Diputuskan oleh pacar adalah hal yang mengejutkan, tentunya. Banyak dari kita yang akhirnya memohon untuk kembali, sayangnya dalam posisi tersebut permohonan tersebut tidak akan menjadi berarti.
Diputuskan oleh pacar dengan tiba-tiba memang hal yang sulit untuk diterima. Namun, kita tetap harus menyikapinya dengan bijaksana. Seperti apa pun perasaanmu saat itu, kamu tetap harus berusaha untuk menjaga harkat dan martabat dirimu dengan baik.
Berikut ini merupakan beberapa hal yang bisa kamu lakukan.
1. Iyakan
Kamu harus menerima keputusan tersebut dengan mengiyakan. Karena seharusnya, perpisahan menjadi keputusan dua orang, harus menjadi kesepakatan. Sayangnya, tidak semua orang punya kesadaran diri untuk melibatkan pasang ketika ingin putus. Banyak yang masih semau dan seenaknya sendiri.
Mengiyakan keputusan dari pacar, adalah bentuk kesepakatan yang kamu wujudkan. Tidak mudah, dan butuh hati yang tegar nan kuat. Namun dengan mengiyakan, artinya kamu telah bisa menghargai kemauan orang lain sekalipun tidak sesuai dengan yang kamu inginkan.
2. Menanyakan alasan
Meskipun tidak harus, tapi kamu punya hak untuk menanyakan alasan. Ketika kamu telah mengiyakan, maka kamu berhak mengetahui apa penyebab yang membuat kekasihmu ingin melepaskan hubungannya denganmu.
Dengan mengetahui alasan, maka perpisahan itu akan menjadi suatu hal yang jelas. Sekalipun itu disebabkan karena kesalahanmu, maka kamu menjadi bisa belajar dari kesalahan tersebut.
3. Hindari dendam
Alangkah lebih baik setelah kamu mengiyakan perpisahan tersebut, maka kamu tidak menyimpan dendam di dalam hati. Memang, sakit itu tentu butuh waktu yang tidak sebentar untuk sembuh. Tapi, kamu harus punya kelapangan hati dan kesadaran diri bahwa dia memang bukan yang terbaik.
Dendam tidak akan mengembalikan hubunganmu dengannya yang sudah berpisah, yang sudah terpecah. Dendam justru hanya bisa membuatmu dipengaruhi oleh penyakit hati seperti iri dan dengki.
4. Tegas
Ketika kamu mengiyakan untuk putus, maka kamu harus punya ketegasan dalam mengambil tindakan tersebut, termasuk dalam menanggung konsekuensi dan risikonya.
Memutuskan hubungan dengannya termasuk kamu harus membatasi diri bahkan menghentikan komunikasi. Hal itu akan membuat kamu lebih dewasa dalam bersikap dan mengambil keputusan.
Itu dia beberapa hal yang bisa kamu lakukan saat tiba-tiba diputuskan oleh pacar. Semoga tulisan ini membantumu untuk menjadi seseorang yang lebih baik dan bijak, ya!
Baca Juga
-
Cuma Butuh HP, 5 Aplikasi Ini Bisa Bantu Catat Keuangan Usaha Sendiri
-
Fenomena Mager di Pertengahan Ramadan, Ini 4 Penyebabnya!
-
5 Langkah Jitu agar Keuangan UMKM Tetap Sehat di Bulan Ramadan
-
5 Tips Ramadan Produktif ala Gen Z : Tetap Aktif Ibadah Maksimal!
-
Mau Tajir Mendadak? Ini 5 Bisnis Ramadan yang Selalu Laris Manis!
Artikel Terkait
-
4 Usaha Menjaga Diri ketika Didekati Pacar orang
-
5 Ide Kejutan yang Bisa Kamu Berikan kepada Kekasih
-
Viral Wanita Temani Pacar Jualan di Angkringan, Publik Salut: Sekarang Jarang yang Begini
-
4 Cara Membujuk Pacar yang Sedang Marah
-
Fakta Rifqil Muslim, Suami Ning Imaz yang Dituding Tak Tegas usai Eko Kuntadhi Meminta Maaf karena Hina Istrinya
Lifestyle
-
4 Padu Padan OOTD ala Soobin TXT yang Anti Gagal Bikin Gaya Makin Keren!
-
4 Padu Padan Gemes OOTD Putih ala Rei IVE, Bikin Tampilan Tak Membosankan Lagi
-
Tampil Girly Seharian dengan 6 Inspirasi Outfit Dress ala Eca Aura
-
Boyfriendable! Ini 4 Ide Daily Style ala Cha Eun Woo yang Kece Buat Ditiru
-
Tampil Menawan Lewat 4 Ide OOTD Elegan ala Shin Se Kyung Ini
Terkini
-
Netflix Buka Suara Soal Yeji ITZY Gabung Alice in Borderland Season 3
-
4 Klub Unggas Sudah Berjaya di Tahun 2025, tapi Masih Ada Satu Lagi yang Harus Dinantikan!
-
Haechan akan Merilis Lagu The Reason I Like You, OST Second Shot At Love
-
Film Animasi KPop Demon Hunters Umumkan Jajaran Pengisi Suara dan Musik
-
Wacana BRI Liga 1 Tambah Kuota 11 Pemain Asing, Ini 3 Dampak Negatifnya