Apakah kamu pernah menerima sebuah curhatan dari seorang teman? Bagi seorang manusia, memiliki permasalahan dalam hidup bukanlah sesuatu yang aneh. Setiap orang sangat mungkin untuk memiliki permasalahan pribadi. Namun, sebagai seseorang yang mendengarkan sebuah curhatan, mungkin kamu akan dihadapi sebuah kesulitan untuk menyikapinya. Oleh karena itu, kamu bisa simak 3 tips di bawah ini agar dapat menyikapi sebuah curhatan dari seorang teman dengan baik.
1. Mendengarkan Terlebih Dahulu
Saat seseorang menceritakan cerita atau permasalahan pribadinya, mereka cenderung memberikan banyak kepercayaan kepada orang yang mendengarkan. Maka dari itu, kamu dapat memulai dengan mendengarkan keseluruhan ceritanya terlebih dahulu dan tidak memberikan penilaian sepihak dengan cepat.
Sebagai seorang teman, sangat memungkinkan bagi kamu untuk memihak teman kamu saat teman kamu menceritakan ceritanya. Padahal, belum tentu teman kamu yang benar dan belum tentu juga ia menceritakan keseluruhan cerita. Jangan banyak bertanya pertanyaan-pertanyaan yang menjurus karena dapat sangat memengaruhi cerita asli yang akan diceritakan oleh temanmu.
2. Menawarkan Bantuan
Saat kamu yakin bahwa melalui cerita temanmu ia membutuhkan sebuah bantuan, jangan langsung membantunya. Sebaiknya, kamu memberikan sebuah tawaran terlebih dahulu untuk membantunya. Saat temanmu menerima, kamu bisa mulai membantu teman kamu sesuai dengan kemampuan yang kamu miliki. Hal ini dikarenakan, banyak orang yang hanya ingin meluapkan cerita dan permasalahannya tanpa membutuhkan sebuah solusi. Ia hanya ingin mengeluarkan hal-hal yang membuat dirinya tidak nyaman jika disimpan sendiri.
3. Tidak Membandingkan
Hal yang paling banyak tidak disukai dari orang yang mengeluarkan cerita atau permasalahannya adalah adanya pembanding yang mungkin muncul. Meskipun bagimu permasalahan temanmu tidak terlalu berat, namun, jangan pernah bandingkan dengan masalah lainnya. Sebab, kemampuan seseorang pastilah berbeda-beda. Jika menurutmu permasalahan temanmu tidaklah begitu berat, belum tentu temanmu merasakan hal yang sama. Bisa saja hal tersebut adalah masalah yang sangat besar baginya.
Bagaimana? Apakah kamu pernah melakukan tips di atas saat mendapati temanmu berbagi cerita atau permasalahan hidupnya dengan kamu?
Baca Juga
-
4 Tips Cara Belajar Efektif Tanpa Bimbel yang Wajib Kamu Coba
-
3 Tips Rencanakan Liburan Hemat, Manfaatkan Promo Aplikasi Travel!
-
4 Tips Mengolah Uang Lewat Investasi, Wajib Diketahui Sebelum Terjun
-
3 Tips Ampuh Belajar 'Conversation' dalam Bahasa Inggris, Sudah Tahu?
-
3 Tanda Kamu Terjebak dalam Toxic Productivity, Jangan Keliru!
Artikel Terkait
-
Tips Cerdas Mencuci Pakaian dengan Mesin Cuci: Hemat Waktu, Hasil Bersih Sempurna
-
Cara Julie Estelle Pilih Busana Musim Hujan Biar Tetap Stylish, Baju Wajib Lengan Panjang?
-
Jangan Berteduh di Bawah Pohon Saat Hujan! Ini Bahayanya
-
Bukan Cuma Mobil Curhat, Begini Janji Manis RK buat Tangani Stres Warga Jakarta
-
Stop! Jangan Biarkan Dasbor Mobil Rusak, Ini Cara Perawatan yang Benar
Lifestyle
-
Viral Earbuds Berdarah, Ini Batas Aman Volume untuk Mendengarkan Musik
-
4 Gaya Fashion Youthful ala Kim Hye-jun yang Ideal untuk Acara Mid-Forma
-
3 Rekomendasi Serum yang Mengandung Buah Nanas, Ampuh Cerahkan Kulit Kusam
-
4 Rekomendasi OOTD Kasual Ryu Hye Young, Bikin Tampil Lebih Trendy Saat Hangout
-
3 Exfoliating Toner Mengandung Salicylic Acid, Ampuh Hempaskan Bruntusan
Terkini
-
Tren Childfree di Indonesia Melonjak, Sejauh Mana Negara Hadir?
-
Gagal Ikuti Tim Putra, Timnas Futsal Putri Raih Juara ke-3 di Ajang AFF Cup
-
Berani Menceritakan Kembali Hasil Bacaan dalam Buku Festival Buku Favorit
-
Ulasan Buku Apakah Aku yang Biasa-Biasa Ini Bisa Berbuat Hebat Karya Miftahuddin
-
Bittersweet Marriage: Jodoh Jalur Hutang, 'Sampai Hutang Memisahkan Kita!'