Komunikasi menjadi salah satu faktor penting dalam keberlangsungan sebuah hubungan. Dengan komunikasi yang berjalan dengan lancar, sebuah hubungan lebih mudah untuk dipertahankan.
Namun, siapa sangka kalau masih banyak pasangan yang salah dalam menerapkan komunikasi antara satu sama lain. Komunikasi tersebut tidak membuat suatu hubungan menjadi lebih hangat, melainkan justru terkesan membosankan.
Nah, berikut ini merupakan beberapa kesalahan dalam berkomunikasi yang membuat pasangan menjadi bosan. Simak, yuk!
1. Menghubungi kalau ada perlu
Misalnya ketika kamu meminta tolong kepada pasangan untuk diantar atau dijemput, meminjam uang, dan beberapa hal semacam itu yang lainnya.
Menghubungi kalau hanya ada maunya saja membuat pasangan akan merasa dimanfaatkan atau sekadar dicari ketika dibutuhkan. Oleh karenanya, kamu harus berusaha untuk menghindari cara berkomunikasi yang satu ini.
2. Tidak ada kemauan memulai pembicaraan
Selanjutnya tidak adanya kemauan untuk memulai pembicaraan. Sehingga baik kamu maupun pasangan saling mengandalkan, saling menunggu siapa yang akan memulai terlebih dulu. Hal ini tentu cukup melelahkan, serta membosankan.
Untuk itu, kenapa kamu tidak mencoba untuk membicarakan hal ini dengan pasangan, bahwa siapa pun yang sempat, tidak ada aturan untuk memulai terlebih dulu ataupun menunggu. Baik kamu maupun dia memiliki kesempatan yang sama dalam memulai obrolan. Bukan perihal aturan sebenarnya, tapi perihal inisiatif.
3. Mengandalkan obrolan yang monoton
Obrolan yang monoton seperti sedang apa atau sedang di mana juga akan terlihat cukup melelahkan untuk dibicarakan. Kenapa tidak mencoba untuk membahas sesuatu yang lebih menarik seperti desas-desus kasus yang sedang hangat diperbincangkan, hobi satu sama lain, atau lebih baik lagi untuk mengajak bertemu.
Obrolan yang monoton tidak sekadar membuat malas berbicara, tapi juga menjadi bosan. Makanya, kamu harus lebih peka dengan segala hal yang ada di sekeliling kalian.
4. Tidak bisa memahami satu sama lain
Ketika kamu dan pasangan tidak bisa memahami satu sama lain, komunikasi juga hanya akan menjadi tempat untuk bertengkar. Misalnya, mengenai alasan tidak bisa dihubungi, kesibukan satu sama lain, dan lain sebagainya.
Kalau diantara kamu dan pasangan tidak bisa memahami kesibukan satu sama lain, maka komunikasi akan menjadi membosankan. Ya, siapa juga yang tidak bosan bertengkar setiap hari?
Jadi, itu dia beberapa kesalahan dalam berkomunikasi yang membuat hubungan asmara terasa membosankan. Semoga bisa menjadi pengingat bagi kita untuk lebih menjaga hubungan yang sedang dijalani.
Baca Juga
-
5 Dampak Keuangan yang Tidak Transparan: Bom Waktu dalam Rumah Tangga
-
Rumah Besar, Napas yang Sempit
-
Tepuk Sakinah Viral, Tapi Sudahkah Kita Paham Maknanya?
-
Bertemu Diri Kecil Lewat AI: Percakapan yang Tak Pernah Kita Siapkan
-
Dari Flu hingga Leptospirosis: 8 Penyakit Musim Hujan yang Harus Diwaspadai
Artikel Terkait
-
4 Dampak Buruk Mengumbar Kemesraan di Media Sosial, Bikin Risih!
-
Bikin Geram! Mau Poligami, Pria Ini Malah Minta Sumbangan Dana dari Istri dan Saudara
-
3 Kesalahan dalam Hubungan Asmara, Bikin Bosan!
-
4 Hal yang Diinginkan Suami dalam Berumah Tangga, Sudah Kamu Penuhi?
-
Mumpung Malam Jumat, Cara Rahasia dari Dokter Boyke Biar Istri Orgasme saat Berhubungan Intim
Lifestyle
-
Easy Chic! 4 Padu Padan OOTD Celana Panjang ala Giselle aespa yang Stylish
-
Bikin Tak Bisa Berkedip! Ini 4 Dress Raisa yang Bikin Look Makin On Point
-
4 Moisturizer Korea dengan Vitamin C, Ampuh Atasi Wajah Kusam dan Flek Hitam
-
Misteri Tahi Lalat: Bintik Kulit yang Dikaitkan dengan Serangga dan Nasib
-
Halloween Bareng Pacar? Ini 5 Kostum Couple yang Simple tapi Tetap Stylish
Terkini
-
Kenapa Prabowo Pilih Bahasa Portugis Jadi Prioritas? Cek 10 Fakta Unik Ini untuk Tahu Jawabannya
-
Kluivert dan Vanenburg Sama-sama Dampingi 8 Laga Skuad Garuda, Lebih Bagus Mana Catatannya?
-
Serial Adaptasi Novel Terbaru, Run Away Dikonfirmasi Tayang 1 Januari 2026
-
Dear Future Husband: Perjalanan Nadia dan Rahasia di Balik Sebuah Boneka
-
G-Dragon Cetak Sejarah, Inilah Para Pemenang Ajang Penghargaan Budaya Korea