Scroll untuk membaca artikel
Hikmawan Firdaus | Mutami Matul Istiqomah
ilustrasi seseorang sendirian.[Pexels.com/Anastasia Shuraeva]

Kesepian merupakan salah satu masalah yang sering terjadi kepada banyak orang. Setiap orang bisa mengalaminya, tidak peduli pria maupun wanita, tua maupun muda. Selain itu, kesepian juga bisa muncul begitu saja tanpa aba-aba terlebih dahulu. Hal ini juga tidak melulu sejalan dengan keramaian atau banyaknya orang yang ada di sekitar kita.

Meskipun secara sederhana kesepian adalah merasa sepi. Namun pada permasalahannya kesepian lebih kepada merasa sepi karena merasa terasing, hampa, serta tidak diinginkan. Jadi hal ini tidak selalu terjadi saat tidak ada orang lain di sekitar kita. Bisa saja kita merasa kesepian meskipun di sekitar kita sedang ramai dan banyak orang. Namun karena kita merasa terasing dalam keramaian tersebut, maka kita akan merasa kesepian.

Kesepian bisa terjadi karena sifat alamiah manusia yang tidak bisa hidup tanpa orang lain. Jadi kita memerlukan teman untuk tempat berkeluh kesah dan kain sebagainya. Jarang disadari, rasa kesepian yang muncul bisa berdampak buruk pada kesehatan mental, misalnya menjadi stress hingga depresi. Untuk itu, kita harus segera menyadarinya agar dapat segera diatasi.

Berikut ini adalah 5 tanda kita sedang merasa kesepian.

1. Jenuh dan Bosan

Tanda yang paling sering dan mudah muncul adalah perasaan jenuh dan bosan. Kita akan tidak bergairah melakukan berbagai hal yang menjadi rutinitas kita. Hal ini dikarenakan tidak ada orang yang menjadi teman untuk berkeluh kesah atau sekadar bercerita. Tidak adanya teman juga membuat suasana menjadi membosankan.

2. Merasa Stress

Jika kita merasa kesepian maka kita juga akan mudah mengalami stress. Hal ini dikarenakan kita tidak memiliki teman yang bisa menjadi tempat berkeluh kesah, akibatnya kita menanggung berbagai permasalahan sendiri. Selain itu, tidak adanya teman juga bisa menimbulkan masalah yang membuat stress itu sendiri.

3. Sering Merasa Cemas

Tidak adanya orang lain yang menjadi teman juga akan membuat kita cemas. Karena seringkali kehadiran teman akan saling menguatkan atau setidaknya menenangkan. Jika tidak ada teman, maka akan sering timbul kekhawatiran atau rasa cemas dalam diri kita.

4. Banyak Merenung

Karena tidak adanya teman untuk berbagi dan berkeluh kesah, maka orang yang kesepian akan melampiaskannya dengan merenung. Hal ini tidak masalah jika masih dalam batas wajar. Namun jika berlebihan, maka bisa menimbulkan masalah seperti stress hingga merasa insecure.

5. Rindu dengan Orang Tertentu

Rasa kesepian juga bisa ditunjukkan dengan rasa rindu dengan orang lain. Misalnya dengan teman yang sudah lama tidak bertemu. Hal ini karena kita tidak ada orang lain yang menemaninya saat itu.

Demikian 5 tanda atau ciri-ciri kita sedang merasa kesepian. Pernah mengalaminya?

Mutami Matul Istiqomah