Mempunyai permasalahan rambut rontok? Selain dapat mengganggu penampilan, rambut rontok juga bisa menjadi sebuah pertanda jika kamu kekurangan nutrisi tertentu, loh. Untuk mengatasi hal tersebut, selain mengonsumsi makanan yang sehat dan juga bergizi serta diimbangi dengan berolahraga secara teratur, kamu juga dapat memakai hair tonic untuk rambut rontok.
Hair tonic merupakan produk perawatan rambut yang mempunyai fungsi utama untuk melembapkan kulit kepala dan juga rambut tanpa membuatnya nampak lepek, sehingga dengan mudah dapat di atur atau styling. Hair tonic biasanya memiliki kandungan sedikit minyak, alkohol, witch hazel maupun astringen lain yang akan mencegah rambut kamu menjadi lepek meski ada minyak yang melembapkan.
Merangkum dari Sehatq, My-best.id dan Diary.marshabeauty, berikut ini beberapa daftar hair tonic untuk mengatasi rambut rontok:
1. NR Hair Tonic
Produk pertama yang bisa kamu coba untuk mengatasi rambut botak yaitu dengan menggunakan hair tonic dari NR. Produk yang satu ini memang sangat sangat populer di Indonesia dan juga diyakini menjadi salah satu produk untuk perawatan rambut yang terbaik dan bagus. NR hair tonic ini bisa membantu untuk menjaga rambut kamu supaya menjadi sehat, berkilau, indah, nan kuat.
Selain itu, hair tonic ini juga tidak hanya berfungsi untuk membantu menjaga rambut supaya sehat dan kuat saja loh, tetapi juga dapat merangsang pertumbuhan rambut dengan cepat. Sehingga bagi kamu yang sering kali mengalami kerontokan pada rambut dan ingin menumbuhkan rambut bisa menggunakan produk NR hair tonic ini.
Hair tonic NR ini juga bisa kamu gunakan untuk kulit kepala yang berminyak dan juga kering, serta juga bisa mengatasi permasalahan lainnya seperti ketombe. Bahkan NR hair tonic ini juga mampu untuk membasmi jamur yang menjadi penyebab ketombe, karena produk ini mempunyai kandungan zat aktif octopirox-nya.
2. Garnier Neril Anti-Loss Guard Tonic
Kulit kepala yang kurang terawat akan membuat nutrisi sulit untuk masuk dan hal itu bisa memicu rambut menjadi rontok. Nah, produk yang mengandung bahan alami seperti tonik ini sangat baik untuk merawat pembuluh kapiler yang ada di kulit kepala.
Selain itu, produk ini juga memiliki vitamin dan protein yang sangat dibutuhkan oleh kulit kepala. Oleh karena itu, produk yang satu ini sangat direkomendasikan untuk kamu yang ingin mengatasi rambut rontok dengan bahan alami.
3. Makarizo Daily Redensifying Hair Tonic Spray
Hair tonic dari Makarizo ini sudah sejak lama dikenal ampuh untuk membantu menjaga kesehatan rambut. Bahan alami yang terkandung didalamnya, seperti lidah buaya dan juga ginseng mampu menyerap ke kulit kepala dan juga memperkuat akar rambut sehingga bisa mencegah penipisan maupun kerontokan pada rambut.
Produk dari Makarizo ini juga dilengkapi dengan menthol yang akan memberikan sensasi dingin pada kulit kepala, sehingga akan memberikan efek nyaman ketika digunakan.
Nah, itulah tadi beberapa daftar hair tonic yang bisa kamu coba untuk mengatasi permasalahan rambut rontok. Semoga bermanfaat.
Baca Juga
-
6 Rekomendasi Buku Bacaan yang Menginspirasi dan Mendidik
-
4 Keindahan Tersembunyi dalam Barang-Barang Vintage
-
Kurang Bergerak? Berikut Deretan Cara yang Membantumu Supaya Tidak Mager!
-
Spider-Man: Across the Spider-Verse, Petualangan Melintasi Dimensi
-
7 Tips Belanja Murah di Tempat Wisata untuk Liburan yang Hemat
Artikel Terkait
-
5 Sunscreen Mencerahkan Wajah, Harga Murah Meriah Mulai Rp30 Ribuan
-
Daftar Perawatan yang Perlu Dilakukan Kendaraan Komersial Pasca Momen Mudik Lebaran
-
Ria Ricis Nangis Duit Rp170 Juta Melayang buat Perawatan Kecantikan: Tanpa Aku Sadari, Ketiup Angin
-
7 Rekomendasi Sunscreen Harga Rp50 Ribuan, Murah tapi Kualitasnya Tak Murahan
-
Mengintip Perawatan Wajah Wulan Guritno, Pantas Terlihat Awet Muda di Usia 44 Tahun
Lifestyle
-
Biar Makin Fresh di Weekend, Sontek 4 Outfit Lucu ala Kim Hye Yoon!
-
Anti Ribet, Ini 4 Ide Outfit Harian Cozy ala Siyoon Billlie yang Bisa Kamu Tiru
-
4 Gaya Kasual Kekinian ala Choi Jungeun izna yang Menarik untuk Disontek
-
Anak Hukum tapi Stylish? 5 Look Simpel tapi Classy ala Ryu Hye Young
-
4 Look Girly Simpel ala Punpun Sutatta, Cocok Buat Hangout Bareng Bestie
Terkini
-
Lucunya Hantu Pemula Berjuang Takuti Manusia di Film Dead Talents Society
-
Review Film Without Arrows: Dokumenter yang Diam-Diam Menancap di Hati
-
Pilih Tekuni Musik Trot, Sungmin Super Junior Tinggalkan SM Entertainment
-
Manusia Is Value Ekonomi, Bukan Sekadar Objek Suruhan Kapitalisme
-
Sindrom Marie Antoniette: Karakter Anime Berambut Putih Ini Punya Trauma!