Satu hal yang dapat mendorong kita untuk bisa terus bertahan dan menjalani kehidupan dengan baik adalah adanya support system dalam kehidupan kita. Support system dapat berupa lingkaran orang-orang yang terdekat dalam hidup kita. Keberadaan mereka mampu membuat kita jadi semangat dan tidak mudah menyerah.
Support system dapat membantu kita dengan memberikan dorongan serta dukungan sosial yang ternyata cukup berpengaruh terhadap kesehatan mental yang kita miliki. Berikut ini adalah beberapa pentingnya memiliki support system untuk kesehatan mental kita.
1. Meningkatkan motivasi
Support system yang kita miliki dapat meningkatkan motivasi kita dalam berbagai hal positif. Bukan yang tidak mungkin ketika berhadapan dengan sesuatu yang sulit atau berat, kita jadi merasa malas dan kehilangan motivasi. Di sini lah peran support system bekerja. Dukungan orang terdekat dapat membuat kita menjadi kembali termotivasi dan mengingat kembali tujuan awal kita.
2. Membuat kita merasa lebih nyaman
Keberadaan support system juga dapat membuat kita menjadi lebih nyaman. Mengetahui ada orang-orang yang siap mendukung serta mendorong kita untuk terus maju merupakan hal yang sangat berharga. Kita juga dapat berbagi cerita dan beban kepada mereka. Ketika memiliki masalah, ada orang-orang yang siap mendengarkan serta menjadi penolong kita.
3. Meminimalisir rasa stres
Support system yang kita miliki juga dapat membantu kita untuk terhindar dari kondisi stres. Setiap orang pasti pernah mengalami stres yang jika tidak ditangani dengan baik, akan berdampak pada kesehatan tubuh dan jiwa. Dengan keberadaan support system, kita bisa menghadapi tekanan yang berat dan menghindari stres melalui ucapan semangat atau saling berbagi cerita.
4. Menjadi pribadi yang tangguh
Dukungan orang-orang terdekat merupakan satu hal yang penting. Ketika dihadapkan pada sebuah masalah yang bahkan tidak pernah terpikirkan sebelumnya, kita tetap merasa kuat dan tangguh karena tahu bahwa ada orang-orang yang siap membantu dan mendorong kita untuk terus maju. Hal ini dapat menjadikan kita lebih dewasa, kuat, serta bertanggung jawab dalam menghadapi setiap permasalahan.
Itulah empat pentingnya memiliki support system untuk kesehatan mental kita. Support system dapat berupa keluarga, teman, sahabat, atau orang yang kita cintai. Mereka yang menjadi support system kita harus bisa kita hargai dengan baik.
Video yang mungkin Anda lewatkan.
Baca Juga
-
Ikuti Perjalanan Hampa Kehilangan Kenangan di Novel 'Polisi Kenangan'
-
3 Novel Legendaris Karya Penulis Indonesia, Ada Gadis Kretek hingga Lupus
-
Geram! Ayu Ting Ting Semprot Netizen yang Hujat Bilqis Nyanyi Lagu Korea
-
Haji Faisal Akui Sempat Syok dengan Konten Atta Halilintar yang Disebut Netizen Sentil Fuji
-
Outfit Bandara Seowon UNIS Jadi Sorotan, K-netz Perdebatkan Usia Debut
Artikel Terkait
-
Ulasan Novel Home Sweet Loan:Impian di Tengah Tantangan Finansial
-
Ulasan Buku High Value Woman: Menjadi Perempuan Berprinsip dan Percaya Diri
-
Ulasan Buku Seni Mewujudkan Mimpi Jadi Kenyataan Karya James Allen
-
Belajar Menghargai Hidup Sendiri Bersama Buku Rumput Tetangga Memang Hijau
-
Ulasan Buku Knowing Your Habit: Transformasi Diri Melalui Kebiasaan
Lifestyle
-
4 Look OOTD Kekinian ala Lee Seoyeon fromis_9, Gaya Makin Super Stylish!
-
Sontek 4 Gaya Outfit Minimalis Lee Seung-woo yang Simple dan Fashionable!
-
Inspirasi Gaya Simpel tapi Kece, Intip 4 OOTD Hangout ala Park Se-wan!
-
4 Produk Some By Mi Berbahan Beta Panthenol untuk Kulit Kering dan Redness
-
4 Padu Padan Daily OOTD ala Park Hyung-sik yang Chic dan Mudah Ditiru
Terkini
-
Mengulik Misteri Denah Rumah Tak Lazim Lewat Buku Teka-Teki Rumah Aneh
-
Panggil 3 Pemain Senior ke AFF Cup, STY Tak Murni Turunkan Skuad U-22?
-
Keluar dari IST Entertainment, The Boyz Resmi Gabung ke One Hundred Label
-
Jadi Cameo, Ini Detail Karakter Jang Hee Jin di Drama Jeongnyeon Episode 11
-
Ujian Nasional dan Tantangan Integritas Pendidikan Indonesia