Memiliki sifat kedewasaan sangatlah penting dimiliki tiap manusia. Dengan kedewasaan yang baik tentu dapat menghadapi berbagai rintangan dan hambatan yang makin rumit. Hanya sifat kedewasaan yang mampu menghadapi problem hidup dan tantangannya yang kadang membingungkan.
Sifat kedewasaan tidak melulu dilihat dari segi segi umur, tetapi mesti juga dilihat kedewasaan mentalnya. Artinya ada aspek lain yang perlu untuk diingat, termasuk aspek psikologinya. Mengutip dari akun instagram @mudahbergaul, berikut setidaknya ada empat tanda kalau kamu belum dewasa dari segi psikologis.
1. Suka asal ambil keputusan
Biasanya akan membuat keputusan hanya karena emosi sesaat saja tanpa mikir panjang terlebih dahulu. Tentu ini bisa mengundang rasa sesal. Keputusan yang diambil dengan asal-asalan bisa hanya merugikan diri sendiri dan sulit untuk berkembang.
2. Tidak bertanggungjawab
Orang yang tidak bertanggungjawab baik untuk diri sendiri maupun bagi orang lain jelas menandakan tidak memiliki kedewasaan. Kalau ada masalah masih suka kabur, tidak mau diselesaikan, dan maunya hanya ingin dilupakan saja. Pada kondisi ini menandakan belum berani untuk mengakui kesalahan dan belum berani untuk meminta maaf.
3. Belum bisa kontrol emosi
Masih suka bertindak, berkata-kata, dan melakukan sesuatu hanya karena emosi sesaat saja. Biasanya ini suka mendatangkan banyak penyesalan. Emosi yang tidak bisa terkontrol jelas sulit memandang persoalan secara menyeluruh.
4. Belum bisa menerima kenyataan
Tanda selanjutnya orang yang belum memiliki kedewasaan dengan belum bisa menerima kekurangan, kegagalan, kesalahan, kenyataan pahit, dan masa lalu. Bahkan sampai ada yang benci diri sendiri karena hal-hal tersebut.
Orang yang belum bisa menerima kenyataan ujungnya akan merasakan kegelisahan dan kepusingan sendiri. Artinya akan selalu dihadapkan pada trauma negatif yang tidak bisa membuat diri bisa berkembang.
Nah, itulah 4 tanda kalau kamu belum dewasa dari segi psikologis dan semoga saja kita semua dapat mengecek diri sendiri apakah kita sudah dewasa yang bukan karena segi umur? Tips agar bisa menjadi dewasa secara psikologis dengan belajar lebih mendalam tentang emosi manusia, belajar menerima kenyataan, dan belajar untuk bertanggungjawab.
Baca Juga
-
Kolaborasi Tim Peserta Pilkada Polewali Mandar 2024 Melalui Gerakan Pre-Emtif dalam Pencegahan Politik Uang
-
Estafet Jokowi ke Prabowo, Bisakah Menciptakan Rekrutmen Kerja yang Adil?
-
6 Alasan Kenapa Banyak Orang Lebih Memilih WhatsApp Dibanding yang Lain
-
6 Pengaturan di Windows yang Dapat Memaksimalkan Masa Pakai Baterai Laptop
-
7 Fitur Keamanan Android yang Bisa Lindungi Data Pribadi Kamu
Artikel Terkait
-
5 Keuntungan Tanda Tangan Digital untuk Bisnis Anda!
-
Kenali Tanda Selesai Haid Menurut Syariat Islam, Agar Bisa Segera Bersuci dan Beribadah
-
Psikologi Feminisme di Buku Ada Serigala Betina dalam Diri Setiap Perempuan
-
Tips Menghindari Kesalahan karena Tidak Memperhatikan Detail Penting
-
Ulasan Novel Logika Asa, Perjuangan Diri di Tengah Tuntutan Keluarga
Lifestyle
-
3 Rekomendasi Two Way Cake Lokal dengan Banyak Pilihan Shade, Anti-Bingung!
-
4 Daily OOTD Simpel nan Modis ala Chae Soo-bin untuk Inspirasi Harianmu!
-
3 Peel Off Mask yang Mengandung Collagen, Bikin Wajah Glowing dan Awet Muda
-
Dari Kafe hingga Mall! 4 Outfit Hangout ala Bua Nalinthip yang Mudah Ditiru
-
4 Tisu Penghapus Makeup yang Praktis dan Travel Friendly, Dijamin Bersih!
Terkini
-
Review Film Heretic, Hugh Grant Jadi Penguji Keyakinan dan Agama
-
Inspiratif! Ulasan Buku Antologi Puisi 'Kita Hanya Sesingkat Kata Rindu'
-
4 Rekomendasi Lagu Romantis Jadul Milik Justin Bieber, Ada Tema Natal!
-
Review Film Totally Killer: Mencari Pembunuh Berantai Ke Masa Lalu
-
Review Film Aftermath, saat Terjadi Penyanderaan di Jembatan Boston