Kita semua punya banyak sekali keinginan dalam diri kita, hal ini tentu wajar terjadi, mengingat kita adalah manusia biasa. Berbagai keinginan yang ada pada diri kita, biasanya muncul karena faktor lingkungan sekitar kita atau konten-konten yang kita konsumsi di media sosial kita. Meski begitu, diantara banyaknya keinginan kita, belum tentu semuanya kita butuhkan. Sehingga penting sekali mengetahui apa yang menjadi keinginan kita dan apa saja yang merupakan kebutuhan kita, agar kita dapat mengelola uang kita dengan baik.
Namun, masih banyak orang yang kesulitan membedakan mana yang merupakan kebutuhan, dan mana yang hanya keinginan saja. Sehingga hal tersebut dapat memicu timbulnya perilaku konsumtif dalam membeli sesuatu. Untuk itu, kita harus tahu apa saja yang membedakan antara kebutuhan dan keinginan, berikut penjelasannya.
Kebutuhan
Kebutuhan merupakan sesuatu yang sifatnya sangat penting, diperlukan, dan harus dipenuhi. Jika tidak, risikonya akan mempengaruhi keberlangsungan hidup. Lebih lanjut, inilah beberapa ciri yang merupakan sebuah kebutuhan:
- Digunakan untuk bertahan hidup, seperti sembako atau kebutuhan pokok harian.
- Sesuatu yang mendesak atau penting dan harus dipenuhi.
- Tidak dapat digantikan dengan hal lain, contohnya: air putih untuk minum.
- Bersifat objektif dan jelas, semua orang membutuhkannya.
- Jumlahnya terbatas, menyesuaikan kapasitas.
Keinginan
Keinginan, atau hasrat adalah kemauan yang muncul dari dalam diri kita terhadap suatu hal. Biasanya melibatkan perasaan, tanpa batasan, bahkan hanya demi kepuasan. Hal-hal tersebut tidak memiliki dampak yang signifikan jika jika tidak segera dipenuhi. Berikut ini ciri-cirinya:
- Hanya untuk kepuasan semata, yang cenderung bersifat sementara.
- Dapat ditunda atau bahkan dihilangkan.
- Dapat digantikan dengan hal lain.
- Bersifat subjektif, setiap orang bisa berbeda, atau tergantung selera.
- Tidak terbatas jumlahnya.
Pada situasi tertentu, kebutuhan dan keinginan bisa berbeda untuk setiap orang. Misalnya, mengganti gawai atau gadget dengan spesifikasi terbaru bisa jadi merupakan sebuah kebutuhan bagi seseorang kreator konten, karena ia membutuhkan fitur terbaru untuk mendukung pekerjaanya. Namun, bisa menjadi hanya sekadar keinginan untuk orang yang tidak ingin ketinggalan tren. Semoga artikel ini dapat membantu untuk mengambil keputusan yang bijak.
Baca Juga
-
4 Bank yang Menawarkan Keuntungan dengan Produk Paylater
-
7 Pelajaran Berharga untuk Hindari Jeratan Pinjol, Belajar dari Kasus Bedu
-
8 Cara Menghindari Penghapusan Akun Gmail oleh Google
-
Ulasan Buku Effortless, Karena Tak Semua Harus Sesulit Itu: Tetap Produktif Tanpa Stres
-
Trik Jitu Mahasiswa: Kuasai Statistik dengan 6 Metode Efektif!
Artikel Terkait
-
Update Kebutuhan Pokok saat Pilkada: Harga Beras dan Daging Sapi Turun
-
Paylater dan Cicilan: Solusi atau Jalan Pintas Menuju Krisis?
-
Kebutuhan Protein Harian: Bagaimana Memenuhi Asupan yang Tepat untuk Tubuh?
-
Misteri Terpecahkan: Ini Sebab Kemacetan Lalu Lintas Bikin BBM Motor Terkuras
-
Harga Bawang Merah, Beras, Telur dan Ayam Naik! Cek Update Kebutuhan Pokok Terbaru
Lifestyle
-
3 Serum yang Mengandung Tranexamic Acid, Ampuh Pudarkan Bekas Jerawat Membandel
-
3 Varian Cleansing Balm Dear Me Beauty untuk Kulit Kering hingga Berjerawat
-
Gambarkan Kepribadian Ceria dan 'Ekstrovert' Lewat Aroma Parfum yang Tepat
-
3 Serum Korea Mengandung Ekstrak Beras, Bikin Kulit Cerah dan Awet Muda
-
Pilihan Hemat nan Bijak! 4 Jenis Barang yang Aman Dibeli Preloved
Terkini
-
PSSI Targetkan Timnas Indonesia Diperingkat ke-50 Dunia pada Tahun 2045 Mandatang
-
Review Gunpowder Milkshake: Ketika Aksi Bertemu dengan Seni Visual
-
Memerankan Ibu Egois di Family by Choice, Kim Hye Eun: Saya Siap Dihujat
-
Alfan Suaib Dapat Panggilan TC Timnas Indonesia, Paul Munster Beri Dukungan
-
Berbau Seksual, Lirik Lagu Tick Tack English Ver. Karya ILLIT Dikecam Penggemar