaman bercerita denganmu. Pahami posisinya dan tempatkan dirimu sesuai posisimu. Pahamilah masalahnya dengan sabar. Jangan sampai kamu keluar kata-kata kasar yang akan menyakitinya.
3. Tanyakan apa yang bisa kamu lakukan
Meskipun kamu mengenal pasanganmu dengan baik, sebaiknya kamu jangan berasumsi mengetahui semua hal tentangnya. Lebih baik tanyakan padanya terlebih dahulu, beberapa hal yang mungkin ia butuhkan. Tanyakan juga, apa yang bisa kamu lakukan untuknya.
4. Tetap positif untuknya
Ketika pasanganmu sudah stres, jangan sampai kamu menambah bebannya dengan kamu yang juga berpikir hal-hal negatif. Sebaiknya, tetaplah menebarkan vibes positif padanya agar ia juga tertular dengan aura positifmu itu.
Ingatkan juga padanya, bahwa kalian memiliki tujuan untuk bersama dan saling melengkapi dalam hidup, terlepas dari segala hal yang menjadi rintangan dalam hubungan kalian.
5. Tetap beri dia ruang untuk sendiri
Ketika kamu menjalin hubungan seseorang, wajar jika kamu memang ingin selalu berada didekatnya. Namun, bisa saja hal tersebut menjadi penyebab stres lho!
Maka dari itu, tetap milikilah waktu dan ruang untuk sendiri. Hal tersebut dapat membantu kalian untuk merasakan bagaimana jika kalian hidup tanpa pasangan. Dan setelah itu, kalian bisa mengevaluasi hubungan kalian agar menjadi lebih baik lagi.
Demikian, 5 cara membuat pasangan merasa nyaman kembali saat stres melandanya. Selamat mencoba menghilangkan stres bersama, ya!
Baca Juga
Artikel Terkait
-
Benarkah Cuci Piring dan Beres-Beres Rumah Bisa Redakan Stres? Cek Faktanya
-
7 Obat Herbal Indonesia yang Terbukti Ampuh Atasi Stres dan Kecemasan
-
Peran Ayah sebagai Kiblat Persepsi Anak Perempuan dalam Memilih Pasangan
-
Mengenal Fangirling Sebagai Coping Mechanism untuk Bertahan Hidup
-
Post-Holiday Blues Hantui Setelah Lebaran? Ini Gejala dan Cara Mengatasinya
Lifestyle
-
4 Tampilan OOTD ala Tzuyu TWICE, Makin Nyaman dan Stylish!
-
4 Padu Padan Kasual Anti Mainstream ala J-Hope BTS, Cocok Buat Daily Style
-
Fresh dan Trendi, Ini 4 Ide Padu Padan OOTD Kasual Sporty ala Yuqi (G)I-DLE
-
Dari Chic sampai Edgy, Intip 4 Daily Outfit Seonghwa ATEEZ Buat Ide Gayamu!
-
Simpel dan Elegan! Begini 4 Gaya Harian Soft Classy ala Kim Ji-yoon
Terkini
-
Mengenal Chika Takiishi, Antagonis Wind Breaker Terobsesi Kalahkan Umemiya
-
Banjir Cameo, 4 Karakter Hospital Playlist Ini Ramaikan Resident Playbook
-
The Help: Potret Kefanatikan Ras dan Kelas Sosial di Era Tahun 1960-an
-
Tertarik Bela Timnas Indonesia, Ini Profil Pemain Keturunan Luca Blondeau
-
Another Simple Favor, Proyek Reuni Anna Kendrick-Black Lively Rilis 1 Mei