Bersyukur ketika mendapat apa yang kamu inginkan memang mudah. Yang sulit mempertahankan rasa syukur ini ketika hidup yang kamu jalani tidak sesuai dengan yang kamu mau.
Sayangnya, justru kurangnya rasa syukur bikin hidup jadi terasa susah terus. Sebaliknya, kendati saat ini hidup penuh dengan ujian, tapi kalau terbiasa menerapkan rasa syukur maka hal tersebut gak akan dianggap jadi masalah besar.
Nah, untuk memotivasimu agar membiasakan rasa syukur setiap hari, berikut akan dibahas beberapa keuntungannya. Let’s check it out!
1. Mendapatkan kesejahteraan
Sebagian orang masih sering berpikir kesejahteraan hanya berkaitan dengan materi. Padahal, kesejahteraan termasuk dalam kebahagiaan secara emosional, lho, dan ini sangatlah luas.
Misalnya saja, kamu bisa dibilang sejahtera apabila memiliki relasi pertemanan yang baik. Atau memiliki hubungan keluarga yang harmonis. Nah, itu semua bisa dicapai apabila sudah diterapkan rasa syukur dalam kehidupan sehari-hari.
Orang yang bersyukur akan merasa bahagia dengan keluarga yang sudah dipunya, dan tidak iri hati berharap memiliki keluarga misalnya yang lebih kaya. Rasa cukup ini yang bisa membuat hidup jadi damai.
2. Mendapat nikmat yang lebih banyak lagi
Sudah bukan rahasia lagi Tuhan sangat senang dengan hamba-Nya yang bersyukur. Apabila dengan yang sedikit sudah disyukuri, maka Ia akan menambahnya dengan kenikmatan yang lebih lagi.
Itulah kenapa salah besar kalau orang berpikir nanti kalau sudah kaya baru bersyukur. Justru terbalik. Bersyukur dulu, nanti kekayaan yang melimpah akan menghampiri.
3. Menjalani hidup dengan lebih tenang
Salah satu penyebab seseorang menjalani hidup tidak tenang, yaitu menganggap hidup ini kompetisi. Pandangan seperti itulah yang menimbulkan perasaan tidak cukup karena selalu ingin menjadi terbaik dan mengalahkan orang lain.
Ini gak terjadi jika kamu menerapkan rasa syukur. Walaupun kamu punya impian atau ambisi, tapi tetap menghargai apa yang sudah dimiliki saat ini. Dengan begitu, hidup jadi lebih santai dan tenang.
4. Terhindar dari penyakit hati
Hal menguntungkan selanjutnya bila terbiasa bersyukur, yaitu terhindar dari penyakit hati. Kamu gak masalah jika ada orang lain sukses. Toh, bukan berarti membuat jatah suksesmu berkurang, kan? Jadi, bebas dari iri hati.
Semoga dengan uraian tadi bisa memotivasimu untuk berlatih jadi pribadi yang bersyukur, ya!
Baca Juga
-
Netflix Hadirkan Dokumenter Baru: Sisi Rentan Elvis Presley Terungkap!
-
Dokumenter 'Madaniya': Cara Mohamed Subahi Suarakan Revolusi tanpa Senjata
-
Blossom in Darkness: Drama China Romantis Horor yang Dibintangi Li Hongyi dan Sun Zhenni
-
Kabar Gembira! Aktor Song Joong-ki Umumkan Kelahiran Putri Keduanya di Roma
-
16 Tahun Vakum, Oasis Umumkan Konser Perdana di Korea
Artikel Terkait
-
Jadi Wisata Favorit Warga Jakarta, Ancol Diserbu 18 Ribu Pengunjung di Hari Kedua Lebaran
-
Tata Cara dan Bacaan Sujud Syukur, Selebrasi Rizky Ridho usai Indonesia Kalahkan Bahrain
-
Rieke Diah Pitaloka: Mudik Lebaran, Keselamatan - Kesejahteraan Petugas Transportasi Mesti Dijaga
-
Kesejahteraan Psikologis Guru Honorer, Solusi atau Ilusi?
-
Menggali Makna Me Time, Tantangan dan Strategi Ibu Bekerja di Indonesia
Lifestyle
-
Selain Donatur Dilarang Ngatur: Apakah Pria Harus Kaya untuk Dicintai?
-
Lebih Bahagia dengan Cara Sederhana: Mulai dari Micro-Moments of Happiness
-
Koreksi Diri, 3 Hal Ini Membuat Kita Terjebak dalam Pilihan Salah
-
Tampil Menarik dan Keren! Intip 4 Daily Outfit Edgy ala Yoon STAYC
-
4 Gaya Andalan Chaeyoung TWICE yang Bisa Kamu Tiru untuk Outfit Sehari-hari
Terkini
-
Antara Doa dan Pintu yang Tertutup: Memahami Sajak Joko Pinurbo
-
Review Komang: Menelusuri Cinta Raim dan Komang yang Bikin Baper
-
Review Anime Mob Psycho 100 Season 2, Kekuatan Esper Bukanlah Segalanya
-
Ulasan Buku Terapi Luka Batin: Menemukan Kembali Diri Kita yang Belum Utuh
-
Dilema Tristan Gooijer: PSSI Ngebet Naturalisasi, tetapi Sang Pemain Cedera