Scroll untuk membaca artikel
Candra Kartiko | Zakiy Marenda
ilustrasi aura pada seseorang (Pexels/Mikhail_Nilov)

Hilangnya aura pada wajah tentunya akan menjadi sebuah masalah bagi kaum wanita. Kamu tidak akan terlihat menarik walaupun telah berdandan dengan sangat cantik. Lalu, apa sih yang menjadi penyebab aura pada wajah menjadi hilang? Sangat penting untuk diketahui apa saja penyebab aura wajah hilang, sehingga kamu bisa mencegahnya. 

Merangkum dari beberapa sumber, berikut ini ada beberapa penyebab aura wajah hilang yang bisa kamu ketahui:

1. Kesalahan masa lalu

Kesalahan di masa yang lampau akan menyebabkan aura tidak terpancar atau bahkan aura akan berubah menjadi gelap.

Kesalahan ini sangat erat kaitannya dengan perbuatan kepada orang lain selama hidup. Ketika merugikan orang lain, maka secara alami tubuh akan mengeluarkan sebuah energi negatif yang dapat membuat aura positif menjadi tidak terpancar.

2. Putus Asa

Faktor mental juga menjadi salah satu penyebab aura wajah menjadi hilang yang paling sering terjadi. Seseorang aura wajahnya yang tertutup karena biasanya dia merasa kurang percaya diri, ragu-ragu, minder, bahkan merasa mudah sekali berputus asa dan lain sebagainya yang pada akhirnya menjadi penyebab tertutupnya aura pada wajahnya.

Harus kamu ketahui bahwa keadaan mental yang buruk dapat menghasilkan sebuah energi negatif pada diri seseorang. Dimana energi negatif tersebutlah yang nantinya akan menjadi menyebabkan tertutupnya aura pada wajah seseorang.

3. Penyakit hati

Setiap manusia mempunyai sifat buruk seperti berburuk sangka, marah, iri, dendam, berbohong, fitnah, dan lain sebagainya.

Penyakit hati seperti tersebut akan mempengaruhi aura yang terpancar. Apabila penyakit semakin banyak, maka aura baik menjadi tidak akan terpancar.

4. Stres

Ketika seseorang mempunyai beban pikiran yang sangat menumpuk, maka tidak jarang dia akan mengalami stres. Masalah seperti banyaknya rutinitas sehari-hari, mengalami banyak masalah dan juga tekanan bisa menyebabkan stres. Stres tentunya tidak baik bagi kesehatan, juga kecantikan. Selain bisa dengan mudah terserang suatu penyakit, stres juga akan mempengaruhi kecantikan pada seorang wanita.

5. Pelit Senyum

Banyak sekali wanita yang mempunyai paras cantik, namun sangat susah sekali untuk tersenyum. Dimana wanita dengan sifat seperti ini kecantikannya akan menjadi memudar di hadapan orang banyak. Jika diibaratkan, senyum merupakan sebuah pemanis untuk wajah. Seorang wanita yang mudah sekali untuk tersenyum akan nampak lebih cantik dan juga manis.

6. Mudah Marah

Apakah kamu mudah marah? Tahukan kamu bahwa mudah marah bisa menjadi salah satu penyebab aura wajah menjadi menghilang. Menurut sebuah penelitian, dibandingkan dengan laki-laki wanita lebih mudah untuk marah. Hal ini disebabkan karena sebuah hormon. Emosi pada seorang wanita bisa berubah-ubah dan juga tidak stabil. Wanita yang lebih mudah marah, biasanya mempunyai raut wajah yang terlihat lebih tua.

Nah, itulah tadi beberapa penyebab aura pada wajah seseorang menjadi hilang, semoga bermanfaat.

Zakiy Marenda