Merasa sangat lelah tanpa tahu penyebabnya merupakan salah satu tanda bahwa kita kehabisan energi. Asupannya bukan hanya makan dan karbohidrat, tapi juga berkaitan dengan mental. Untuk menghindari pemborosan energi, ada baiknya mulai sekarang kita menghentikan 3 kebiasaan buruk di bawah ini yang sering kali kita lakukan.
1. Berpikir berlebihan untuk hal yang tidak pasti
Masih banyak hal yang masih remang-remang dan belum jelas bagaimana nantinya. Jika kita terlalu berlebih memikirkannya, sudah tentu energi kita akan cepat habis. Memikirkan hal itu membuat kita justru merasa cemas dan takut.
Oleh sebab itu, jangan terlalu membiarkan dirimu memikirkan hal-hal yang di luar kendalimu. Tidak semuanya harus kamu urus dan tidak semuanya harus kamu tanggung jawabi. Rilekskan pikiranmu dan jangan terlalu jatuh ke dalam pikiran yang belum tentu menjadi kenyataan.
2. Berada di lingkungan yang berbeda energi
Maksudnya yaitu saat kita memaksakan diri berada di lingkungan yang sebenarnya tidak cocok untuk kita. Memiliki banyak perbedaan dan juga sudut pandang. Tapi lain halnya jika itu adalah lingkungan yang baik-baik, jika kita berada di dalamnya energi kita justru bertambah, bukan berkurang.
Jika kamu memang merasa tidak nyaman, jangan memaksa diri untuk tetap stay. Jika lebih baiknya tidak pergi, setidaknya kamu tidak terlalu mengikutinya. Beri batasan yang jelas apa yang sebenarnya memang cocok untukmu.
3. Terlalu sering bermain ponsel
Berkali-kali kamu mungkin mendengar pernyataan ini terlalu sering. Tapi nyatanya memang demikian. Saat kita terlalu sering memfokuskan diri di depan gawai, waktu sendiri dan waktu rileks kita justru menjadi berkurang.
Bermain media sosial tidak sepenuhnya memberikan hiburan. Kadang justru membuat kita menjadi was-was. Jadi, ada batasan waktunya untuk bermain ponsel. Hal ini juga menjadi salah satu hal penting mengapa kita tidak boleh terlalu lama bermain ponsel.
Energi yang terkuras bisa memberikan dampak negatif, seperti kelelahan, hilangnya semangat, dan juga menjadi lebih mudah emosi. Jika kita tidak bisa mengontrol emosi kita, hal ini justru berdampak buruk bagi orang-orang sekitar. Jangan sampai kita melakukannya, ya.
Baca Juga
-
Fakta Menarik dari 'Smugglers', Film Baru Korea yang Penuh Bintang Korea
-
Disney Rilis 'Haunted Mansion' Tayang Juli di Bioskop, Moviegoer Merapat!
-
Film 'Galaksi' Adaptasi Wattpad Tayang di Bioskop Agustus 2023, Sudah Siap?
-
Rumbling Lanjut, Attack on Titan Final Season Tayang Musim Gugur Mendatang!
-
Doraemon Nobita's Sky Utopia Hadir di Bioskop Indonesia Bulan Juli Ini!
Artikel Terkait
-
Electricity Connect 2024 Siap Digelar, Momentum Kolaborasi untuk Transisi Energi
-
Cara SIG Turunkan Emisi Karbon, Manfaatkan Limbah Jadi Energi Bersih
-
Pelantikan PUSPINEBT ICMI Dorong Pengembangan Energi Baru Terbarukan untuk Pembangunan Ekonomi Berkelanjutan
-
Potret Aksi Tuntut Penghentian Proyek Energi Fosil di Indonesia
-
Dari COP29 Azerbaijan, PLN Boyong 5 Kerja Sama Strategis untuk Transisi Energi di Tanah Air
Lifestyle
-
3 Exfoliating Toner Mengandung Salicylic Acid, Ampuh Hempaskan Bruntusan
-
Prediksi Trend Fashion 2025: Angkat Isu Lingkungan, Gender hingga Teknologi
-
3 Pelembab Panthenol untuk Redness dengan Harga Terjangkau, Cuma Rp48 Ribu
-
Rentan Harapan Palsu, Mengapa Praktik Ghosting Marak di Aplikasi Kencan?
-
Tampil Elegan dan Chic, Yuk Sontek 4 Gaya Mid-Formal ala Honey Lee!
Terkini
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Cetak 2 Gol, Bukti "Anak Emas" Tak Sekadar Julukan bagi Marselino Ferdinan
-
Nissa Sabyan dan Ayus Resmi Menikah Sejak Juli 2024, Mahar Emas 3 Gram dan Uang 200 Ribu
-
Ulasan Buku Sabar, Syukur, dan Ikhlas: Kunci Sukses Bahagia Dunia Akhirat
-
Spoiler! Hunter X Hunter Chapter 403: Balsamilco vs Pangeran Halkenburg