Tentu dong, sobat pembaca yang ada di sini pernah rasain yang namanya cemas. Atau gak pernah sama sekali? Mungkin saja iya, tapi bukan rasa cemas yang berlebihan. Menurut KBBI, cemas adalah risau hati, karena khawatir atau takut. Cemas itu merupakan suatu emosi ketika kamu khawatir akan suatu hal yang belum pasti. Biasanya cemas berkaitan dengan masa depan dan overthinking.
Cemas itu sah-sah saja, tetapi lagi-lagi gak baik kalau sampai berlebihan. Apapun itu kalau sudah berlebihan indikasinya memang gak baik. Lalu, seperti apa sih itu seseorang yang cemas berlebihan?
Mungkin tidak jauh beda dengan pandangan yang lain, cemas biasa dan cemas berlebihan dapat dilihat perbedaanya dari, seberapa sering cemasnya muncul, seberapa mengganggu cemasnya, dan reaksi apa yang muncul ketika kamu lagi cemas.
Terkait dengan tanda-tanda seseorang punya rasa cemas yang berlebihan, berikut ini setidaknya ada tiga tanda seseorang memiliki kecemasan berlebihan seperti dalam buku Psikologi Abnormal dikutip dari akun instagram @mudahbergaul.
1. Fisik atau tubuh ikutan kena imbas
Cemas berlebihan bisa saja munculin beberapa tanda fisik seperti mual, sesak nafas, keringat dingin, degdegan, pusing, panik, gelisah, dan beberapa contoh fisik yang lain. Gejala-gejala seperti ini memang timbul dari dalam diri, bisa karena tidak percaya diri atau terlalu banyak memikirkan kemungkinan-kemungkinan yang belum tentu juga terjadi. Akhirnya pikiran-pikiran negatif pun selalu mendominasi dalam diri.
2. Aktivitas ikutan terganggu
Cemas yang berlebihan juga bisa bikin kamu kesulitan untuk beraktivitas. Misal jadi susah ketemu orang lain, susah ngobrol sama orang lain, suka ngebatalin janji secara mendadak, dan beberapa aktivitas lain yang mungkin keberadaanya tidak diinginkan.
3. Sering cemas sama berbagai hal
Dikit-dikit cemas, dikit-dikit overthinking, dikit-dikit negative thinking, dan pikiran-pikiran yang belum tentu terjadi lainnya. Kondisi itu kadang kala membuat kamu gak bisa kontrol rasa cemas atau segala pikiran-pikiran negatif yang muncul. Lagi-lagi kondisi seperti ini hanya menjadi virus hidup dan sulit membuat kamu bisa berkembang.
Nah itulah tiga tanda seseorang punya rasa cemas yang berlebihan. Tips yang mungkin bisa dilakukan untuk mengatasi rasa cemas yang berlebihan itu dengan mulai rutin olahraga, mandi air hangat, belajar meditasi dan mindfulness, coba jurnaling dan nulis diary, curhat dan minta ditenangin sama orang yang kamu percaya, kalau semuanya sudah coba tapi masih gak berhasil bisa dengan konsultasi pada orang profesional.
Tag
Baca Juga
-
Estafet Jokowi ke Prabowo, Bisakah Menciptakan Rekrutmen Kerja yang Adil?
-
6 Alasan Kenapa Banyak Orang Lebih Memilih WhatsApp Dibanding yang Lain
-
6 Pengaturan di Windows yang Dapat Memaksimalkan Masa Pakai Baterai Laptop
-
7 Fitur Keamanan Android yang Bisa Lindungi Data Pribadi Kamu
-
4 Trik Tingkatkan Kualitas Audio di Laptop Windows
Artikel Terkait
-
Rahasia Kebahagiaan dalam Buku 'Hidup Damai Tanpa Berpikir Berlebihan'
-
Ulasan Buku Untuk Kamu yang Terlalu Banyak Berpikir Karya Aera Rein
-
Privy Jadi Mitra Resmi Tanda Tangan Digital di Bulan Fintech Nasional 2024
-
Selamatkan CVT Motor Matic, Kenali Tanda-tanda Kerusakannya
-
Minum Susu Berlebihan Tingkatkan Risiko Penyakit Jantung Bagi Wanita? Ini Hasil Penelitian Terbaru
Lifestyle
-
Tertahan di Zona Nyaman, Bagaimana Pengaruh Pertemanan Terhadap Masa Depan?
-
3 Sheet Mask yang Mengandung Ceramide, Ampuh Merawat Kesehatan Skin Barrier
-
3 Acne Spot Gel Ampuh Meredakan Jerawat Mendem dengan Cepat, Ada Favoritmu?
-
3 Varian Serum dari Hada Labo, Ampuh Hidrasi Kulit Kering dan Atasi Penuaan
-
3 Moisturizer Lokal yang Berbahan Buah Blueberry Ampuh Perkuat Skin Barrier
Terkini
-
Jeongnyeon: The Star Is Born, Puncaki Peringkat Drama Korea dan Aktor Terbaik
-
Intip Harga Tiket Konser Kyuhyun Super Junior di Jakarta, Mulai Rp1,35 Juta
-
3 Drakor Ciamik yang Dibintangi Bae Doona, Ada The Silent Sea
-
Julian Oerip Pemain Keturunan Mirip Tijjani Reijnders Grade A
-
Ulasan Buku 'Di Tanah Lada': Pemenang II Sayembara Menulis Novel DKJ 2014