"Kamu bisa nggak sih, dengerin aku sekali aja?" Beberapa dari kalian mungkin pernah mendengar kalimat tersebut dari pasangan kalian.
Komunikasi salah sebuah hubungan memang menjadi fondasi penting agar hubungan tetap stabil dan sehat. Ada dua elemen dalam komunikasi yang harus dijalankan dalam sebuah hubungan, yaitu berbicara dan mendengarkan.
Banyak dari kita lebih sering berbicara namun hanya sedikit mendengarkan. Lalu, apakah hal ini yang dilakukan seseorang untuk menjadi pendengar yang baik? Tentunya tidak.
Berikut adalah 5 cara menjadi pendengar yang baik dalam hubungan untuk pasangan.
1. Seringlah menjadi pendengar
Salah satu latihan agar menjadi seorang pendengar yang baik adalah dengan sering mendengarkan. Mungkin kamu suka berbicara, tetapi jangan lupa untuk menjadi pendengar juga.
Tidak ada salahnya ketika kamu harus menurunkan sedikit egomu dan memperbanyak kesabaran untuk menjadi pendengar yang baik. Jika hal tersebut sering kamu latih, maka secara alami kamu akan menjadi pendengar yang baik untuk pasanganmu saat ia berbicara.
2. Berkomunikasi dua arah
Seperti yang telah disebutkan sebelumnya bahwa komunikasi dua arah merupakan hal penting. Dalam suatu hubungan, seringkali masalah komunikasi ini yang menyebabkan konflik-konflik hubungan bermunculan.
Maka dari itu, menjaga komunikasi dua arah antarpasangan penting untuk dilakukan agar hubungan menjadi lebih baik dan minim konflik.
3. Jangan suka menyela
Menyela pembicaraan bukanlah perilaku yang baik. Tidak hanya dengan pasangan, tetapi menyela pembicaraan kepada orang lain pun harus kita hindari.
Maka, ketika pasangan sedang mengutarakan perasaannya, tunggulah hingga selesai. Baru setelah itu kamu dapat menanggapinya. Hal ini karena ketika kita suka menyela, sikap tersebut sebenarnya menunjukkan bahwa kita adalah seorang yang kasar saat berbicara.
4. Harus selalu bersabar
Sabar adalah salah satu modal terbaik untuk menjadi pendengar yang baik. Kesabaran ini tentunya harus kita miliki dalam jumlah yang sangat banyak, apalagi setiap pasangan kita sedang mengeluhkan sesuatu yang terjadi padanya. Untuk melatih kesabaran ini, dapat kita lakukan dengan berlatih pernapasan.
5. Berikan tanggapan yang baik
Sebagai pendengar yang baik, kita juga harus responsif. Dalam hal ini responsif bukan berarti mudah menghakimi saja. Akan tetapi, kamu harus menjawab pertanyaan dengan berhati-hati sesuai apa yang pasanganmu tanyakan.
Terkadang, menjawab dengan kata 'ya' atau 'tidak' saja itu tidak cukup. Maka libatkan dirimu dalam percakapan dua arah dengannya.
Demikian 5 cara menjadi pendengar yang baik dalam hubungan untuk pasangan. Selamat mencoba!
Tag
Baca Juga
Artikel Terkait
-
Selain Donatur Dilarang Ngatur: Apakah Pria Harus Kaya untuk Dicintai?
-
Didit Sowan ke Megawati, Ahmad Basarah Bocorkan Hubungan Rahasia Keluarga Prabowo-Mega
-
Makin Ugal-ugalan, Justin Hubner Terlihat Lakukan Video Call dengan Jennifer Coppen: Bikin Nyengir!
-
Mengapa Pasangan Bahagia Pun Bisa Berselingkuh?
-
Cara PHK Dinilai Kontroversial, PT Avo Innovation Technology Beri Tanggapan
Lifestyle
-
Jadi Ibu Bijak, Ini 5 Tips Kelola Uang THR Anak
-
4 Skincare dengan Cactus Extract, Rahasia Hidrasi Kulit Tanpa Lengket!
-
4 Padu Padan Outfit Girly ala Wonyoung IVE, Cocok untuk Gaya Sehari-hari
-
5 Serum Vitamin C dengan Formula Stabil, Cerahkan Kulit Tanpa Iritasi!
-
4 Tips Kelola THR, Cara Cerdas Supaya Uang Gak Cepat Habis!
Terkini
-
Webtoon My Reason to Die: Kisah Haru Cinta Pertama dengan Alur Tak Terduga
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
3 Tahun Hiatus, Yook Sung Jae Beberkan Alasan Bintangi 'The Haunted Palace'
-
Review Novel 'Kokokan Mencari Arumbawangi': Nilai Tradisi di Dunia Modern
-
Hanya 4 Hari! Film Horor Pabrik Gula Capai 1 Juta Penonton di Bioskop